HaiBunda

PARENTING

Bun, Yuk Optimalkan Asupan Nutrisi Anak dengan Portion Plating

Amelia Sewaka   |   HaiBunda

Kamis, 09 Aug 2018 17:57 WIB
ilustrasi portion plating untuk optimalkan asupan nutrisi anak/ Foto: thinkstock
Jakarta - Penting banget untuk memastikan anak mendapat asupan gizi yang baik. Ini untuk mengoptimalkan tumbuh kembangnya. Nah, guna memastikan anak mendapat makanan dengan nutrisi yang baik dan nggak sekadar kenyang, salah satu cara yang bisa dilakukan yakni portion plating.

Menurut ahli nutrisi, Rita Ramayulis, portion plating bisa dilakukan untuk mengontrol porsi makanan anak. Dengan begini diharapkan asupan nutrisi yang didapat anak bisa optimal, Bun.

"Sehingga kita bisa membentuk generasi sehat, cerdas, dan percaya diri," kata Rita dalam acara 'Dancow Inspiring Mom Kembali Hadir Bantu Dukung Masa Depak Anak Indonesia yang Lebih Sehat' di Almond Zucchini, Jakarta Selatan pada Kamis (9/8/2018).


Rita menjelaskan pada prinsip portion plating sebaiknya makanan yang dikonsumsi anak terdiri dari 1/2 piring berisi buah dan sayuran, 1/4 piring berisi karbohidrat dan 1/4 piring berisi protein.



"Penting sekali buat para ibu untuk mulai mengimplementasikan portion plating ini dalam keseharian. Agar si kecil mendapatkan asupan nutrisi yang optimal," ungkap dr Rita.

Dalam kesempatan yang sama, Ussy Sulistiawaty mengatakan edukasi soal makan dan nutrisi anak penting banget diedukasi ke ibu-ibu lainnya. Sebagai ibu, Ussy mengakui ia sendiri pun kadang masih suka bingung bagaimana cara memberi makan anak yang benar dan apa saja yang baik untuk tubuh anak.

"Dengan acara seperti ini, saya juga jadi tahu kompisisi makan yang benar dan baik itu kayak apa karena saya pikir semua makan anak sama aja eh ternyata beda di tiap usia dan porsinya" kata Ussy Sulistiawaty.

(rdn)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Momen Pevita Pearce Liburan Bareng Suami Malaysia, Terbaru Naik Kapal Yacht

Mom's Life Nadhifa Fitrina

Kedekatan 5 Bunda Artis dan Cucunya, Reza Artamevia Bantu Beri ASI Baby Arash

Mom's Life Nadhifa Fitrina

Tak Biasa, Begini Cara Keluarga Kerajaan Umumkan Kehamilan ke Publik

Kehamilan Ajeng Pratiwi & Fauzan Julian Kurnia

Bunga Citra Lestari Kunjungi Makam Ashraf Bersama Noah serta Bapak dan Ibu Mertua

Mom's Life Annisa Karnesyia

Gerakan Janin seperti Bergetar, Apakah Normal? Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya

Kehamilan Melly Febrida

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

4 Tantangan Transplantasi Ginjal Menurut Dokter, Bunda Perlu Tahu

Paparan Polusi Berlebihan saat Hamil dapat Sebabkan Obesitas pada Anak Kelak

Momen Pevita Pearce Liburan Bareng Suami Malaysia, Terbaru Naik Kapal Yacht

Gerakan Janin seperti Bergetar, Apakah Normal? Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya

9 Tempat dan Rumah Sunat di Surabaya dan Sekitarnya, Lengkap dengan Estimasi Biaya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK