HaiBunda

TRENDING

Kisah Tragis Jet Li Selamatkan Istri & Putrinya dari Terjangan Tsunami

Yuni Ayu Amida   |   HaiBunda

Senin, 16 Mar 2020 20:02 WIB
Kisah Tragis Jet Li Selamatkan Istri & Putrinya dari Terjangan Tsunami/ Foto: Instagram Jada Li
Jakarta - Aktor laga asal China, Jet Li, rupanya pernah jadi korban tsunami pada 2004 lalu, Bunda. Bersyukur, ia dan keluarga selamat dalam musibah tersebut.

Melansir E Online, pada 26 Desember 2004, Jet Li bersama sang istri, dan putrinya yang berusia empat tahun, sedang berlibur di sebuah resor di Maladewa. Di hari yang sama, terjadi gempa berkekuatan 9,0 yang melanda di dekat Sumatera.


Gempa tersebut kemudian menghasilkan gelombang air setinggi 12 meter yang membanjiri wilayah pesisir di hampir 12 negara, termasuk Indonesia, Thailand, Sri Lanka, India, Malaysia, bahkan Somalia dan Tanzania.


Ketika tsunami menerjang, Jet Li dan putrinya sedang berada di lobi hotel. Jet Li mengalami cedera kaki karena terhantam sebuah benda yang mengapung. Namun, ia masih sempat untuk menyelamatkan putrinya dan melarikan diri dari gelombang pasang.

Setelah mencapai tempat yang lebih tinggi, ia lalu menghubungi rekannya untuk memberi tahu bahwa mereka selamat. Ia pun mengenang musibah yang mengubah hidupnya tersebut.

"Empat belas tahun lalu, hari ini, saya dan keluarga berada di Tsunami Samudra Hindia," tulis Jet Li pada postingannya pada 2018, HaiBunda kutip pada Senin (16/3/2020).

Kisah Tragis Jet Li Selamatkan Istri & Putrinya dari Terjangan Tsunami 2004/ Foto: Instagram


Bagi Jet Li, musibah yang menimpanya dan keluarga kala itu menjadikannya manusia yang lebih baik. Ia bahkan aktif mengabdikan dirinya menjadi relawan yang membantu korban bencana.

"Sejak itu, saya memutuskan untuk mengabdikan hidup saya untuk membantu pemulihan bencana. Setelah apa yang terjadi, saya tidak lupa tujuan ini. Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua orang atas semua dukungan mereka dan untuk bergabung dengan keluarga One Foundation," ungkapnya.

Ya, meski sudah berusia 56 tahun, Jet Li masih berlaga di film action. Terbaru, bintang film Romeo Must Die ini didaulat sebagai Kaisar di film Mulan, yang batal dirilis pada Maret ini karena wabah virus Corona.


Simak juga intimate interview dengan Meisya Siregar dalam video ini:



(yun/muf)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3

Mom's Life Annisa Karnesyia

12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara

Menyusui Annisa Aulia Rahim

11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun

Kehamilan Annisa Karnesyia

10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan

Parenting Asri Ediyati

15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah

Mom's Life Amira Salsabila

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3

10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan

12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara

11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK