HaiBunda

NAMA BAYI

30 Rangkaian Nama Bayi Perempuan dari Bahasa Jawa, Klasik tapi Enggak Pasaran Bun

Deana Derawati   |   HaiBunda

Kamis, 24 Mar 2022 17:05 WIB
Ilustrasi nama bayi/Foto: iStock

Jakarta - Untuk Ayah dan Bunda yang memiliki latar belakang keluarga suku Jawa, memberikan nama bayi perempuan dalam bahasa Jawa untuk Si Kecil merupakan salah satu bentuk melestarikan kearifan lokal.

Di samping menjaga tradisi, memberikan nama bayi perempuan bahasa Jawa untuk Si Kecil juga diyakini dapat memberikan peruntungan untuk kehidupannya di masa mendatang, sebab filosofi nama dalam kebudayaan Jawa dimaknai sebagai harapan dari orang tua untuk anaknya.

Teruntuk Bunda yang belum mempunyai inspirasi nama bayi perempuan dari bahasa Jawa, tidak perlu risau sebab HaiBunda telah merangkai nama bayi perempuan.


Pilihan rangkaian nama bayi perempuan dalam bahasa Jawa di bawah ini juga terbilang masih jarang digunakan sehingga terkesan unik dan tidak pasaran.

Ilustrasi nama bayi/ Foto: iStock

Inspirasi rangkaian nama bayi perempuan dari bahasa Jawa

1. Isti Widyatna

Seorang perempuan yang budi pekerti baik dan memiliki ilmu yang luas.

  • Isti: Berbudi baik
  • Widyatna: Berilmu

2. Indri Wulandari

Seorang anak perempuan yang cantik bagaikan bulan purnama.

  • Indri: Cantik
  • Wulandari: Bulan purnama

3. Pradipta Sitaresmi

Seorang perempuan dengan wajah yang terkena bagaikan sinar bulan.

  • Pradipta: Terang
  • Sitaresmi: Sinar bulan

4. Bestari Saraswati

Seorang perempuan berpengetahuan bagaikan Dewi ilmu pengetahuan.

  • Bestari: Pengetahuan
  • Saraswati: Dewi ilmu pengetahuan

5. Kila Ratnamaya

Seorang perempuan bagaikan permata yang berkilau.

  • Kila: Kemilau
  • Ratnamaya: Permata

6. Laras Nirwasita

Seorang perempuan yang berhati lurus dan bersikap bijaksana.

  • Laras: Lurus hati
  • Nirwasita: Bijaksana

7. Karmi Mandasari

Seorang perempuan baik yang bersikap lemah lembut.

  • Karmi: Perempuan yang baik
  • Mandasari: Lemah lembut

8. Ayusita Larasati

Seorang perempuan cantik yang berhati damai.

  • Ayusita: Cantik
  • Larasati: Hati yang damai

9. Hapsari Purwastuti

Seorang perempuan cantik yang senantiasa memperoleh pujian.

  • Hapsari: Cantik
  • Purwastuti: Pujian

10. Widu Laksmita

Seorang perempuan yang menjadi penari terkenal.

  • Widu: Penari
  • Laksmita: Terkenal

11. Calia Kinaryosih

Seorang perempuan yang sangat dikasihi.

  • Calia: Sempurna
  • Kinaryosih: Sangat dikasihi

12. Tari Kahiyang

Seorang anak yang menjadi bintang di surga.

  • Tari: Bintang
  • Kahiyang: Surga

13. Tanaya Indriyana

Seorang anak yang membawa kebahagiaan bagi orang-orang di sekelilingnya.

  • Tanaya: Anak
  • Indriyana: Pembawa bahagia

14. Ayu Hekmawati

Seorang perempuan yang diberkati wajah cantik berseri.

  • Ayu: Cantik
  1. Hekmawati: Berseri

15. Resmi Darapuspita

Seorang perempuan yang indah dipandang dan membuat hati berbunga-bunga.

  • Resmi: Indah
  • Darapuspita: Berbunga

16. Aswati Indriyani

Seorang perempuan cantik yang memiliki hati kuat.

