HaiBunda

PARENTING

5 Barang Bayi yang Bisa Jadi Investasi untuk Disewa & Dijual Lagi, Menguntungkan Bun!

Nisa Hayyu Rahmia   |   HaiBunda

Minggu, 21 Nov 2021 14:40 WIB
Kursi makan bayi/Foto: Getty Images/iStockphoto/FamVeld

Jakarta - Saat hendak membeli perlengkapan atau mainan bayi, Bunda pasti memiliki pertimbangan apakah perlu membeli yang mahal agar awet atau yang murah saja agar bisa menghemat? Selain itu, usia pakai barang juga mungkin mempengaruhi keputusan Bunda.

Mengingat, biasanya barang bayi tak terpakai lama sebab Si Kecil akan terus tumbuh dengan cepat. Namun, jangan khawatir Bunda, ada  cara yang bisa memecahkan dua kegalauan tersebut sekaligus. Bagaimana caranya?

Bunda, untuk beberapa jenis barang, tak apa untuk membelinya dengan harga yang cukup mahal karena bisa dijadikan sebagai bentuk investasi. Apabila mainan dan barang tersebut dapat dijaga dengan apik, Bunda dapat menjual atau menyewakannya di kemudian hari.


Ini disebut bisnis jual atau penyewaan perlengkapan bayi. Usaha jenis ini sudah marak dilakukan melalui media sosial seperti Instagram dan beberapa marketplace. Jangan salah, bisnis ini cukup menggiurkan dan laris manis karena dipastikan akan selalu memiliki banyak peminat.

Banner pola makan rumahan/ Foto: HaiBunda/Mia

Bahkan bila Bunda tengok, berbagai akun penyewaan perlengkapan bayi telah memiliki ratusan ribu pengikut aktif di media sosial. Hal itu tak mengherankan Bunda, pasalnya, tentu banyak sekali rumah tangga di Indonesia yang membutuhkan perlengkapan bayi. 

Namun, tidak semuanya mampu untuk membeli perlengkapan sendiri. Alasannya, selain harganya yang tidak murah, usia pakai perlengkapan tersebut tidaklah lama.

Misalkan saja untuk perlengkapan bayi baru lahir, pasti hanya akan dipakai selama beberapa bulan saja. Jadi banyak orang tua yang berpikir untuk menyewanya ketimbang beli sendiri agar lebih hemat dan efisien. 

Nah, apa saja, sih, peralatan dan mainan bayi yang bisa Bunda beli dengan harga mahal sebagai investasi? Dirangkum dari Shoestring Baby dan Wealthify, simak infonya di bawah ini, yuk.

1. Baby Bouncer

Alat yang satu ini memang sangat berguna untuk bayi yang suka dan lebih tenang saat digendong, ditimang, atau diayun. Terkadang, Bunda pasti merasa lelah dan pegal jika harus terus menimang bayi. Nah, alat ini bermanfaat sebagai pengganti lengan Bunda. Dengan mode getar atau ayunan otomatis, sebagian bayi biasanya bisa langsung tenang bahkan tertidur saat berada di bouncer.

Namun, pemakaian bouncer ini memang tidak lama. Bouncer biasanya dirancang hanya untuk bayi di bawah 6 bulan Bunda. Mengingat usia pemakaiannya yang sebentar, banyak Bunda yang memilih untuk menyewanya saja.

2. Carseat

Untuk Bunda dan Ayah yang kerap menggunakan mobil sebagai alat transportasi, carseat adalah kebutuhan yang penting. Carseat adalah kursi yang dibuat khusus untuk bayi dan anak guna melindungi mereka saat bepergian menggunakan mobil.

Manfaat utama dari carseat adalah melindungi bayi dari berbagai macam bentuk kemungkinan benturan akibat kecelakaan. Dikutip dari CDC, carseat terbukti mengurangi risiko cedera anak hingga 82 persen dalam kecelakaan jika dibandingkan hanya menggunakan sabuk pengaman.

Maka itu, Bunda dan Ayah memang perlu memilikinya ya. Ada beragam model carseat dan peruntukannya pun bervariasi. Biasanya carseat yang kokoh bisa digunakan anak hingga ia berusia 12 tahun. Tapi ada juga model carseat yang disesuaikan dengan usia anak, mulai dari khusus untuk newborn hingga anak di atas 6 tahun. 

3.Boks bayi

Memang Bunda, di Indonesia, hanya sedikit bayi yang mampu tidur sendiri di boks, selebihnya masih harus bersama Bunda dan Ayahnya. Belum lagi penggunaan boks bayi yang disebut berisiko menyebabkan bayi meninggal secara mendadak atau sudden infant death syndrome (SIDS).

"Belum ada bukti boks bayi adalah tempat teraman untuk bayi tidur, ini hanyalah sebagai tempat sementara bayi," kata Peter Blair, profesor di University of Bristol, Inggris, seperti dikutip dari The Guardian.

Untuk itu, sebelum memutuskan untuk membelinya, banyak Bunda yang menyewa dahulu untuk mengetahui apakah Si Kecil bisa dan nyaman tidur sendiri.

Kini pun ada beragam jenis boks bayi, ada yang kokoh berbahan kayu, bahkan portable dari plastik yang bisa dengan mudah dilipat sehingga tak memakan ruang. Selain belum tentu cocok, usia pemakaian boks bayi juga tak lama Bunda, umumnya hanya untuk 2 tahun ke bawah. 

Untuk mengetahui perlengkapan bayi lain yang biasa disewakan, klik halaman berikutnya ya Bunda.

Simak juga video tentang 8 mainan untuk anak berusia 2 tahun di bawah ini yuk.



(pri/pri)
BARANG BAYI YANG BISA JADI INVESTASI

BARANG BAYI YANG BISA JADI INVESTASI

Halaman Selanjutnya

Simak video di bawah ini, Bun:

5 Permainan Tradisional untuk Kembangkan Kreativitas Anak

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

5 Potret Terbaru Aurel Hermansyah Sukses Diet, Kini Berat Badannya 49 Kg

Mom's Life Annisa Karnesyia

5 Potret Nova Anak Gracia Indri yang Keturunan Belanda, Wajahnya Disebut Seperti Boneka

Parenting Nadhifa Fitrina

Benarkah Minum Kopi saat Hamil Bikin Tubuh Anak Jadi Pendek?

Kehamilan Ajeng Pratiwi & Fauzan Julian Kurnia

Cerita Haru Ikke Nurjanah saat Putri Semata Wayangnya Akan Menikah, Beri Pesan Ini

Mom's Life Annisa Karnesyia

Ternyata Putri Diana Punya Nama Samaran, Dipakai saat Jelang Nikah dengan Pangeran Charles

Mom's Life Annisa Karnesyia

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Ternyata Putri Diana Punya Nama Samaran, Dipakai saat Jelang Nikah dengan Pangeran Charles

Ternyata Paparan Cahaya ke Perut Bunda Bisa Cegah Kebutaan pada Janin

Benarkah Minum Kopi saat Hamil Bikin Tubuh Anak Jadi Pendek?

Thariq Halilintar Tanggapi Komentar Negatif Netizen soal Keputusan Tutupi Wajah Anak

Apa Itu JKK dan JKM dalam BPJS Ketenagakerjaan? Begini Penjelasannya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK