moms-life
Kenali 9 Penyebab Kulit Wajah Mengelupas & Cara Mengatasinya
Rabu, 24 May 2023 10:41 WIB
Kulit wajah mengelupas? Sebagian besar orang mungkin pernah mengalami fenomena yang satu ini, Bunda. Alih-alih langsung memberikan obat bebas, lebih baik cari tahu dahulu apa penyebab dan bagaimana cara mengatasinya.
Udara dingin, mandi air panas, dan kelembapan yang fluktuatif dapat menyebabkan kulit mengelupas, terutama saat cuaca dingin.
Kulit kering adalah kondisi kulit yang paling umum dan bisa jadi penyebab kulit wajah mengelupas. Akan tetapi, ada beberapa kondisi lain yang bisa menyebabkan kulit wajah Bunda mengelupas.
Dengan mencari gejala lain, mungkin Bunda dapat memilih pengobatan yang tepat untuk mengatasi masalah kulit yang satu ini.
9 penyebab kulit wajah mengelupas
Melansir dari laman Healthline, berikut adalah beberapa masalah yang menjadi faktor pengelupasan pada kulit wajah Bunda.
1. Terbakar sinar matahari
Kulit merah, iritasi, dan meradang yang rusak akibat paparan sinar matahari akan mengelupas secara perlahan untuk membuka kulit baru di bawahnya.
2. Efek obat-obatan
Kulit bisa mengelupas sebagai efek samping dari obat-obatan tertentu. Misalnya, obat tekanan darah, penisilin, obat topikal, dan obat kejang yang dapat menyebabkan kulit Bunda mengelupas.
3. Dermatitis seboroik
Meski kondisi ini biasanya menyerang kulit kepala, dermatitis seboroik juga bisa berkembang di wajah dan menyebabkan kulit bersisik, gatal, kemerahan, dan pengelupasan, Bunda.
4. Eksim
Eksim adalah kondisi autoimun yang ditandai dengan bercak bersisik berwarna merah atau cokelat, serta pengelupasan yang dapat terjadi pada wajah Bunda.
5. Psoriasis
Psoriasis adalah kondisi kulit kronis yang ditandai dengan bercak putih bersisik pada kulit yang dapat menjadi merah dan mengelupas. Bercak psoriasis bisa terasa sakit dan nyeri.
6. Hipotiroidisme
Kondisi ini bisa terjadi ketika tubuh Bunda tidak menghasilkan hormon tiroid yang cukup dan dapat menyebabkan kelelahan, penambahan berat badan, rambut menipis, dan kulit mengelupas.
7. Rosacea
Rosacea adalah kondisi kulit kronis yang dapat menyebabkan pecahnya pembuluh darah di bawah kulit, kulit bengkak, atau merah, dan kulit wajah mengelupas.
8. Infeksi jamur
Infeksi berbahaya ini bisa disertai dengan penyakit kepala, kelelahan, dan kulit meradang di tempat infeksi.
9. Reaksi alergi terhadap kosmetik
Reaksi alergi terhadap kosmetik atau produk perawatan kulit juga menjadi penyebab kulit wajah mengelupas. Sesuatu yang telah diaplikasikan ke wajah, seperti foundation, bedak, atau pelembap baru, dapat menyumbat pori-pori dan menyebabkan bengkak atau gatal-gatal.
7 Cara mengatasi kulit wajah mengelupas
Selain mendapatkan obat dari dokter, Bunda juga bisa mengobatinya di rumah dengan beberapa perawatan sederhana seperti berikut ini.
1. Mengoleskan pelembap
Menggunakan pelembap tepat setelah mencuci dan mengeringkan wajah dapat membantu mengunci kelembapan. Melakukannya dapat mengobati kulit yang mengelupas akibat kekeringan. Bunda disarankan untuk menggunakan pelembap yang bebas pewangi.
2. Gunakan pembersih yang lembut dan bebas pewangi
Melansir dari laman Medical News Today, beralih ke pembersih ringan bebas sabun dapat membantu menyembuhkan kulit yang mengelupas di wajah. Hindari penggunaan pembersih anti bakteri atau pewangi karena dapat meningkatkan kekeringan kulit.
3. Mandi lebih singkat dengan air hangat
Membatasi mandi atau berendam selama 5-10 menit dapat membantu mencegah kulit semakin kering. Selain itu, coba gunakan air hangat, mandi air dingin juga dapat membantu mendinginkan kulit dan meredakan nyeri akibat terbakar sinar matahari.
4. Minum banyak air
Minum cukup air setiap hari dapat membantu menjaga kulit tetap terhidrasi dan mencegah pengelupasan. Minum banyak air sangat penting untuk mencegah dehidrasi pada penderita sengatan matahari, yang menarik cairan dari seluruh tubuh.
5. Kenakan sunscreen setiap hari
Menggunakan sunscreen setiap hari dapat membantu mencegah kerusakan dan pengelupasan kulit lebih lanjut. Itu juga dapat mengurangi gejala kondisi seperti rosacea.
6. Gunakan pelembap udara
Humidifier menambahkan kelembapan ke udara, yang dapat membantu mencegah kulit mengering. Selain itu, hindari duduk langsung di depan sumber panas, seperti api karena dapat mengeringkan kulit yang mengelupas.
7. Keringkan wajah dengan lembut
Setelah membersihkan wajah, tepuk-tepuk dan hindari untuk menggosoknya, keringkan wajah dengan handuk yang lembut. Pendekatan yang lebih lembut ini dapat membantu Bunda mencegah pengelupasan atau nyeri pada kulit. Beli handuk di sini.
Nah, itulah beberapa hal yang perlu Bunda ketahui tentang penyebab kulit wajah mengelupas hingga bagaimana cara mengobatinya. Semoga bermanfaat, ya, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(asa/som)