PARENTING
Tantangan Ussy Sulistiawaty Hadapi Masalah Gigi Kelima Anaknya
Annisa A | HaiBunda
Kamis, 15 Dec 2022 13:13 WIBKesehatan gigi menjadi hal yang penting diperhatikan. Sebagai Bunda yang sibuk menjadi artis, Ussy Sulistiawaty tak pernah lupa mengajarkan hal ini kepada anak-anaknya.
Dikaruniai lima anak membuat Ussy Sulistiawaty harus menghadapi masalah kesehatan gigi anak yang berbeda-beda. Hal ini menjadi tantangan tersendiri untuk istri Andhika Pratama, Bunda.
"Anak-anakku punya kebiasaan minum susu tapi langsung tidur, jadi giginya karies. Ara gigi bawahnya agak (maju), lalu Amel giginya tidak beraturan. Kakak-kakaknya pakai kawat gigi semua, jadi memang harus rutin ke dokter gigi," kata Ussy di acara Rumah Kuat Ciptadent, Rabu (14/12/22).
"Kerepotannya anak lima ngurusin gigi itu wah, untungnya aku dibantu sama beberapa orang di rumahku, ada ART, lalu suami juga membantu. Kalau aku sendirian kayaknya pingsan," ungkapnya.
Berbagai masalah kesehatan gigi yang dialami oleh anak-anak membuat Ussy lebih waspada dengan pertumbuhan gigi si bungsu, Sakalingga Ibra Pratama.
Ussy menceritakan dirinya membutuhkan banyak kesabaran untuk mengajarkan cara merawat gigi kepada Saka yang baru berusia 2 tahun.
"Saka itu kan baru 2 tahun, anak seumur gitu dikasih sikat gigi dan odol ya dilempar," ucapnya.
Agar lebih mudah, Ussy dan Andhika menerapkan pola asuh meniru kepada anak-anak mereka. Pasangan yang menikah pada 2005 ini terbiasa mengajak anak-anak melakukan sesuatu bersama-sama. Dengan begitu, anak diharapkan bisa mencontoh rutinitas orang tuanya.
"Jadi aku mendampingi dia seakan-akan menyikat gigi itu menyenangkan. Aku contohin dan dengan sendirinya akhirnya dia bisa. Di rumahku sistemnya memang mencontoh. Jadi yang tua memberi contoh ke yang kecil," papar Ussy.
"Setiap weekend kita juga punya kebiasaan tidur bareng, jadi sebelum tidur kita pasti sama-sama sikat gigi bareng. Dari dulu keluarga kita memang suka menyalin," sambungnya.
Saat ini, anak-anak Ussy menjadi lebih aware dengan kesehatan gigi mereka. Bahkan putrinya, Shakeela Eleanor Ameera atau Elea menjadi bintang iklan untuk produk kesehatan gigi.
"Aku dulu nakut-nakutinnya dengan cara, 'Kakak sekarang sudah jadi bintang iklan lho, jadi giginya harus bersih'. Lalu akhirnya dia terbiasa bersihkan," kata wanita 41 tahun itu.
Sangat aktif memberi wawasan seputar kesehatan gigi, metode yang dilakukan Ussy ternyata akan sangat membantu orang tua, lho. Baca di halaman berikutnya.
Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.
Saksikan juga video tentang tips merawat kesehatan gigi dan mulut Si Kecil di bawah ini:

PERAN BUNDA MENJAGA KESEHATAN GIGI ANAK
Halaman Selanjutnya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Perasaan Ussy Sulistiawaty dan Jihan Fahira Punya 3 Anak Lulus Sekolah di Tahun yang Sama
Ussy Sulistiawaty Ingin Jodohkan Amel dengan Putra Sahabatnya, Ini Reaksi Sang Anak
Ussy Sulistiawaty Bangga Putrinya Berprestasi di Tingkat Dunia
Pengalaman Ussy Sulistiawaty Ajari Anak Puasa Sejak Kecil
TERPOPULER
Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya
Cara Diet Aktor Korea Yoon Si Yoon untuk Turunkan BB 5 Kg dalam 1 Hari
Kenali Penyebab Hipertensi di Usia Muda & Cara Pencegahannya
Ciri-ciri Orang Cerdas, Kerap Ucapkan 20 Kalimat Ini
Potret Ade Govinda & Indiarisa Sambut Kelahiran Anak Pertama, Banjir Ucapan dari para Musisi
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Pilihan Tas Sekolah Anak TK-SD yang Bagus hingga Awet, Bisa Buat Perempuan & Laki-laki
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Semua Jenis Kulit dari Berminyak dan Berjerawat
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Slow Cooker Terbaik, Solusi Masak MPASI untuk Bayi
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
Review Main Virtual Sport di VS Thrillix AEON Mall Tanjung Barat, Lengkap dengan Harga Tiket
Firli NabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli
Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya
Cara Diet Aktor Korea Yoon Si Yoon untuk Turunkan BB 5 Kg dalam 1 Hari
Potret Jo Yuri, Pemeran Player 222 di Squid Game yang Aslinya Mantan Member Girlgroup
Terpopuler: Deretan Artis Indonesia Ganti Profesi saat Pindah ke Luar Negeri
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Masuk Pernikahan Tahun ke-2 dengan Deva Mahenra, Mikha Tambayong Singgung soal Perbedaan
-
Beautynesia
11 Negara Paling Aman untuk Berlindung jika Terjadi Perang Dunia 3, Pakar Menyebut Indonesia?
-
Female Daily
Mulai Menjamur, Body Mist Diprediksikan Bakal Jadi Tren di Tahun 2025!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Pesona Olla Ramlan Before-After Makeup, Sama-sama Dipuji Cantik
-
Mommies Daily
Cara Efektif Menegur Anak dalam 1 Menit ala dr. Aisah Dahlan, Orangtua Harus Coba