
moms-life
Kisah Briptu Tiara Nissa dari Pasuruan, Lulusan Terbaik di Akademi Kepolisian Turki
HaiBunda
Jumat, 11 Aug 2023 13:00 WIB

Media sosial kembali dihebohkan dengan sosok inspiratif, Bunda. Kali ini ada Tiara Nissa Zulbida, polwan cantik asal Indonesia ini menjadi perbincangan karena prestasi yang diraihnya.
Wanita yang akrab disapa Nissa ini berhasil menjadi lulusan terbaik saat mengikuti pendidikan di akademi kepolisian Turki. Diketahui, wanita berusia 30 tahun ini menduduki peringkat lima terbaik.
Peringkat ini membuat Nissa mendapat kesempatan berharga. Ia didapuk untuk memberi kata sambutan di hadapan Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan, lho. Tak cukup sampai di sana, Nissa juga dilantik secara langsung oleh Presiden Erdogan dan diminta menyampaikan salam untuk Presiden Joko Widodo dan penduduk Indonesia.
Di balik cerita inspiratif dan keberhasilan tersebut, ternyata ada perjuangan dan fakta-fakta menarik. Ya, Nissa punya cerita dari misi mewujudkan mimpi sang ibunda untuk menjadi Polwan, hingga akhirnya timbul motivasi ingin mengenalkan nama kepolisian Indonesia di mata dunia.
Wujudkan mimpi ibunda jadi polwan
Sebagaimana yang Nissa ceritakan, ia merupakan anak kedua dari tiga bersaudara yang datang dari keluarga sederhana. Sang ayah yang ia panggil sebagai Abah, bernama H Akhmad Ariefin, merupakan pensiunan dari Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) kota Pasuruan.
Sedangkan sang ibunda yang ia panggil dengan Umi, yaitu Etty Ismiyati, seorang ibu rumah tangga. Meski begitu, darah mengabdi menjadi polisi sudah ada di keluarga Tiara Nissa.
"Kakak laki-laki Tiara lulusan Bintara Polri tahun 2007 dan adik laki-laki lulusan Bintara Polri tahun 2021," ungkap Tiara Nissa.
Nissa mengatakan bahwa orang tuanya memberi kebebasan kepada anak-anaknya untuk masalah pendidikan. Untuk itu, berbeda dengan kakak dan adiknya usai lulus dari SMA 1 Pasuruan, Tiara melanjutkan pendidikan tinggi di STIE Yapan Surabaya dengan program studi Manajemen SDM.
"Alhamdulillah, orang tua selalu mendukung penuh dan menyerahkan pilihan pendidikan secara bijaksana dan dewasa. Sejak SD tidak ada batasan atau paksaan agar Tiara mengeksplorasi kemampuan di bidang apapun dan mendoakan agar selalu berada di jalan yang baik," tambahnya.
Meski begitu, sang ibunda memberikan dorongan kepada Tiara Nissa untuk menjadi Polwan terlebih dahulu itu adalah cita-cita dari sang ibunda, Etty Ismiyati. Bahkan setiap melihat Polwan secara langsung atau di TV ia memberikan pendapatnya kepada Nissa.
"Nduk, awakmu ga pengen dadi koyok ngunu tah? (Nak, apa kamu tidak ingin jadi seperti mereka, berseragam Polwan itu?," kata Tiara menirukan ucapan Ibunda kala itu.
Hal itu terjadi pada tahun 2014 ketika ia masih menjadi karyawan di salah satu bank swasta di Kota Pasuruan. Bak doa ibu yang bersambut, pada tahun itu pula diketahui ada pembukaan pendidikan Brigadir Polwan atau Bintara Polri di Kota Pasuruan.
Mengetahui hal tersebut, Etty yang mengambil brosur secara mandiri di Polresta Pasuruan dan memfotokopi seluruh persyaratan yang dibutuhkan. Ketika semuanya siap, Etty akhirnya memberi tahu Nissa.
"Nduk, age daftaro (nak, ayo daftar ya)," ungkapnya lagi.
Sejak saat itu, Nissa memutuskan keluar dari pekerjaannya dan mengikuti keinginan sang Ibunda untuk menjadi Polwan. Setelah melaksanakan tes, ia terpilih melaksanakan pendidikan untuk Brigadir Polwan tahun 2014 di Pusdik, Gasum Porong, Jawa Timur.
"Saya menyakini ridho Allah ada di ridho kedua orang tua dan saya mendaftar. Alhamdulilah lolos dan melaksanakan pendidikan," tambah Tiara.
Setelah lulus dari pendidikan, Tiara mendapat gelar Brigadir Polisi Dua (Bripda) hingga kini sudah memiliki pangkat Brigadir Polisi Satu (Briptu).
TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(AFN/som)ARTIKEL TERKAIT

Mom's Life
Kisah Inspiratif Arih, Alami Disabilitas Usai Ditabrak Truk Kini Sukses Jadi Content Creator

Mom's Life
Kisah Lulusan FK Unair Masuk Kuliah Kedokteran Tanpa Tes & Kini Jadi Mahasiswa Harvard

Mom's Life
Gagal SNBP, Siswi di Bantul Malah Lolos 4 Kampus di Luar Negeri

Mom's Life
Wanita Semarang Jawab Nyinyiran Netizen karena Dinikahi Bule dengan Prestasi Membanggakan

Mom's Life
Dapat Rp15 Juta Per Bulan dari Beasiswa, Begini Kehidupan Mahasiswi RI di Belanda


7 Foto
Mom's Life
7 Potret Mikha Tambayong Jadi Tenaga Ahli Kemenpora, Intip Perkiraan Gajinya Bun
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda