
trending
Begini Beda Perlakuan Tom Cruise pada 3 Anaknya Gara-gara Scientology
HaiBunda
Jumat, 16 Jul 2021 09:26 WIB

Aktor Hollywood tampan Tom Cruise ramai dikabarkan pindah agama, Bunda. Setelah 31 tahun memeluk ajaran Scientology, kini Cruise diduga pindah ke gereja yang sering dikunjunginya, di Saint Hill Manor, EastGrinstead, Inggris.
Mantan suami Katie Holmes ini sebelumnya dikenal sebagai pengikut Scientology yang patuh. Bahkan, landasan kepercayaannya itu disebut-sebut membuat perlakuan Cruise jadi berbeda kepada tiga anaknya.
Ya, Cruise memiliki tiga orang anak. Dari pernikahannya dengan Nicole Kidman, mereka mengadopsi anak seorang anak laki-laki dan perempuan bernama Connor dan Isabella, atau Bella.
Pernikahan Tom Cruise dan Nicole Kidman berakhir pada 2001 silam. Usai perpisahan keduanya, kemudian munculah rumor keretakan antara Nicole Kidman dengan anak-anaknya.
Mengutip dari Mamamia, saat itu Bella dan Connor tinggal bersama ayahnya, Bunda. Sehingga, ia pun dibesarkan di Gereja Scientology, sebagaimana kepercayaan Tom Cruise selama ini.
Saat ini, Connor menjalani kehidupan pribadi di Florida setelah bekerja sebagai DJ. Sementara Bella, tinggal di London bersama suaminya, Max Parker dan memiliki perusahaan bernama Bella Kidman Cruise.
Hubungan Tom Cruise dan kedua anaknya ini diketahui baik-baik saja. Bahkan Pada 2016 silam, Bella menceritakan hubungan baik dengan orang tuanya kepada New Idea.
"Tentu saja kami berbicara, mereka adalah orang tua saya. Siapa pun yang mengatakan sebaliknya, itu 'omong kosong," tuturnya, dikutip pada Rabu (14/7/2021).
Tak jauh berbeda dengan Connor. Pria berusia 26 tahun itu juga menunjukkan bukti kedekatannya pada sang ayah. Pada 2019 lalu, ia memamerkan momen saat bepergian dengan Tom Cruise di London.
Kala itu, Tom Cruise melalui pelatihan menerbangkan helikopter untuk film Mission: Impossible-nya. Dalam kesempatan itu, ia pun terlihat mengajari Connor soal keterampilan penerbangan.
Pada tahun yang sama pula, Bella berterima kasih kepada ayahnya, Bunda. Ini karena pria aktor berusia 59 tahun itu telah membantunya berlatih sebagai auditor di Gereja Scientology.
"Terima kasih kepada Ayah saya untuk semuanya," tulisnya sambil turut berterima kasih kepada adik perempuan Cruise, Cass Mapother.
"Saya akan tenggelam sendiri dalam masalah jika ayah tidak ada di sana untuk mendukung atau membawa saya melewati penyisihan. Butuh seluruh keluarga dan organisasi untuk membawa saya sampai ke sini," tuturnya.
Lalu pada akhir tahun lalu, Woman's Day melaporkan bahwa Tom Cruise tinggal di penthouse dua lantai di London. Menurut publikasi tersebut, ia pindah ke Corinthia Residences, sebuah blok dari 12 apartemen mewah yang sebelumnya dimiliki oleh Ratu.
Enggak hanya itu, ada kemungkinan kecil juga yang mengatakan bahwa nantinya, Bella akan tinggal bersama tom Cruise. Namun ada tetangga yang menyanggah dan mengatakan bahwa Bella mungkin akan lebih nyaman menjalani kehidupan yang jauh dari sorotan publik maupun media.
Berbeda dengan Connor dan Bella, Tom Cruise memiliki hubungan kurang baik dengan anak bungsunya, Suri Cruise. Apa yang terjadi?
Selengkapnya, simak di halaman berikut ya, Bunda.
Simak juga manfaat anak main bersama orang tua dalam video berikut:
HUBUNGAN TOM CRUISE DENGAN SURI CRUISE
Foto: Instagram @katieholmes212
Suri Cruise merupakan anak dari pernikahan Tom Cruise dengan Katie Holmes, Bunda. Keduanya menyambut kelahiran gadis cantik tersebut pada April 2006 silam.
Sayangnya, pernikahan kedua selebriti ini tak bertahan lama. Mereka mengumumkan perceraian pada 2012 lalu.
Desas-desus soal perpisahan mereka pun beredar. Beberapa orang percaya bahwa kepercayaan Tom Cruise, yakni Scientology, memiliki peran yang besar atas perpisahannya dengan Katie Holmes.
Beberapa tahun usai perceraian, pemberitaan keduanya serta kabar buah hati pasangan ini juga turut hilang dari publik. Sementara itu, Katie beberapa waktu belakangan mulai kembali membagikan tentang hubungan dekatnya dengan sang putri. Terkadang, ia membagikan foto Suri Cruise di media sosialnya.
Meskipun mantan pasangan ini berbagi hak asuh atas Suri Cruise, namun diyakini bahwa Tom Cruise tak banyak memiliki momen kebersamaan dengan putrinya yang kini berusia 15 tahun itu, Bunda.
Menurut Us Weekly , Tom Cruise sebenarnya memiliki izin dan hak untuk melihat Suri selama sepuluh hari dalam sebulan. Akan tetapi, ia memilih untuk tidak melihat dan mengunjungi putri bungsunya tersebut karena keyakinan agamanya.
"Setiap orang diizinkan untuk melihat anak mereka jika mereka mau," kata seorang sumber kepada publikasi pada 2018.
Kabarnya, kebijakan 'pemutusan hubungan' dalam antara anggota gereja Scientology dengan mantan anggotanya menjadi salah satu faktor penyebab utama keterasingan Suri dari ayahnya, Bunda.
"Dia (Tom Cruise) memilih untuk tidak melihat anak mereka, karena dia (Suri Cruise) bukan seorang Scientologist," tutur sumber tersebut.
"Tom makan, bernapas, dan tidur sebagai seorang Scientology," kata seorang sumber lainnya kepada In Touch.
"Dia terputus dari Katie, dan kemudian secara de facto (terputus juga) dari Suri karena hubungannya dengan Katie. Dia belum melihatnya sejak dia (Suri Cruise) berusia tujuh tahun," ungkap mereka.
Simak selengkapnya di halaman berikut ya, Bunda.
TOM CRUISE TAK TEMUI ANAKNYA SELAMA 9 TAHUN GARA-GARA BRAINWASH ANEH SCIENTOLOGY
Tom Cruise/Foto: Instagram @tomcruise
Untuk diketahui bersama, Tom Cruise merupakan penganut Scientology sejak lama, Bunda. Hingga sekarang, ia aktif sebagai anggota di Church of Scientology.
Pernah dalam sebuah wawancara singkat, seorang mantan penganut membagikan beberapa wawasan tentang dugaan praktik dan prinsip-prinsip gereja. Itu termasuk gagasan yang diduga membuat Tom Cruise meyakini bahwa putrinya, Suri Cruise, secara teknis bukanlah miliknya.
Kilas balik pada April 2005, Tom Cruise mulai dekat Katie Holmes. Setelah pertunangan selama lima bulan, keduanya menikah dan menyambut seorang anak, yang diberi nama Suri Cruise, pada April 2006. Namun, mereka bercerai pada 2012.
Seperti halnya yang terjadi antara Tom Cruise dan Nicole Kidman, dikabarkan bahwa Scientology memotivasi perceraian itu. The Daily Beast mengklaim, Holmes mengajukan gugatan cerai setelah menemukan Cruise diduga bermaksud mendaftarkan Suri di sekolah perekrutan Scientology, Bunda.
Dikatakan pula bahwa ada klausul dalam penyelesaian perceraian mereka yang dilaporkan melarang Tom Cruise melibatkan putri mereka di gereja, yang diduga merusak hubungannya dengan Suri, karena itulah mereka tidak pernah difoto bersama secara publik selama hampir satu dekade.
Kemudian, ada sebuah gagasan yang diduga telah membuat Tom Cruise meyakini putrinya secara teknis bukanlah miliknya lagi. Hal ini diungkap oleh seorang mantan penganut Scientology. Ia mengklaim, Cruise diduga telah dilatih untuk berpikir bahwa Suri bukanlah putrinya.
"[Tom Cruise] kemungkinan besar percaya bahwa putrinya, Suri, bersama dengan mantan istrinya, Katie Holmes, tidak lebih dari sekedar 'makhluk' yang akan dia lihat lagi di kehidupan lain," ujar Sam Domingo, dilansir Cheat Sheet.
"Gereja memiliki gagasan bahwa anak-anak, misalnya, hanyalah setan atau roh dalam tubuh yang kecil."
Kata Domingo, dalam Scientology, jika seorang anak meninggal, itu tidak terlalu penting bagi mereka. Wanita bisa hamil dan bisa hamil lagi, dan semangat yang hilang itu bisa kembali ke tubuh yang baru.
"Saya yakin jika dia bisa menyelamatkan Suri dari cengkeraman ibunya. Tapi tahukah, Anda? Dia bisa mendapatkannya di masa depan, jadi itu tidak terlalu penting. Dia sebenarnya bukan putrinya," tutur Domingo.
Akan tetapi, terkait klaim tersebut, Domingo disebut salah dan tidak menggambarkan realita yang terjadi pada Gereja Scientology. Juru bicara gereja menepis pernyataannya.
"Segala sesuatu tentang pertanyaan Anda salah menggambarkan Gereja Scientology, praktiknya, dan gaya hidup pelayanannya," kata perwakilan itu.
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Trending
Hubungan Tom Cruise dengan Ketiga Anaknya, Suri Paling Disorot

Trending
Keputusan Mengejutkan Tom Cruise Setelah 11 Tahun Tak Temui Putrinya, Hapus Nama Suri

Trending
Kisah Pertemuan Terakhir Tom Cruise dengan Suri, Digendong Penuh Cinta

Trending
Alasan Tom Cruise Sulit Tinggalkan Scientology Hingga Tak Temui Putrinya 11 Tahun

Trending
5 Fakta Suri, Tajir dari Lahir Tapi 10 Thn Tak Ditemui Sang Ayah Tom Cruise

Trending
Tom Cruise 9 Tahun Tak Temui Putrinya Gara-gara Brainwash Aneh Scientology soal Anak
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda