
parenting
2 Aturan Titi Kamal Beri Anak Camilan Sehat Tanpa Rusak Feeding Rules
HaiBunda
Selasa, 06 Oct 2020 17:27 WIB

Titi Kamal punya punya aturan unik nih, Bunda, terkait aturan nyamil di keluarga. Bunda dua anak ini punya cara menarik agar anak-anaknya mau nyamil makanan sehat.
Selama masa pandemi, Titi memanfaatkannya untuk mengajarkan pola hidup sehat pada anak-anaknya. Menurut istri Christian Sugiono ini, ada dua hal penting dalam aturannya yaitu waktu dan porsi ngemil.
"Kebetulan, Juna kan sekolah online jadi ada break time-nya. Di situ ia punya snacking time-nya. Lalu, waktu kumpul keluarga juga. Jadi memang ada porsinya, ada waktunya supaya menunggu momen-momen itu," kata Titi Kamal, di acara peluncuran Oreo Wafer via Zoom, Jumat (2/10/2020).
Di kesempatan yang sama, Christian Sugiono menambahkan, kedua anaknya, Juna dan Kai juga dijaga waktu nyamilnya, Bunda. Sebisa mungkin, Tian (panggilannya) dan Titi memberitahu anaknya untuk tidak nyamil dahulu sebelum makan pokok.
"Snacking time itu dijaga jangan sampai mendekati jam makan besar. Misalnya makan malam jam 6, sebisa mungkin beritahu anak untuk tidak nyamil dahulu sebelum makan malam takutnya perut sudah kenyang terisi camilan dan anak enggak makan malam," kata Christian Sugiono.
"Kita jaga, setelah makan pokok dahulu baru nyamil. Urusan porsi juga dibatasi misalnya biskuit diberi 3-4 buah saja, enggak dikasih satu bungkus. Karena pasti habis kan kalau anak-anak," ujarnya.
Titi Kamal dan Christian Sugiono juga mengajarkan bahwa nyamil itu bukan makanan utama dan anak-anak harus tahu hal tersebut dari kecil.
Sementara itu, Head of Biscuit PT Mondelez Indonesia, Maggie Effendy, mengatakan bahwa nyamil secara bijak atau mindful snacking, sebenarnya banyak caranya. Salah satu adalah memperhatikan porsi camilan yang dimakan.
"Setiap kemasan tuh pasti tertera nilai gizinya. Kedua, ini paling penting, saya praktikkan juga, kita harus mengonsumsi makanan dalam keadaan yang sadar. Kita bisa menikmati setiap gigitan sehingga enggak jadi overeating," kata Maggie.
Maksudnya, kalau perlu saat nyamil jangan disambi kegiatan lain karena bisa ada risiko overeating, Bunda. Tanpa sadar, kita menghabiskan snack, padahal jumlah kalorinya bisa jadi sangat banyak.
Simak juga asupan sehat yang meningkatkan daya tahan tubuh di era pandemi:
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Parenting
Re-Run Wawancara Titi Kamal: Curhat Tips Parenting & Kiat Awet dengan Suami

Parenting
Cerita di Balik Anak Titi Kamal Bisa Jadi Calon Hafidz, Ternyata Karena....

Parenting
Sempat Sulit Punya Anak, Titi Kamal Curhat Gembiranya Bisa Jadi Bunda

Parenting
Bangganya Titi Kamal Punya Anak Calon Hafidz, Dahulu Dinyinyiri Susah Punya Keturunan

Parenting
Christian Sugiono Bangga, Putranya Salat Tak Perlu Dipaksa


7 Foto
Parenting
7 Potret Ultah Anak Titi Kamal & Christian Sugiono, Rumah Disulap Jadi Playground
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda