PARENTING
Keseruan Day 1 LazMall Daily Bunda Fest 2023, Talkshow Bareng Ahli hingga Tari Memukau
Mutiara Putri | HaiBunda
Jumat, 17 Mar 2023 21:30 WIBLazMall Daily Bunda Fest 2023 diselenggarakan pada 17-19 Maret 2023. Pada hari pertama, acara yang digelar di Kasablanka Mall Jakarta ini membagikan berbagai macam hadiah kepada Bunda dan Si Kecil yang telah berkunjung, lho.
Ada banyak booth dari berbagai brand kesayangan yang turut membagikan promo dan voucher menarik. Mulai dari MamyPoko, Zwitsal, Enfagrow, Frisian Flag, dan masih banyak lagi.
Zika Zakiya selaku Managing Editor HaiBunda mengatakan acara LazMall Daily Bunda Fest 2023 dapat dijadikan ajang untuk berkumpul bersama, terutama bagi anggota HaiBunda Squad.
"Haibunda itu memang yang paling tahu Bunda. Harapannya semoga LazMall Daily Bunda Fest 2023 bisa jadi ajang kumpul untuk komunitas HaiBunda Squad dan kebetulan sudah bertemu dengan partner yang tepat yakni Lazada, sehingga bisa memenuhi kebutuhan Bunda," katanya.
Sementara LazMall Daily Leads, Tania Agustin, berharap acara LazMall Daily Bunda Fest bisa terus terlaksana. Tak hanya itu, ia juga ingin para Bunda dapat menikmati waktu berakhir pekan bersama Si Kecil.
"Harapannya acara ini bisa terus ada jadi Bunda bisa menikmati waktu berakhir pekan dengan anak dan Bunda bisa bermain games menarik," ungkapnya.
Talkshow menarik bersama expert
Di hari pertama LazMall Daily Bunda Fest 2023, Bunda juga disuguhkan dengan talkshow menarik bersama ahli. Bertajuk Nutrisi Kunci untuk si Kecil Cerdas Sejak Dini, host Andari Agustine pun mengundang dr. Caessar Pronocitro, Sp. A,M.Sc dan Dr Muhammad Lazuardi Putra selaku Head of Brand Enfagrow ke atas panggung.
Dokter Caessar mengungkapkan, Si Kecil perlu nutrisi yang baik untuk mendapatkan kecerdasan yang optimal. Nutrisi ini sejatinya telah disediakan secara lengkap oleh air susu ibu (ASI).
"Untuk memenuhi kecerdasan diperlukan nutrisi, dan nutrisi yang disediakan oleh ASI adalah yang paling lengkap untuk Si Kecil," katanya.
Sementara itu, Head of Brand Enfagrow Dr Muhammad Lazuardi Putra, menuturkan bahwa berdasarkan riset, orang tua ingin perkembangan otak Si Kecil menjadi bagian yang lebih dioptimalkan.
"Risetnya ibu inginnya anak optimal ada di bagian mana? Yang jadi fokus utamanya adalah si perkembangan otak ini," ungkapnya.
Untuk mendapatkan kecerdasan yang optimal ini, tentu nutrisi harus diberikan sejak usia dini. Setelah itu, pantau selalu milestone anak dengan berbagai cara termasuk berkonsultasi dengan ahli.
Penutupan acara oleh main performer
Penampilan seni tari dari sanggar Mustika Ayu Dance Studio dan duo Devfias menjadi penutup acara LazMall Daily Bunda Fest 2023 hari pertama. Mereka sama-sama tampil dengan percaya diri sehingga membuat para penonton terpukau.
Mustika Ayu Dance Studio menampilkan tari modern diiringi lagu Can't Stop The Feeling yang dipopulerkan oleh Justin Timberlake. Tak hanya itu, ada pula penampilan tari kreasi tradisional dari tiga orang penari cilik
Ketiga penari yang berusia antara 7 hingga 11 tahun ini mengenakan kostum daerah yang menggemaskan di antaranya adalah kostum adat Bali, Betawi, dan Kalimantan.
