HaiBunda

TRENDING

Waspada Bun, LAPAN Ungkap Depok Jadi Pusat Pembentukan Badai

Asri Ediyati   |   HaiBunda

Selasa, 28 Sep 2021 21:15 WIB
ilustrasi cuaca ekstrem/ Foto: Rifkianto Nugroho
Jakarta -

Bunda yang tinggal di Depok, merasakan hujan deras dan disertai angin kencang? Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) mengungkap penyebabnya mengapa terjadi hujan deras dan angin kencang dalam beberapa hari terakhir ini ternyata karena Depok menjadi pusat pembentukan badai. Kok bisa?

Untuk Bunda ketahui, hujan badai melanda Depok yang terjadi belakangan ini telah berdampak signifikan merusak fasilitas publik dan menumbangkan sejumlah pohon.

Ya, akibat hujan yang begitu deras disertai angin kencang di Depok, Pemadam Kebakaran (Damkar) mengungkap dalam datanya, setidaknya ada enam lokasi pohon tumbang di Depok. Berikut daftar lokasinya:


  • Halte Pemuda
  • Studio Alam
  • Jalan Rapika, Pancoran Mas
  • Jalan Dahlia RW 10
  • Sepanjang Jalan Siliwangi, kondisi macet total
  • Jalan Merdeka 01, depan Kantor Kecamatan Sukmajaya

Imbas pohon tumbang di Jalan Siliwangi, lalu lintas pun macet total. "Sepanjang Jalan Siliwangi pohon pada tumbang, macet total," tutur Kepala Bidang Penanggulangan Bencana Dinas Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Depok Denny Romulo, 21 September lalu.

Akibat hujan angin di Depok, pohon tumbang juga terjadi di beberapa lokasi. Akibatnya, perjalanan KRL pun terganggu, Bunda. Melalui akun resminya, KAI Commuter mengabarkan sore tadi jalur KRL sempat terganggu karena ada pohon tumbang. Pihak Commuterline pun meminta maaf atas hambatan tersebut.

Hujan badai yang terjadi pada tanggal 21, 24, dan 26 September 2021 tersebut secara umum dibangkitkan oleh penghangatan suhu permukaan laut di perairan barat daya Samudra Hindia dekat Jawa Barat (Jabar) dan Sumatera Selatan.

Kondisi ini pun menyebabkan suplai uap air yang berlimpah sehingga membentuk awan-awan konvektif lokal di kawasan Jawa barat dengan pusat badai skala meso terbentuk di Depok dan sekitarnya.

Meskipun demikian, hujan badai di Depok pada 3 hari tersebut erat kaitannya dengan pengaruh lokal yang menyebabkan tiga mekanisme badai yang berbeda.

TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI.

(aci/fir)

Simak video di bawah ini, Bun:

Usai 8 Tahun Menikah, Raisa Resmi Gugat Cerai Hamish Daud

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Cynthia Istri Giring Ganesha Sakit hingga Diopname, Diminta Kurangi Kopi & Sambal

Mom's Life Annisa Karnesyia

11 Artis Korea Tercantik 2025 Menurut Voting Netizen, Song Hye Kyo Urutan Empat

Mom's Life Aisyah Khoirunnisa

15 Artis Indonesia Menetap di Luar Negeri, Ada yang Jadi Instruktur Olahraga hingga Jualan Jamu

Mom's Life Amira Salsabila

5 Potret Tampan Dante Anak Chelsea Olivia & Glenn Alinskie yang Jarang Tersorot

Parenting Nadhifa Fitrina

Mengenal Kanker Tiroid: Gejala hingga Pengobatannya

Mom's Life Dr. dr. Diani Kartini, Sp. B, Subsp. Onk.

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Hasil Studi Terbaru Sebut Morning Sickness Parah Bikin Perempuan Takut Hamil Lagi

Cynthia Istri Giring Ganesha Sakit hingga Diopname, Diminta Kurangi Kopi & Sambal

5 Drama Korea Bae Na Ra Terbaik Rating Tertinggi, Aktor Tampan Pemilik Karya Keren

Potret Lucu 2 Pengacara Viral yang Dampingi Tasya Farasya, Ada Suami Artis Bun

5 Potret Tampan Dante Anak Chelsea Olivia & Glenn Alinskie yang Jarang Tersorot

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK