
moms-life
5 Tanda Orang Mengaku-ngaku Cerdas, Salah Satunya Bertindak Seolah Mengetahui Segalanya
HaiBunda
Kamis, 10 Nov 2022 19:06 WIB

Terkadang, ada beberapa orang yang mungkin merasa dirinya adalah satu-satunya orang yang mengetahui segala hal di dunia ini melebihi orang lain. Tahukah Bunda bahwa orang seperti ini adalah tanda-tanda orang yang sedang mengaku dirinya cerdas?
Setiap orang mungkin ingin diakui kecerdasannya. Namun, beberapa orang seringkali menampakkan sinyal kecerdasan yang tinggi, tetapi ternyata tidak secerdas yang ditampilkan?
Biasanya beberapa orang ini melakukan segala cara untuk menarik perhatian orang lain dengan meyakinkan semua orang bahwa dirinya adalah orang yang cerdas. Melansir dari laman Beautynesia, berikut adalah tanda-tanda orang yang berusaha terlihat cerdas.
1. Sering menyalahgunakan kosakata tingkat lanjut
Jika bertemu dengan orang yang menggunakan kosakata tingkat lanjut dalam setiap perkataannya. Itu bisa jadi termasuk orang yang sedang berusaha menampakkan dirinya adalah orang yang cerdas, lho, Bunda.
Kosakata tingkat lanjut ini artinya mengarah terhadap kata-kata yang seharusnya digunakan pada ranah profesional dan formal yang kemungkinan tidak semua orang bisa paham dengan kata-kata tersebut, ya, Bunda.
Kosakata tingkat lanjut digunakan untuk memperlihatkan bahwa dirinya cerdas, hal ini karena memahami sesuatu dari tingkatan istilah yang lebih rumit.
2. Membual tentang kecerdasan sepanjang waktu
Orang yang asik membicarakan kelebihannya sendiri bisa juga menjadi tanda-tanda bahwa orang tersebut sedang berusaha memperlihatkan bahwa dirinya adalah orang yang cerdas. Mereka yang tidak terlalu cerdas ingin mendapatkan pengakuan tersebut sehingga terus menceritakan perihal kecerdasan yang mereka miliki.
3. Selalu menggunakan kutipan
Cenderung menggunakan kutipan dalam setiap argumen yang dilontarkan juga menjadi salah satu tanda bahwa orang tersebut sedang berusaha diakui kecerdasannya. Kebanyakan orang ingin berlindung di balik argumen para ahli profesional sehingga mereka tampak begitu paham dan dianggap cerdas.
Walaupun kutipan tersebut tidak relavan dengan pemahaman, mereka tetap menggunakannya. Uniknya, orang-orang dengan kecerdasan yang asli lebih senang memberikan kontribusi nyata dalam diskusi lewat ide-ide yang murni dari pikiran mereka.
TERUSKAN MEMBACA KLIKÂ DI SINI.
Bunda, yuk, download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.
Saksikan juga video Cinta Laura sosok perempuan cerdas dan disiplin yang ada di bawah ini, ya, Bunda.
(asa/som)TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Mom's Life
7 Tanda Bunda Korban Quiet Firing di Kantor, Sengaja 'Dibikin' Resign

Mom's Life
5 Kalimat yang Sering Diucap Orang dengan Kecerdasan Emosional Tinggi Menurut Psikolog

Mom's Life
9 Minuman Bantu Mencerdaskan & Meningkatkan Fungsi Otak, Bisa Dicoba Bun

Mom's Life
Tanda Orang Cerdas Menurut Islam dan Cara Mengasahnya

Mom's Life
3 Kalimat yang Perlu Dihindari Jika Ingin Dinilai Sebagai Wanita Cerdas


7 Foto
Mom's Life
6 Cara Menjawab Pertanyaan Seksis dengan Cerdas ala Penulis Feby Indriani
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda