Terpopuler
Aktifkan notifikasi untuk dapat info terkini, Bun!
Bunda dapat menonaktifkan kapanpun melalui pengaturan browser.
Nanti saja
Aktifkan

parenting

Seru Banget! 10 Ide Lomba 17 Agustus Bersama Keluarga di Rumah

Asri Ediyati   |   HaiBunda

Senin, 17 Aug 2020 11:58 WIB

Masyarakat kota Bekasi ikut berbahagia dalam merayakan HUT Kemerdekaan RI ke-70 tahun. VidaFest 2015 digelar dengan mengusung tajuk 'Bahagia di Bekasi' yang diisi beberapa kegiatan diantaranya ada beragam perlombaan tradisional dan kelas memasak untuk ibu-ibu masyarakat sekitar yang memanfaatkan hasil tanaman healthy dari kebun sendiri. (Foto: Rachman Haryanto/detikcom)
Seru Banget! 10 Ide Lomba 17 Agustus Bersama Keluarga di Rumah/ Foto: Rachman Haryanto
Jakarta -

Tak terasa sebentar lagi kita akan memperingati HUT RI ke-75 ya, Bunda? Pas banget nih, 17 Agustus tahun ini bertepatan dengan long weekend jadi Bunda bisa rayakan bareng anak-anak di rumah.

Kalau tahun-tahun sebelumnya bisa ikut lomba di tingkat RT, tahun ini bikin lomba 17-an di rumah aja yuk. Sejumlah perlombaan menarik seperti makan kerupuk, balap karung, hingga cabut koin dari buah bisa dilakukan bareng anak dan keluarga di rumah.

Tak hanya mengisi waktu dengan acara seru, ternyata menggelar lomba 17 Agustus memiliki manfaat bagi anak lho. Apa saja manfaatnya? Mengutip dari laman resmi Sahabat Keluarga Kemendikbud RI, melalui lomba 17 Agustus, anak bisa menghayati makna kemerdekaan, melatih percaya diri, mengikuti aturan dan instruksi serta memahami arti sportivitas.

Lalu yang tak kalah penting, membangun jiwa sosial. Ini momen tepat untuk detoks sejenak dari gadget, Bunda. Terakhir, mempererat hubungan anak dan orang tua. Memberikan semangat anak saat lomba membuat mereka merasa punya pendukung terbaik dalam hidupnya.

Nah, apa saja nih 10 lomba 17 Agustus yang bisa dilakukan bersama anak di rumah? Berikut daftarnya yang telah HaiBunda rangkum dari berbagai sumber:

1. Makan kerupuk

Lomba yang satu ini sangat umum dan mudah dilaksanakan. Tata caranya mudah, tinggal menggantung kerupuk dengan tali rafia sesuai tinggi anak. Kemudian dalam hitungan tiga, anak diminta makan kerupuk hingga habis, yang paling cepat habis keluar sebagai juaranya.

2. Memasukkan paku dalam botol

Lomba yang satu ini juga tak kalah mudah. Bahannya hanya botol, tali kasur atau rafia, dan paku. Ikat paku dengan tali, ikat tali tersebut di bagian punggung.

Tali yang mengikat paku diukur panjangnya dan batasnya berada di atas mulut botol. Jangan sampai kepanjangan karena tangan peserta tidak boleh menyentuh tali. Taruh botol di seberang para peserta, dalam hitungan tiga, peserta lari, dan memasukkan paku.

3. Mengeluarkan bola dengan air

Bunda dan anak harus siap basah-basahan nih. Tata cara lomba ini yaitu bola ditaruh di dalam wadah. Kemudian, peserta harus cepat mengisi wadah hingga air meluap dan bolanya keluar dari wadah. Siapa yang mengeluarkan bola duluan, ialah yang menjadi pemenang.

4. Memasukkan bendera dalam botol

Berbeda dengan memasukkan paku dalam botol. Kalau lomba yang satu ini, peserta diminta untuk sebanyak mungkin memasukkan bendera dalam botol.

Caranya, taruh botol di seberang peserta, lalu peserta diperbolehkan mengambil satu bendera dari garis start. Setelah memasukan satu bendera, lari lagi ke garis start dan ulangi hal yang sama.

5. Balap karung

Ini diperuntukkan bagi anak yang sudah agak besar ya, Bunda karena ada risiko terjatuh. Caranya siapkan karung, kemudian kenakan dan lompat hingga garis finish.

Berbagai perlombaan dilombakan dalam rangka memeriahkan HUT RI Ke 69 oleh warga Komplek BSI, Pengasinan, Sawangan, Depok, Jawa Barat, Minggu (17/8/2014).Seru Banget! 10 Ide Lomba 17 Agustus Bersama Keluarga di Rumah/ Foto: Lamhot Aritonang

6. Menyusun puzzle

Kalau lomba yang satu ini Bunda bisa modifikasi. Bunda bisa meminta peserta menyusun puzzle secara estafet atau secara cepat.

7. Membawa kelereng dengan sendok

Lomba yang satu ini bisa melatih keseimbangan dan konsentrasi anak. Caranya mudah, peserta mengigit batang sendok dengan mulut kemudian taruh kelereng di sendok dan berjalan cepat hingga garis finish. Jika kelerengnya jatuh sebelum garis finish, maka peserta harus mengulang dari garis start.

8. Estafet karet dengan sedotan

Lomba yang satu ini membutuhkan tim minimal dua orang per tim. Pelaksanaannya mudah, orang pertama mengambil karet di piring menggunakan sedotan, kemudian oper ke orang kedua. Orang terakhir menaruh karet di piring belakangnya.

Jika karet jatuh di tengah, maka ulang dari awal. Nah, supaya makin seru dan karet tidak lengket, Bunda bisa tambahkan tepung sagu di piring yang berisi karet.

9. Cabut koin dari buah

Biasanya jika lomba 17 Agustus di perumahan, lomba cabut koin menggunakan oli. Namun, supaya aman Bunda bisa gunakan cokelat yang dilelehkan. Oleskan cokelat pada buah kemudian tancapkan koin. Jangan lupa koinnya dicuci atau disterilkan dahulu ya, Bunda.

10. Tarik tambang

Terakhir, lomba tarik tambang. Lomba ini juga diperuntukkan bagi anak yang sudah agak besar ya, Bunda. Caranya juga mudah, tarik garis di antara dua tim kemudian tim saling menarik. Tim yang melewati garis dinyatakan kalah.

Selamat mencoba dan merayakan ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-75.

Simak juga video kreasi mainan anak berbahan dasar tepung:

[Gambas:Video Haibunda]



(aci/rap)

TOPIK TERKAIT

HIGHLIGHT

Temukan lebih banyak tentang
Fase Bunda