HaiBunda

TRENDING

Sheila Marcia Tebak-tebakan Hasil Tes Kehamilan, Positif atau Negatif?

Asri Ediyati   |   HaiBunda

Selasa, 17 Mar 2020 06:46 WIB
Sheila Marcia dan Dimas Akira/ Foto: instagram @itssheilamj
Jakarta - Beberapa waktu lalu tepatnya 20 Februari 2020, artis Sheila Marcia Joseph berbagi kabar bahagia. Ia resmi dinikahi Dimas Akira di Bali. Wanita 30 tahun itu tampak cantik dengan gaun pernikahan gaya internasionalnya.

Kemudian pada Sabtu (14/3/2020), Sheila Marcia memberi kejutan pada penggemarnya dan pengikutnya di media sosial. Ia membagikan foto tes kehamilan, dua buah testpack. Hasilnya sengaja ditutupi karena Sheila ingin main tebak-tebakan hasil tes kehamilan.


"Selamat pagi. Tebak-tebakan yuk!" tulis Sheila Marcia di akun Instagramnya @itssheilamj.


Ia juga melampirkan kuis berupa opsi positif atau negatif. Setelahnya, hasilnya ia umumkan. Sebanyak 92 persen netizen menjawab positif, lalu 8 persennya menjawab negatif.

"Alright... here we go.. this is it.... Let's reveal the truth," tulis Sheila Marcia.

Namun, setelah unggahan tersebut Sheila Marcia belum memberikan jawaban pasti. Hmm.. kalau menurut Bunda bagaimana?
Sheila Marcia dan Dimas Akira/ Foto: Instagram @dmustakira

Soal mengumumkan kehamilan, sebenarnya tak ada waktu yang tepat untuk itu. Tak ada waktu yang dianggap terlalu cepat atau terlalu lambat.

"Pasien selalu bertanya kepada saya, 'Kapan aman untuk memberi tahu semua orang bahwa kami sedang menantikan anak?'. Dan saya selalu memberi tahu mereka hal yang sama. Gunakan kebijaksanaan Anda. Keputusan sepenuhnya terserah Anda," kata Heather Bartos, seorang OB-GYN di Cross Roads, Texas, dilansir Today's Parent.

Namun, ada beberapa orang tua yang memilih untuk mengumumkan kehamilan di atas 12 minggu karena sudah bisa melakukan USG. Selain itu risiko keguguran saat masuk trimester kedua turun sebesar 5 persen, jadi tak ada beban dan sedikit lega saat mengumumkannya.

Sementara itu ada yang mengumumkan kehamilannya agak telat lantaran masih trauma dengan keguguran atau memang ingin merahasiakannya terlebih dahulu.


Simak juga video tentang ciri hamil berdasarkan perubahan kulit:



(aci/som)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Ariana Grande Diserang Penyusup di Karpet Merah Premier Film, Pelaku Sering Lakukan Aksi Serupa

Mom's Life Annisa Karnesyia

Momen Persalinan Ketiga Evi Masamba, Intip Potretnya Pakai Makeup hingga Aktif Bergerak

Kehamilan Annisa Karnesyia

Unggahan Tasya Farasya Usai Resmi Cerai Ramai Dikomentari, Intip Potretnya

Mom's Life Annisa Karnesyia

7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3

Mom's Life Annisa Karnesyia

Cegah Pernikahan Dini Terjadi, Psikolog Ungkap Pentingnya Peran Keluarga pada Anak

Parenting Nadhifa Fitrina

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

Andhara Early Gunting Kartu Kredit Usai KPR Lunas, Tak Ingin Berutang dan Riba

7 Penyebab Doa Tidak Terkabul

Ariana Grande Diserang Penyusup di Karpet Merah Premier Film, Pelaku Sering Lakukan Aksi Serupa

Momen Persalinan Ketiga Evi Masamba, Intip Potretnya Pakai Makeup hingga Aktif Bergerak

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK