REKOMENDASI PRODUK
Review Philips Electric Sneaker Brush, Pembersih Sepatu Elektrik yang Praktis
Annisa Afani | HaiBunda
Selasa, 08 Aug 2023 17:25 WIBBunda merupakan seorang Sneakerhead alias pencinta sepatu sneakers? Jika iya, setuju ya bahwa salah satu hal yang diperhatikan pada tiap sepatu yakni kebersihannya.
Menjaga kebersihan sepatu memang penting, Bunda. Selain menghindari jamur yang dapat mengganggu kesehatan kulit, ini juga berfungsi agar sepatu terhindar dari bau, perubahan bentuk yang membuatnya tak menarik lagi, hingga ketahanannya.
Mencuci sepatu
Brand Philips melakukan riset terkait cara mencuci sepatu pada 100 pengguna sneakers saat Jakarta Sneakers Day akhir Februari lalu. Dari informasi yang diperoleh, menunjukkan bahwa mereka mencuci sepatu paling tidak sebanyak 1-2 kali per bulan. Dan 69 persen di antaranya dilakukan secara manual menggunakan sikat gigi dan lap.
Namun perlu untuk Bunda ketahui bahwa cara tersebut sebetulnya kurang tepat. Ini karena sikat yang digunakan dapat merusak permukaan sepatu dan membuatnya cacat.
Menanggapi kebiasaan ini, brand tersebut mengenalkan Electric Sneaker Brush yang didedikasikan khusus untuk membersihkan sepatu. Alat pembersih sepatu elektronik ini sangat mudah digunakan dan membantu menjaganya dari kerusakan.
"Ini unik dan memang kami ciptakan khusus sebagai alat pembersih sneaker otomatis, dan mudah untuk digunakan," kata President Director & Country CEO, Philips Domestic Appliances Indonesia Danny H. Hadhyan.
Review
Menurut Bubun, alat ini mudah digunakan dan bisa dibawa ke mana-mana. Bentuknya simpel sehingga mudah digenggam, Bunda.
Selain itu, penampilannya juga terlihat mewah namun tetap minimalis dengan warna hitam dan kuning modern. Menggunakan 4 baterai AA, alat ini memungkinkannya untuk bekerja pada 500rpm. Sehingga menghemat tenaga yang diperlukan jika membersihkan sneakers secara manual.
Dalam satu bundle, pembersih ini dilengkapi dengan tiga kepala sikat efektif yang dapat diganti-ganti. Kepala sikat yang berbeda ditujukan untuk bekerja pada permukaan yang berbeda, seperti karet bertekstur, PVC, kulit, dan suede.
Bobotnya juga ringan serta nirkabel. Dengan bagian kepala yang tahan air, ini menjadikan alat tersebut praktis untuk membersihkan setiap saat dibutuhkan.
Fitur
Alat ini tersedia secara dalam bentuk paket bundling dengan Umbre Cleaning Foam seharga Rp399 ribu. Simak beberapa fiturnya sebagai berikut, ya:
1. Sikat berputar
Sikat akan berputar untuk membersihkan secara efektif dengan kecepatan hingga 500 putaran per menit. Kesan pertama, putaran ini terlihat kurang kuat untuk membersihkan kotoran. Namun saat dipakai, kecepatan tersebut sangat cukup sehingga tak merusak permukaan sepatu.
2. Mudah digunakan
Mudah digunakan dalam tiga langkah. Cukup basahi sikat dengan air sabun. Kemudian nyalakan alat dan arahkan pada permukaan yang ingin dibersihkan. Setelah itu seka sepatu dengan handuk bersih saat selesai.
3. Tiga sikat
Ada tiga sikat yang tersedia dengan jenis dan fungsi berbeda. Di antaranya sikat lembut, keras, dan spons untuk membersihkan bahan halus seperti PVC, kulit, suede, dan karet.
Cara dan tips membersihkan sepatu
- Siapkan dua wadah air sebelum membersihkan sneakers: satu untuk air bersih, dan satu untuk membilas alat.