  • Aswati: Berhati kuat
  • Indriyani: Kecantikan

17. Ratri Cahyadewi

Seorang anak perempuan yang bersinar di tengah kegelapan malam.

  • Ratri: Malam
  • Cahyadewi: Perempuan yang bersinar

18. Ratih Atmarahayu

Seorang bidadari yang mulia.

  • Ratih: Bidadari
  • Atmarahayu: Mulia

19. Ayu Dariani

Seorang perempuan yang selalu kelihatan cantik.

  • Ayu: Cantik
  • Dariani: Senantiasa tampak

20. Tusta Atmarini

Seorang perempuan yang bahagia dan berkehidupan baik

  • Tusta: Bahagia
  • Atmarini: Hidup yang baik

21. Gadis Astutiningsih

Seorang anak perempuan yang menjadi pujaan hati.

  • Gadis: Anak perempuan
  • Astutiningsih: Pujaan hati

22. Sucita Asmarini

Seorang anak perempuan hebat yang selalu mengutamakan budi pekerti.

  • Sucita: Berbudi utama
  • Asmarini: Hebat

23. Rara Arsyana

Seorang gadis yang selalu riang gembira.

  • Rara: Gadis
  • Arsyana: Riang gembira

24. Wagmi Anindyaswari

Seorang anak perempuan yang perkataannya baik dan selalu berucap jujur.

  • Wagmi: Baik tutur katanya
  • Anindyaswari: Jujur

25. Putri Ardiningrum

Seorang anak perempuan yang baik hati.

  • Putri: Anak perempuan
  • Ardiningrum: Baik hati

26. Sukma Anantari

Seorang perempuan yang berjiwa kepemimpinan.

  • Sukma: Jiwa
  • Anantari: Pemimpin

27. Pirata Adriyani

Seorang perempuan yang berjiwa kuat.

  • Pirata: Jiwa
  • Adriyani: Kuat

28. Lintang Adindra

Seorang perempuan yang cantik bagaikan bintang di langit.

  • Lintang: Bintang
  • Adindra: Cantik

29. Sahda Agniasari

Seorang perempuan yang cantik bagaikan bunga.

  • Sahda: Cantik
  • Agniasari: Bunga

30. Rasmi Anandya

Seorang perempuan yang sempurna dan bersinar.

  • Rasmi: Bersinar
  • Anandya: Sempurna

Itulah Bunda pilihan 30 rangkaian nama bayi bahasa Jawa untuk anak perempuan, terkesan klasik dan enggak pasaran kan? Semoga Bunda dan Ayah menemukan nama terbaik ya untuk Si Kecil.

Simak juga yuk video menarik tentang nama bayi di bawah ini:

(pri/pri)

Simak video di bawah ini, Bun:

Rekomendasi 20 Nama Bayi Laki-Laki Berawalan J dari Bahasa Sansekerta

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

5 Fakta Kasus Sengketa Tanah Warisan Ashanty dan Dugaan Diserobot Mafia Tanah

Mom's Life Annisa Karnesyia

Sunat Anak Perempuan Resmi Dilarang, Ternyata ini Bahayanya Bun!

Parenting Ajeng Pratiwi & Randu Gede

Viral Pacu Jalur hingga Istilah Aura Farming ala Gen-Z-Alpha

Mom's Life Amira Salsabila

Mengenal Frank Breech, Posisi Sungsang Bokong Janin Berada di Bagian Bawah

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

5 Artis Jadi Ibu Bhayangkari Dampingi Suami Polisi, Uut Permatasari Tampil Manglingi

Mom's Life Nadhifa Fitrina

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Ketahui Bahaya Paparan Perwarna Pakaian saat Bunda Hamil Laki-laki

Sunat Anak Perempuan Resmi Dilarang, Ternyata ini Bahayanya Bun!

Merayakan Beragam Emosi Manusia Lewat Pertunjukan The Joy of Emotions

5 Fakta Kasus Sengketa Tanah Warisan Ashanty dan Dugaan Diserobot Mafia Tanah

Mengenal Frank Breech, Posisi Sungsang Bokong Janin Berada di Bagian Bawah

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK