TRENDING
Rumah Bintang Drakor Ghost Doctor Rain & Istri Diteror, Pelakunya Fans Wanita
Annisa A | HaiBunda
Selasa, 01 Mar 2022 23:30 WIBPasangan artis Kim Tae Hee dan bintang drama Korea Ghost Doctor Rain tengah menghadapi gangguan dari fans fanatik atau sasaeng. Belum lama ini, seorang wanita penguntit diamankan polisi karena mendatangi kediaman mereka.
Kabar tersebut tengah menjadi perbincangan di Korea Selatan. Pihak kepolisian distrik Yongsan, Seoul, mengamankan wanita berusia 47 tahun itu karena terus-terusan mengusik Kim Tae Hee dan Rain.
Dilansir Allkpop. fanatik itu dilaporkan mendatangi kediaman mereka di Itaewon pada Minggu (27/2/22), pukul 19.00 waktu setempat. Ia juga terus-terusan membunyikan bel di rumah Kim Tae Hee dan Rain.
Akibat ulah penguntit itu, Rain segera menghubungi polisi untuk mengamankannya. Ini bukan pertama kalinya Rain dan Kim Tae Hee mengalami gangguan tersebut. Keduanya mengaku telah mengalami kejadian serupa sejak satu tahun lalu.
Selama setahun, ada seseorang yang terus membunyikan bel rumah mereka. Pasangan yang telah memiliki dua orang anak ini juga kerap mendengar suara teriakan. Saat ini polisi tengah menyelidiki kasus yang menimpa mereka.
Kabar tersebut langsung menjadi buah bibir masyarakat Korea Selatan, Bunda. Pasalnya, Kim Tae Hee dan Rain merupakan salah satu pasangan paling berpengaruh di Negeri Ginseng. Mereka dikenal sebagai aktris dan aktor papan atas.
Kim Tae Hee mengawali kariernya sebagai model pada 2001 silam. Ia kemudian debut sebagai aktris drama Korea yang membintangi sejumlah drakor populer seperti Hi Bye Mama dan My Princess.
Sementara itu, Rain kariernya sebagai anggota boyband pada 1998 silam. Kehidupan K-Pop idol yang tak mulus membuat Rain banting stir menjadi penyanyi solo yang sukses. Ia juga terjun ke dunia akting dan menggeluti karier sebagai aktor. Belum lama ini ia membintangi serial Ghost Doctor yang baru saja tamat.
Kim Tae Hee dan Rain menikah pada 2017 silam dan telah dikaruniai dua orang anak. Bunda, simak kisah cinta mereka di halaman berikutnya yuk.
Saksikan juga cuplikan video akting Rain sebagai dokter tampan di drama Korea Ghost Doctor:

RAIN NAKSIR DULUAN
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
Muda dan Mempesona, Ini 5 Fakta Park Solomon, Aktor di Drama Korea All of Us Are Dead
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
3 Fakta Menarik Drama Korea Red Swan, Konspirasi Perselingkuhan Pasangan Elite
Rain Bantah Selingkuh dari Sang Istri Kim Tae Hee, Akan Tempuh Jalur Hukum
5 Fakta Drama Korea Ghost Doctor, Dibintangi Kim Bum dan Rain
7 Artis Korea Pernah Hidup Miskin & Kelaparan: IU hingga Rain
TERPOPULER
Pemain Timnas Rizky Ridho dan Istri Umrah setelah Nikah, Ini Potret Kebahagiaannya
Ini 3 Dosa yang Menghapus Pahala sebesar Gunung
Istana Inggris Diduga Balas Konten Viral Dance Hamil Meghan Markle, Posting Unggahan Ini
Mengenal Orang Tua Overprotektif: Ciri-ciri, Bahaya, dan Cara Mengatasinya
Humaira Putri Zaskia Sungkar Ultah Pertama, Intip 5 Potret Keseruan Playdatenya
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Pilihan Tas Sekolah Anak TK-SD yang Bagus hingga Awet, Bisa Buat Perempuan & Laki-laki
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Semua Jenis Kulit dari Berminyak dan Berjerawat
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Slow Cooker Terbaik, Solusi Masak MPASI untuk Bayi
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
Review Main Virtual Sport di VS Thrillix AEON Mall Tanjung Barat, Lengkap dengan Harga Tiket
Firli NabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Pemain Timnas Rizky Ridho dan Istri Umrah setelah Nikah, Ini Potret Kebahagiaannya
Mengenal Orang Tua Overprotektif: Ciri-ciri, Bahaya, dan Cara Mengatasinya
Ini 3 Dosa yang Menghapus Pahala sebesar Gunung
Istana Inggris Diduga Balas Konten Viral Dance Hamil Meghan Markle, Posting Unggahan Ini
Humaira Putri Zaskia Sungkar Ultah Pertama, Intip 5 Potret Keseruan Playdatenya
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Hamdan ATT Meninggal Dunia, Hetty Soendjaya Ungkap Firasat Tak Enak
-
Beautynesia
Menurut Terapis, Ini 5 Gaya Parenting yang Membuat Anak Bahagia
-
Female Daily
Jourdy Pranata, Nurra Datau, dan Maizura Main Tebak Harga. Siapa yang Paling Jago?
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Gaya Putri Kako dari Jepang Saat Kunjungan ke Brazil, Viral Saat Naik Pesawat
-
Mommies Daily
10 Tayangan Terbaru Juli 2025: Dari Film Bioskop hingga Drama Korea