HaiBunda

TRENDING

Rossa Pernah Geram Dituding Operasi Plastik, Sampai Dibela Agnez Mo

Kurnia Yustiana   |   HaiBunda

Jumat, 17 Apr 2020 11:50 WIB
Rossa/Foto: Noel/detikHOT
Jakarta - Rossa rupanya tak lepas dari tudingan operasi plastik. Tudingan itu muncul karena sebuah video yang diunggah ke akun Instagramnya, @itsrossa910 Januari 2020 kemarin.

Video tersebut sebenarnya berisi ajakan Rossa untuk berdonasi membantu korban banjir. Netizen malah salah fokus dengan tampilan Rossa yang sekilas berbeda, kulit wajahnya tampak lebih mulus dan bersih.


Tak sedikit yang menduga penyanyi itu melakukan operasi plastik. Pelantun Sakura ini pun kesal dengan tudingan netizen.


Dia memberi klarifikasi berikut foto dirinya yang juga diunggah ke Instagram pada Jumat (10/1/2020). Rossa menjelaskan wajahnya tampak berbeda bukan karena operasi plastik, melainkan diedit pakai aplikasi.

"Bacain komen di post aku sebelumnya, postnya adalah ajakan aku untuk berdonasi buat korban banjir, komennya kebanyakan malah judging soal wajah aku operasi plastik. Mbak, mas, pernah dengar aplikasi SNOW? Nah, aku pake itu," tulis Rossa, dikutip Jumat (17/4/2020).

Unggahan Rossa ikut didukung penyanyi Agnez Mo. Menurut Agnez Mo, netizen sebaiknya tak melulu berpikiran selebriti operasi plastik ketika tampilannya sedikit berbeda.

"Kamu cantik dengan atau tanpa filter. Jesus christ, begitu 'beda' langsung bilang oplas. Susah sih ya kalau pikiran negatif mulu, yang keluar juga negatif. Kalau positif, yang keluar positif juga. Kamu cantik!" tulis Agnez Mo di kolom komentar Instagram Rossa.

Foto: Instagram/itsrossa910


Netizen pun tak lagi berkomentar menuding Rossa operasi plastik. Banyak juga yang memuji kecantikan Rossa yang tampil natural tanpa makeup di unggahan tersebut.

"Natural, cantik," tulis @aya*****uniawan.

"Dasarnya sudah manis, ya tanpa dandan pun tetap manis," tulis @tanto******no329.

"Awet muda banget teh," kata @ri****zuki41.


Simak juga video fakta operasi pengangkatan dahi:



(kuy/som)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

5 Hobi yang Ternyata Bikin Otak Lebih Muda Menurut Penelitian

Mom's Life Amira Salsabila

5 Potret Zyzy Anak Pertama Kesha Ratuliu, Punya Dua Adik di Usia 4 Tahun

Parenting Nadhifa Fitrina

5 Doa Memohon Ketenangan Batin dan Jiwa untuk Hati yang Gelisah

Mom's Life Amira Salsabila

Rencana Jessica Mila untuk Program Hamil Anak Kedua, Ingin Punya Anak Laki-laki

Kehamilan Annisa Karnesyia & Ratih Wulan Pinandu

50 Ucapan Hari Ibu untuk Istri, Ungkapan Terima Kasih Suami Menyentuh Hati & Romantis

Mom's Life Natasha Ardiah

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Cara Mengubah Jam Tidur Bayi yang Terbalik, Bunda Perlu Tahu

5 Hobi yang Ternyata Bikin Otak Lebih Muda Menurut Penelitian

5 Potret Zyzy Anak Pertama Kesha Ratuliu, Punya Dua Adik di Usia 4 Tahun

5 Doa Memohon Ketenangan Batin dan Jiwa untuk Hati yang Gelisah

Rencana Jessica Mila untuk Program Hamil Anak Kedua, Ingin Punya Anak Laki-laki

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK