HaiBunda

TRENDING

5 Fakta Meninggalnya Bayi dalam Ambulans yang Dihadang Pemotor Berseragam

Mutiara Putri   |   HaiBunda

Sabtu, 14 Aug 2021 20:15 WIB
Ilustrasi Bayi/Foto: iStock
Jakarta -

Beberapa waktu lalu sebuah video penghadangan laju ambulan viral di media sosial, Bunda. Dalam video yang direkam dari dalam ambulans, terlihat seorang pemotor berseragam sebuah instansi berusaha menghambat ambulans yang membawa bayi dalam kondisi kritis.

Pemotor tersebut menggunakan seragam dengan celana pendek dan menggendong tas ransel. Peristiwa ini terjadi di kawasan Jatinegara, Jakarta Timur, Bunda.

Tak hanya itu, video lainnya juga beredar di media sosial, Bunda. Dalam video, terlihat bayi yang dalam keadaan kritis tersebut dirawat dalam inkubator.


"Ini kondisi pasien yang saya bawa, urgen, ini pasiennya. Itu ambulans kita," ujar perekam yang diduga awak ambulans, dikutip dari detiknews.

Sayangnya sang bayi tak bisa bertahan lama, Bunda. Sopir ambulans, Gholib Nur Ilham, mengatakan bahwa kondisi kini sang bayi sudah meninggal dunia.

"Kondisi pasien saat ini dapat info dari bidan kita pasiennya meninggal dunia," katanya saat dihubungi pada Jumat (13/8/2021).

Fakta peristiwa bayi kritis dalam ambulans

Kalau Bunda ingin mengetahui lebih jauh tentang peristiwa meninggalnya bayi dalam ambulans yang dihadang pemotor berseragam, jangan khawatir. Berikut ini Bubun bantu rangkumkan dari berbagai sumber beberapa faktanya.

1. Bermula dari spion tersenggol

Dalam video yang beredar di media sosial, pengemudi atau sopir ambulans berusaha untuk masuk ke jalur cepat bus Trans-Jakarta karena membawa bayi yang sedang kritis, Bunda, Namun saat sampai di lampu merah, ambulans tak sengaja menyenggol spion pengendara motor berseragam instansi.

Ambulan pun terus melaju karena mengutamakan keselamatan pasien. Namun, dari arah belakang ternyata pemotor tersebut mengejarnya sambil memukul kaca depan ambulans. Ia juga mencoba untuk memotong laju ambulans, Bunda.

Klik baca halaman berikutnya yuk, Bunda.

Bunda, simak juga video nama bayi laki-laki Islami yang kekinian berikut ini:



(mua/pri)
BELUM ADA LAPORAN HINGGA KESAKSIAN SOPIR AMBULANS

BELUM ADA LAPORAN HINGGA KESAKSIAN SOPIR AMBULANS

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun

Kehamilan Annisa Karnesyia

15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah

Mom's Life Amira Salsabila

Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym

Mom's Life Amira Salsabila

5 Potret Outfit Kim Yoo Jung, Artis Cantik Korea Bintang Drakor Dear X

Mom's Life Amira Salsabila

Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang

Mom's Life Nadhifa Fitrina

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara

11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun

5 Potret Kompak Sigit Wardana 'Base Jam' dan Sang Putri yang Sudah Gadis

15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK