MOM'S LIFE
Palem Kuning, Tanaman Hias Feng Shui yang Punya Banyak Manfaat
Amira Salsabila | HaiBunda
Kamis, 17 Nov 2022 03:00 WIBPalem kuning yang memiliki nama ilmiah dypsis lutescens ini merupakan tanaman hias favorit yang ada di setiap rumah para pecinta tanaman. Selain dapat menambah sifat alami pada ruangan Bunda, tanaman ini juga memberikan keberuntungan menurut feng shui.
Selain memiliki daun yang cantik dan bisa menambah kesan aesthetic rumah Bunda, tanaman ini memiliki banyak manfaat. Manfaat palem kuning yang sangat banyak ini menjadikannya salah satu tanaman hias terbaik yang bisa Bunda letakkan di rumah.
Tanaman hias yang populer dan bermanfaat ini dapat membantu menyaring racun dari udara dalam ruangan. Menurut prinsip feng shui, palem kuning juga dapat menarik energi positif ke dalam rumah, lho, Bunda.
Manfaat palem kuning untuk rumah Bunda
Bukan hanya tampilannya yang bagus, tetapi palem kuning juga dapat memberikan banyak manfaat yang pasti akan menggoda Bunda untuk meletakkannya di rumah. Berikut adalah beberapa manfaat yang bisa Bunda dapatkan dari tanaman hias yang satu ini.
1. Membawa keberuntungan
Tanaman ini dianggap sangat menguntungkan dan beruntung dalam budaya feng shui. Palem kuning dipercaya dapat membawa kekayaan, kedamaian, dan kemakmuran ke dalam rumah Bunda.
2. Membersihkan udara di dalam ruangan
Melansir dari laman India Gardening, palem kuning juga dapat menyerap dan menghilangkan polutan udara beracun seperti aseton, xilena, dan toluena yang dipancarkan dari produk minyak bumi seperti car, dan perabotan kayu di udara sekitar.
Paparan yang terlalu lama ini dapat berbahaya bagi paru-paru dan juga dapat menyebabkan masalah pernapasan.
3. Menghasilkan lebih banyak oksigen
Palem kuning menyerap karbon dioksida dari lingkungan dan melepaskan lebih banyak oksigen. Jika Bunda ingin meningkatkan kadar oksigen di rumah, menanam dua palem kuning di area seluas 100 meter persegi akan sangat membantu.
4. Mudah dirawat
Palem kuning menjadi tanaman yang memberikan keuntungan bagi pemiliknya karena perawatannya yang mudah dan sederhana. Penyiraman dan pemangkasan berkala menjaga tanaman dalam keadaan sehat. Pastikan Bunda menanamnya di tempat tanaman mendapat banyak cahaya terang.
5. Meningkatkan tingkat kelembapan dalam ruangan
Meningkatkan tingkat kelembapan di dalam ruangan adalah cara terbaik untuk mengatasi masalah udara kering, dan menanam palem kuning di rumah Bunda sama dengan menempatkan pelembap udara.
Lanjut baca halaman berikutnya untuk mengetahui cara menanam dan merawat palem kuning, yuk, Bunda.
Bunda, yuk, download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.
Saksikan juga video 7 tanaman hias berwarna ungu yang ada di bawah ini, ya, Bunda.
(asa/som)
CARA MENANAM DAN MERAWAT PALEM KUNING