MOM'S LIFE
Cerita Riri Robinai Setia 9 Th Dampingi Suami Berobat Gagal Ginjal & Lebih 900 Kali Cuci Darah
Amira Salsabila | HaiBunda
Sabtu, 20 Jul 2024 11:20 WIBRiri Robiani adalah seorang content creator yang kerap membuat konten tentang penyakit gagal ginjal yang diidap sang suami, Yasir. Kesetiaan Riri yang selalu mendampingi suami berobat cuci darah selama 9 tahun lamanya itu mencuri perhatian publik.
Yasir mengaku baru mengidap gagal ginjal setahun setelah menikah. Hal itu diketahuinya setelah mengalami beberapa gejala seperti sering cegukan, badan bengkak, hingga sesak napas.
“Setahun setelah menikah, timbul gejalanya. Yang paling ringan itu tiba-tiba sering cegukan terus lama. Paling kelihatan di fisik itu badan semua jadi bengkak, terus kalau tidur terlentang badan jadi sesek yang benar-benar enggak bisa napas gitu,” ujar Yasir, dikutip dari kanal YouTube TRANS TV Official, Jumat (19/7/2024).
Pada kesempatan itu, Riri mengaku telah mendampingi suami berobat cuci carah lebih dari 900 kali, setiap dua kali seminggu dalam kurun waktu 9 tahun.
“Iya (900 kali cuci darah) dalam kurun waktu sembilan tahun. Cuci darah dalam kali dalam sebulan, seminggu dua kali,” ujar Riri.
Suami sempat berpikir untuk mengembalikan Riri kepada keluarganya
Setelah mendapat diagnosa tersebut, Yasir mengaku sempat berpikiran untuk mengembalikan Riri kepada keluarganya. Hal ini dilakukannya karena tidak ingin membuat Riri kesulitan dengan masalah kesehatannya itu.
“Waktu awal-awal divonis, Yasir cari tahu kan ini tuh penyakit belum ada obatnya secara medis, dan harus cuci darah seumur hidup. Jadi, dahulu aku enggak mau egois, aku konsultasi sama Almarhumah Mama, ‘Ma mumpung masih baru (nikah), kita masih muda, coba Mama tanyain saja maksudnya kita kembaliin saja Riri ke orang tuanya secara baik-baik, tapi janji ya Ma kita semua enggak akan benci sama Riri’. Jadi, yang nanya langsung ke Riri itu Mama,” ungkap Yasir.
Akan tetapi, Riri mengatakan tidak ingin meninggalkan suaminya itu. Ia menegaskan bahwa tujuannya menikah untuk ibadah dan siap menghadapi apa pun yang terjadi dalam rumah tangganya.
“Sebenarnya kaget juga ya ditawarkan untuk kembali pulang ke orang tua karena kan ketika aku memutuskan untuk menikah dengan Yasir, sudah siap apa yang terjadi ke depannya. Dasar utamanya pasti cinta, terus niat menikahinya untuk apa? Untuk ibadah, pernikahan adalah ibadah terpanjang seumur hidup,” ujar Riri.
“Masa ibadahnya mau kita setop? Jadi, aku sudah berprinsip ketika sudah menikah apa pun keadaan suamiku selama aku tidak dizalimi aku akan bertahan dan support keluarga Yasir dan keluarga aku (juga ada), jadi tidak ada alasan untuk meninggalkan,” sambungnya.
Riri juga menjelaskan salah satu alasan yang membuatnya tak ingin meninggalkan sang suami karena menurutnya Yasir adalah suami yang nyaris sempurna.
“Yasir adalah suami yang sangat baik, nyaris sempurna. Jadi, tidak ada alasan untuk ditinggalkan,” ungkapnya.
Kehadiran anak menjadi hadiah bagi Riri dan Yasir. Lanjut baca halaman berikutnya, ya, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar dan klik di SINI. Gratis!
(asa/som)
UNGKAPAN RASA SYUKUR YASIR MEMILIKI ISTRI YANG SETIA
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
Simak Bun, 5 Fakta Obat Batuk India yang Disebut Sebabkan 66 Anak Meninggal Dunia
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Viral Kisah Haru Istri Setia Temani Suami yang Gagal Ginjal
Viral Istri Setia Jaga Suami Lumpuh, Cari Nafkah Jualan Nanas di Pinggir Jalan
Sehidup Semati, Suami Meninggal 33 Jam Setelah Istri Gagal Jantung
TERPOPULER
Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym
5 Potret Outfit Kim Yoo Jung, Artis Cantik Korea Bintang Drakor Dear X
Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang
KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba
Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah
5 Potret Outfit Kim Yoo Jung, Artis Cantik Korea Bintang Drakor Dear X
Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym
Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Atalia Praratya Tak Kuasa Tahan Tangis Curhat Diterpa Badai Ujian Hidup
-
Beautynesia
5 Tanda Rumah yang Dapat Tunjukkan Penghuninya Dilanda Stres
-
Female Daily
Dreamgirls The Musical oleh Glitz Production Hadirkan Sentuhan Pesona Broadway di Jakarta
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Bintang 'Dawson's Creek' Lelang Memorabilia untuk Biaya Pengobatan Kanker
-
Mommies Daily
Kenalan dengan Gaya Bercinta Sagitarius, Penuh Petualangan dan Seru!