Selanjutnya, duo DeVFias yang beranggotakan Safia dan Arvia turut menghibur pengunjung dengan membawakan beberapa lagu. Salah satunya adalah single pertama mereka berjudul Sahabat.
Safia dan Arvia sangat menguasai panggung ketika membawakan lagi recycle Diam-Diam Suka yang sempat dipopulerkan oleh Cherrybelle. Para penonton bahkan sampai sing along, lho.
Tak cukup dua lagu, Safia dan Arvia juga menyanyikan lagu terbaru mereka berjudul Rasa Ini yang dipopulerkan oleh Vierratale. Uniknya, lagu ini bahkan diaransemen langsung oleh Kevin Aprilio.
Keseruan akhir pekan belum habis, nih. Bunda juga bisa menikmati berbagai lomba seru di hari kedua dan ketiga, tepatnya pada tanggal 18-19 Maret 2023. Saksikan juga penampilan memukau dari Quinn Salman hingga bernyanyi bareng Dikta.
Jadi, tunggu apa lagi, Bunda? Yuk segera datang dan habiskan akhir pekan seru di LazMall Daily BundaFest 2023 di Kasablanka Mall Jakarta, mulai dari 17-19 Maret 2023.
(mua/som)Simak video di bawah ini, Bun:
LazMall Daily BundaFest Hari Pertama Telah Dibuka, Ada Diskon Hingga 80 Persen, Bun
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
4 Pertimbangan Penting Pilih Produk Popok Anak untuk Empas Ruam & Gatal
Pemenang Lomba Fashion Show Bunda dan Si Kecil di LazMall Daily Bunda Fest 2023
Pemenang Lomba Bayi Merangkak, Kids Dance & Menyanyi di LazMall Daily BundaFest 2023
2 Hal Penting untuk Optimalkan Kecerdasan Si Kecil Sejak Dini
TERPOPULER
5 Potret Tampan King Zhafi Anak Fairuz A Rafiq & Sony Septian, Sering Dikira Perempuan
Andhara Early dan Suami Cerai Setelah 14 Th Nikah, Akui Bukan Keputusan Mudah
Kasus Tripledemic Naik Drastis di New York, Ini Gejala yang Perlu Diwaspadai
Penemuan Terbaru, Bakal Hadir Alat Tes Kehamilan Khusus untuk Ibu Tunanetra
13 Doa Awal Bulan bagi Umat Islam Lengkap Arab, Latin & Artinya
REKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Muted Lip Tint, Pas untuk Makeup Look Lembut
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomedasi Susu Program Hamil untuk Dukung Keberhasilan Promil
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
Review Eomma Head to Toe Happiness, Sampo & Sabun Mandi untuk Perawatan Bayi
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Lipstik Warna Muted, Ada Pilihan Bunda?
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
PROTERAL Junior, Solusi Nutrisi untuk Si Kecil yang Suka Pilih-pilih Makan
Tim HaiBundaTERBARU DARI HAIBUNDA
Kasus Tripledemic Naik Drastis di New York, Ini Gejala yang Perlu Diwaspadai
5 Potret Tampan King Zhafi Anak Fairuz A Rafiq & Sony Septian, Sering Dikira Perempuan
13 Doa Awal Bulan bagi Umat Islam Lengkap Arab, Latin & Artinya
30 Film Komedi Indonesia Terlaris dengan Penonton Terbanyak, Tontonan Lucu Terbaik
Penemuan Terbaru, Bakal Hadir Alat Tes Kehamilan Khusus untuk Ibu Tunanetra
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Larissa Chou Bantah Mantan Suami Jadi Dalang Buzzer yang Menyerangnya
-
Beautynesia
Kuis Nostalgia Film 5cm yang Jadi Favorit di Tahun 2012, Kamu Tahu Semua?
-
Female Daily
Siap Ketemu Kim Seon Ho dan Go Youn Jung di Jakarta? Catat Informasi Ini!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Foto Mesra Jennifer Coppen-Justin Hubner Rayakan Tahun Baru 2026 Usai Dilamar
-
Mommies Daily
10 Taman Bermain Outdoor untuk Anak di Jabodetabek, Ada Tebet Eco Park hingga Peruri