- Siapkan sepatu yang akan dibersihkan, semprotkan foam di bagian yang akan dibersihkan.
- Pilih dan gunakan sikat yang sesuai dengan bahan sepatu yang akan dibersihkan. Basahi sikat di air bersih, klik tombol, dan aplikasikan sikat di bagian yang akan dibersihkan hingga kotoran lepas.
- Setelah membersihkan sneakers, bilas dahulu busa atau cleaner foam dengan air bersih (siram perlahan di bagian yang dibersihkan), kemudian lap hingga kering. Dengan cara ini, tidak perlu khawatir kotoran atau noda akan membekas.
- Saat mengelap sepatu, usahakan untuk dilap ke satu arah atau ke bawah, sehingga kotoran tidak menyebar ke bagian sepatu yang lain.
- Bersihkan sikat yang digunakan dalam wadah pembilas air sebelum menggunakan untuk membersihkan bagian yang lain
- Bilas dan bersihkan semua sikat sebelum menyimpannya kembali.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(AFN/AFN)Simak video di bawah ini, Bun:
Hindari Kulit Kering, Ini 5 Pilihan Moisturizer untuk Ibu Hamil
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
3 Pilihan Makanan Ready To Cook untuk Stok Menu 'Darurat' di Bulan Ramadhan
4 Pilihan Bank Digital yang Praktis dan Nyaman untuk Bunda
5 Rekomendasi Pengharum Ruangan Semprot, Hilangkan Bau Tak Sedap
5 Rekomendasi Microwave Harga Rp1 Jutaan, Lengkapi Peralatan Dapur Bunda Yuk!
TERPOPULER
Momen Kedekatan Prilly Latuconsina & Keluarga Gunawan Sudrajat, Kini Dianggap Anak 'Bungsu'
Momen Amaira Anak Farah Quinn Jago Main Golf Sejak Usia 5 Tahun, Intip Potretnya
Atalia Praratya Ajak Warga Siapkan Tas Siaga Bencana, Intip Isinya yang Wajib Ada
15 Tanaman Anti Nyamuk di Rumah dan Outdoor
Cara Membuat Bayi Aktif agar Dapat Tidur Lebih Nyenyak Tidur di Malam Hari
REKOMENDASI PRODUK
3 Tips Jaga Pencernaan Anak saat Bepergian
Tim HaiBundaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Muted Lip Tint, Pas untuk Makeup Look Lembut
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Susu Program Hamil untuk Dukung Keberhasilan Promil
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
Review Eomma Head to Toe Happiness, Sampo & Sabun Mandi untuk Perawatan Bayi
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Lipstik Warna Muted, Ada Pilihan Bunda?
Amira SalsabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Momen Kedekatan Prilly Latuconsina & Keluarga Gunawan Sudrajat, Kini Dianggap Anak 'Bungsu'
Momen Amaira Anak Farah Quinn Jago Main Golf Sejak Usia 5 Tahun, Intip Potretnya
15 Tanaman Anti Nyamuk di Rumah dan Outdoor
Cara Membuat Bayi Aktif agar Dapat Tidur Lebih Nyenyak Tidur di Malam Hari
7 Mitos Kesuburan yang Harus Berhenti Dipercaya, Penting saat Program Hamil
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Baru Terungkap, Manohara Bongkar Sering Dibawa Ibu ke Dukun
-
Beautynesia
Tes Kepribadian: 2 Bentuk Lengkungan Kaki Bisa Ungkap Sifat Tersembunyi dan Prospek Karier, Cek!
-
Female Daily
“Nyawa” Tim HR Female Daily ada di dalam Tas Ini! Penasaran?
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
7 Foto Kebersamaan Ria Ricis & YouTuber Malaysia yang Sedang Jadi Sorotan
-
Mommies Daily
Baru Menikah & Langsung Hamil? Ini 9 Hal Penting yang Wajib Dibahas Bareng Suami