HaiBunda

TRENDING

Istri Dihina, Will Smith Ngamuk Pukul Chris Rock di Panggung Oscar

Annisa A   |   HaiBunda

Senin, 28 Mar 2022 14:07 WIB
Will Smith dan Jada Pinkett / Foto: Jae C. Hong/Invision/AP/Jae C. Hong
Jakarta -

Momen tak terduga terjadi di malam penghargaan Academy Awards ke-94 atau Oscar di Los Angeles, Amerika Serikat, Minggu (27/3/2022) waktu setempat. Aktor Will Smith menghebohkan penonton ketika melayangkan pukulan kepada komedian Chris Rock.

Insiden itu terjadi ketika Chris Rock tengah menjadi host atau pembawa acara. Ia berada di panggung dan memberikan sambutan sebelum membacakan nominasi film dokumenter Oscar 2022.

Sebelum membacakan nominasi, komedian berusia 57 tahun itu melontarkan lelucon tentang istri Will Smith, Jada Pinkett Smith. Pada tahun lalu, Jada Smith diketahui sempat mencukur habis rambutnya setelah rontok bertahun-tahun.


Hal itu ia lakukan karena masalah rambut, Bunda. Di acara Red Table Talk pada 2018 lalu, Jada Smith sempat mengungkapkan bahwa ia mengalami Alopecia, kerontokan rambut akibat penyakit autoimun.

Chris Rock menyamakan Jada Smith dengan aktris Demi Moore yang juga pernah mencukur rambutnya sampai gundul ketika membintangi film G.I Jane. Film tersebut bercerita tentang wanita yang menggunduli rambutnya ketika akan mengikuti pelatihan militer.

Chris Rock menyapa Jada dan menyebutkan bahwa ia tidak sabar menantikan istri Will Smith untuk membintangi sekuel dari G.I Jane karena penampilannya yang kini gundul.

"Jada, aku mencintaimu. G.I Jane 2 tidak sabar menantikanmu," celetuk Chris Rock.

Will Smith yang semula tertawa menikmati lelucon Chris Rock, mendadak murka dan berdiri dari kursinya. Ia kemudian berjalan cepat ke atas panggung dan menghampiri sang pembawa acara.

Dilansir ET Online, kedatangan Will Smith membuat Chris Rock sempat kebingungan. Tawa para penonton berhenti ketika Will Smith melayangkan tinju ke wajah Chris Rock, Bunda.

Will Smith kemudian kembali ke tempat duduknya dan meninggalkan Chris Rock yang kebingungan. "Apakah Will Smith baru saja memukulku?"

"Jangan sebut nama istriku dengan mulutmu itu," kata Will Smith sambil berteriak dari bangkunya.

"Wow, tapi itu hanyalah lelucon tentang G.I Jane," balas Chris Rock.

Namun Will Smith kembali berteriak dan mengulangi perkataannya. Ia memperingatkan untuk tidak lagi menggunakan istrinya sebagai bahan lelucon, Bunda.

Suasana acara yang digelar di Dolby Theater, Los Angeles, Amerika Serikat itu berubah menjadi cukup tegang. Aksi Will Smith yang mengamuk langsung menjadi sorotan dan perbincangan. Banyak potongan video yang memperlihatkan Ayah tiga anak itu tersebar di media sosial.

Usai suasana berubah menjadi tegang, Will Smith kemudian mengutarakan perasaannya ketika membawakan pidato kemenangan. Baca di halaman berikutnya.

Saksikan juga video tentang fakta putri Jet Li yang kini beranjak dewasa jadi wanita berprestasi:



(anm/som)
WILL SMITH MEMBELA ISTRI

WILL SMITH MEMBELA ISTRI

Halaman Selanjutnya

Simak video di bawah ini, Bun:

Will Smith Khatam 30 Juz Al-Qur'an Selama Ramadhan, Temukan Kedamaian

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Mengenal Roche Peserta Coc Season 2 yang Kepintarannya Curi Perhatian, Ini 5 Potretnya

Parenting Nadhifa Fitrina

5 Resep Kue Singkong Kukus Sederhana yang Enak, Ekonomis, dan Anti Gagal

Mom's Life Amira Salsabila

Ketahui Estimasi Total Biaya Operasi Caesar BPJS dan Tanpa BPJS

Kehamilan Dwi Indah Nurcahyani

Wizzy Dapat Kejutan Manis Hamil Anak Kedua di Momen Ulang Tahunnya yang Ke-31

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

6 Tips Menabung ala Jepang agar Uang Cepat Terkumpul

Mom's Life Annisa Karnesyia

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Humaira Putri Zaskia Sungkar Ultah Pertama, Intip 5 Potret Keseruan Playdatenya

3 Fakta Seru Squid Game Versi Amerika, Benarkah akan Terjadi?

Piyu Padi dan Mantan Istri Kompak Hadiri Kelulusan SMA Sang Putri di Inggris, Ini Potretnya

Squid Game Season 3 Sudah Tayang! Intip Fakta Menarik dan Reaksi Para Pemain

5 Resep Kue Singkong Kukus Sederhana yang Enak, Ekonomis, dan Anti Gagal

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK