
trending
Setelah Anak Yannie Kim, Kini The Minions Juga Muncul di Drakor Racket Boys
HaiBunda
Senin, 21 Jun 2021 05:00 WIB

Drama Korea Racket Boys masih ramai dibicarakan. Di samping kontroversi yang beredar, tokoh atlet Indonesia juga pernah menghebohkan publik karena muncul di drama Korea besutan SBS TV itu, Bunda.
Mereka adalah pasangan ganda putra Tanah Air, Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Marcus Fernaldi Gideon. Pasangan yang dijuluki The Minions itu menjadi tokoh atlet bulu tangkis yang menempati peringkat satu di dunia.
Namun ternyata, The Minions bukan tampil sebagai pemeran ataupun cameo. Kevin dan Marcus muncul dalam foto kalender yang terpasang di dinding.
Dalam salah satu adegan drama Korea Racket Boys, foto The Minions sekilas terlihat di sebuah kalender ada di latar belakang. Meski hanya sekilas, potret The Minions sudah menyita atensi publik sejak Racket Boys belum ditayangkan.
Kehebohan itu terjadi ketika SBS TV merilis trailer drama Korea garapan sutradara Cho Young Kwang di akhir Mei lalu. Kala itu potret The Minions di drama Korea Racket Boys viral di internet.
Akun Twitter resmi @BadmintonTalk mengunggah tangkapan layar dari trailer Racket Boys yang menampilkan potret Kevin dan Marcus.
"BREAKING NEWS. Minions akan muncul di DRAKOR "Racket Boys" dalam foto di kalender," tulis akun tersebut.
Badminton Talk juga menyelipkan link yang berisi video trailer drama Korea tersebut. Unggahan itu langsung mendapat ribuan likes serta retweet, Bunda.
Ini bukan pertama kalinya drama Korea Racket Boys menyeret nama tokoh pesohor Tanah Air. Sebelum The Minions, putri Yannie Kim yang bernama Ko Soobin juga muncul di serial tersebut.
Ko Soobin memerankan salah satu cameo sebagai pemain badminton Indonesia yang berkompetisi dengan salah satu pemeran utama Racket Boys, Bunda. Ia merupakan putri Yannie Kim dengan pria berkebangsaan Korea.
Sementara itu belum lama ini Yannie Kim dikabarkan mengamuk usai dituding menerima uang sogokan karena mencoreng nama Indonesia di drama Korea Racket Boys. Simak di halaman selanjutnya, Bunda.
Saksikan juga video drama Korea terbaru di bulan Juni:
KONTROVERSI RACKET BOYS
Drama Korea Racket Boys/ Foto: dok SBS
Drama Korea Racket Boys menuai kontroversi usai dituding melecehkan Indonesia. Dalam salah satu adegan, pelatih dari tim bulutangkis Korea Selatan (Korsel) diduga mengungkapkan kekesalan mereka terhadap Indonesia.
Episode tersebut menceritakan tim bulutangkis Korsel yang tengah berkompetisi di Jakarta. Namun, sang pelatih mengeluhkan sikap tidak adil tuan rumah terhadap tim mereka.
"Kamarnya buruk sekali. Mereka (tuan rumah) berlatih di stadion dan kita dipaksa latihan di salah satu tempat latihan yang tidak terdapat AC. Si b*r*ngs*k itu. Han Se Yoon (salah satu pemain Korsel), mereka ingin mengalahkannya apapun caranya," kata sang pelatih.
Adegan tersebut dinilai sangat menggiring opini publik terhadap citra bulutangkis Indonesia. Sejumlah netizen juga turut menghujat Yannie Kim, artis Korea yang berasal dari Bekasi karena putrinya bermain di drama Korea itu.
Akun Instagram @wulaniu_dkdldb menuding Yannie Kim turut serta dalam mencoreng citra Indonesia lewat Racket Boys dan menerima uang sogokan atas hal itu, Bunda.
"emang fakta kok dia (Yannie Kim) nerima uang dari hasil membuat citra buruk indonesia di drama yang tayang hampir seluruh dunia, yang bisa bikin orang awam mikir indonesia emang seburuk itu," tulis akun itu.
Yannie Kim dibuat geram dan memberikan penjelasan atas partisipasinya di drama Korea tersebut. Simak di halaman selanjutnya.
JAWABAN YANNIE KIM
Yannie Kim/ Foto: dok. pribadi Yannie Kim
Yannie Kim membantah keras bahwa ia dibayar untuk menciptakan citra buruk Indonesia di drama Korea Racket Boys. Ia membalas komentar sang netizen dan menantangnya untuk membuktikan bahwa dirinya menerima bayaran.
"Buktikan kalau memang ada fakta gw terima uang bikin citra Indonesia buruk? Lalu kamu dibayar berapa untuk nyerang saya dengan berkedok NASIONALIS?" tulis Yannie Kim.
Baca Juga : 5 Drama Korea Romantis 2021, Dijamin Seru Bun! |
Pemilik nama asli Yannie Mustafa itu juga menegaskan bahwa dirinya tidak mengetahui adanya dialog yang berpotensi memicu polemik. Ia menjelaskan bahwa naskah drama Korea terdiri dari dua jenis.
Salah satunya adalah naskah lengkap berisi dialog para pemain. Kemudian ada naskah tanpa dialog yang hanya berisi ilustrasi sejumlah adegan.
"Dan saya disini hanya mendapat script tanpa dialog.Karena memang putri saya soobin tidak ada dialog sama sekali hanya focuskan untuk adegan2 atlit saat bertanding saja," katanya.
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Trending
20 Drama Korea Paling Underrated, Ternyata Seru Banget Ditonton!

Trending
20 Drama Korea Kehidupan Kampus & Mahasiswa Terbaik Rating Tertinggi, Seru Anti Bikin Bosan

Trending
20 Film dan Drama Korea Song Joong Ki Terbaik, Vincenzo hingga Descendants of the Sun

Trending
5 Fakta Kontroversi Drama Korea Racket Boys yang Bikin Netizen Ngamuk

Trending
Terseret Kontroversi Drakor Racket Boys, Yannie Kim Ngamuk Dituding Terima Sogokan


7 Foto
Trending
Sweet! 7 Potret Kebersamaan Luna Maya dengan Choi Siwon, Mirip Drama Korea
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda