TRENDING
Pengakuan Mike Tyson ke Susi Pudjiastuti: Penjara Bukanlah Momen Tersulit
Yuni Ayu Amida | HaiBunda
Sabtu, 03 Oct 2020 11:47 WIBLegenda tinju dunia, Mike Tyson mengungkapkan kisah pahit dan manis hidup, kepada mantan Menteri Kelautan dan Perikanan RI, Susi Pudjiastuti. Dalam bincang-bicang yang ditayangkan secara live oleh Mola TV, Tyson mengungkap momen terberat yang pernah dilaluinya dalam hidup.
"Apa bagian tersulit dari karier Anda dan bagaimana Anda mengatasinya?" tanya Susi, dilansir Mola TV, Jumat (2/10/2020).
"Setiap hari dalam hidup saya adalah bagian terberat sekaligus terbaik dalam hidup saya. Selalu ada yin dan yang. Kalau keduanya tidak ada, saya tidak akan di sini," jawab Mike Tyson.
"Saya mengatasinya dengan berdoa kepada Tuhan. Dia maha pengampun dan saya bersyukur akan hal itu," sambungnya.
Mike Tyson juga mengungkapkan, bahkan saat ia di penjara sekalipun, ia merasa bahwa itu bukanlah hal yang sulit. Baginya penjara seperti tempatnya bermain.
"Tidak ada yang sulit atau apa. Itu hanya seperti permainan anak-anak, tidak ada yang menarik untuk saya. Saya pernah mengalami yang lebih buruk sebelumnya, jadi saya tak kaget," ujarnya.
"Saya masuk penjara, tidak ada yang terjadi pada saya, tidak ada yang akan memukul saya, tidak ada yang mau membunuh saya. Orang-orang di penjara juga paham. Jadi saya di sana selama tiga tahun rasanya seperti liburan saja," sambungnya.
Sebaliknya, bagi pria 54 tahun tersebut, penjara merupakan salah satu momen terbaik dalam hidupnya. Karena ia belajar banyak hal.
"Sebuah berkah bagi saya masuk ke penjara. Itu justru jadi salah satu hal terbaik dalam hidup saya," Tyson mengungkapkan.
Susi Pudjiastuti kemudian juga bertanya terkait apa pelajaran hidup yang paling berkesan bagi seorang Mike Tyson.
"Cinta, mengerti cinta, dan mengapa kita membutuhkannya menjadi harapan. Hidup adalah sebuah perjalanan, dan cinta bisa menjadikannya lebih baik," demikian jawaban pria yang dijuluki Si Leher Beton tersebut.
Simak juga the new normal di masa pandemi dalam video ini:
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Kisah Mualaf Petinju Dunia Mike Tyson, Dapat Hidayah saat Berada di Penjara
Mike Tyson Bohong pada Mantan Istri tentang Mengidap AIDS, Kenapa?
Mike Tyson Cerita Masuk Islam ke Susi, Ternyata Proses Ganti Nama Menarik
Kisah Hidup Mike Tyson Temukan Hidayah, Peluk Islam di Balik Penjara
TERPOPULER
Sempat Viral, Cut Meyriska Ungkap Anaknya yang Mirip Orang Korea Sering Dapat Tawaran Syuting
Ingin Punya Anak Ramah? Ini 7 Kebiasaan Sehari-hari yang Bisa Diterapkan
Bagaimana bila Pria Gunakan Tespek dan Hasilnya Positif? Ternyata Bisa Jadi Pertanda Penyakit Ini
Atalia Praratya dan Ridwan Kamil Resmi Cerai, Kenapa Hak Asuh Arka Jatuh ke Ayah?
7 Potret Rumah Yuni Shara, Banyak Tanaman Hias Lidah Mertua di Lorong
REKOMENDASI PRODUK
3 Tips Jaga Pencernaan Anak saat Bepergian
Tim HaiBundaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Muted Lip Tint, Pas untuk Makeup Look Lembut
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomedasi Susu Program Hamil untuk Dukung Keberhasilan Promil
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
Review Eomma Head to Toe Happiness, Sampo & Sabun Mandi untuk Perawatan Bayi
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Lipstik Warna Muted, Ada Pilihan Bunda?
Amira SalsabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Sempat Viral, Cut Meyriska Ungkap Anaknya yang Mirip Orang Korea Sering Dapat Tawaran Syuting
Ingin Punya Anak Ramah? Ini 7 Kebiasaan Sehari-hari yang Bisa Diterapkan
Cara Menggabungkan BPJS Kesehatan Suami Istri yang Baru Menikah secara Online
Mengenal Jenis Najis, Hukum Air Kencing Bayi dan Cara Membersihkannya
Bagaimana bila Pria Gunakan Tespek dan Hasilnya Positif? Ternyata Bisa Jadi Pertanda Penyakit Ini
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Tak Takut Kena Cancel Culture, Inara Rusli Tetap Taati Insanul Fahmi Sebagai Suami
-
Beautynesia
Tes Kepribadian Ilusi Optik: Gambar Pertama yang Dilihat Ungkap Cara Kamu Jalani Hidup
-
Female Daily
Song Joong Ki dan Park Ji Hyun Dikabarkan Reuni Lewat Drama ‘Love Cloud’!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Ramalan Zodiak 9 Januari: Libra Pemasukan Stabil, Scorpio Kerja Keras
-
Mommies Daily
10 Ide Kencan Untuk Pasangan Sibuk Bekerja, Tetap Romantis!