HaiBunda

TRENDING

Akui Kesalahan di Masa Lalu, Angelina Sondakh Mohon agar Putranya Tak Turut Dihukum

Prita Daneswari   |   HaiBunda

Selasa, 05 Apr 2022 04:30 WIB
Angelina Sondakh/Foto: Palevi S/detikcom
Jakarta -

Bunda, sosok Angelina Sondakh awalnya dikenal sebagai wanita yang identik dengan kecerdasan dan kecantikan. Dua faktor itulah yang mengantarkannya memenangi gelar Puteri Indonesia 2001.

Namun, sayangnya image Angelina Sondakh seakan luntur karena keterlibatannya dalam kasus korupsi wisma atlet tahun 2012. Tak pelak Angelina harus menjalani hukuman 10 tahun penjara.

Satu dekade telah berlalu dan kini Angelina Sondakh telah bebas dari hukumannya, Bunda. Namun, masih banyak warganet yang hingga kini seakan masih menyudutkan Angelina Sondakh, Bunda. Meski begitu, ia meminta agar sang anak tidak ikut dihukum karena dirinya.


Angelina bahkan mengemukakan permohonan tersebut dalam acara bincang-bincang bersama presenter Rosi Silalahi dalam program acara ROSI di KompasTV. Pada kesempatan itu, Rosi blak-blakan mengaku sangat marah dan membenci wanita yang akrab disapa Angie itu.

"Angie, saya termasuk orang yang marah padamu. Marah dan bisa langsung merasa benci banget," kata Rosi, Senin (4/4/2022).

Perkataan Rosi ini sangat diterima dan dipahami oleh Angelina Sondakh. Ia juga mengaku bahwa amarah dan kebencian yang ia terima tak berasal dari Rosi seorang, tapi juga seluruh masyarakat Indonesia.

"Yang pertama saya memaklumi kemarahan bukan dari Mbak Rosi saja. Banyak yang marah kepada saya, banyak yang benci, ilfeel. Di situ, di penjara itulah saya menyadari bahwa itu (korupsi) it's my fault," kata wanita 44 tahun ini.

Setelah itu, Angelina menceritakan segala kegiatannya di dalam penjara yang berbanding terbalik dengan kehidupan sebelumnya. Bahkan, Angelina rela ikut melakukan pekerjaan berat seperti menggali parit dan membersihkan tempat sampah. Bukan tanpa alasan, Bunda, semua itu ia lakukan demi bertemu dengan sang anak, Keanu.

"Jadi aku harus mencari jalan agar aku bisa ketemu Keanu. Keanu itu kan pulangnya sekolah jam tiga (sore). Kunjungan terakhir ditutup jam tiga. Keanu nyampe ke lapas jam empat. Jadi tidak boleh lagi diizinkan untuk masuk," imbuhnya seraya mengusap air mata.

Banner Beda Gerakan Janin/ Foto: HaiBunda/ Annisa Shofia

"Akhirnya aku fight. Karena aku bilang, kalian boleh hukum saya, tapi jangan hukum anak saya," kata Angie. Usai pergantian menteri, wanita kelahiran Australia itu sedikit bisa bernapas lega, Bunda. Ia bisa bertemu dengan sang anak karena waktu kunjungan anak dibuka hingga pukul 16.30.

Bahkan, Angelina pernah mendapatkan kabar bahwa putranya pernah memukul temannya. Simak kisahnya di halaman selanjutnya ya Bunda. 

Simak juga video tentang penyebab anak sulit konsenterasi saat belajar:



(pri/pri)
KESEDIHAN ANGELINA SONDAKH SAAT TAHU PUTRANYA BERMASALAH DI SEKOLAH

KESEDIHAN ANGELINA SONDAKH SAAT TAHU PUTRANYA BERMASALAH DI SEKOLAH

Halaman Selanjutnya

Simak video di bawah ini, Bun:

Ramai Sepekan: Buku Broken Strings Aurelie Moeremans, Hingga Ucapan Inara Rusli Tuai Reaksi Keras Warganet

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

5 Tindakan Operasi yang Tidak Ditanggung oleh BPJS Kesehatan, Catat Bunda!

Mom's Life Annisa Karnesyia

5 Penyakit Menular yang Diprediksi Naik di 2026 Menurut Pakar

Mom's Life Natasha Ardiah

Penyakit Ginjal Naik jadi Penyebab Kematian Global Top 10, Ini Gejala yang Perlu Diwaspadai

Mom's Life Amira Salsabila

Potret Beby Tsabina dan Keluarga, Bunda hingga Anak Dipuji Good Looking Semua

Mom's Life Annisa Karnesyia

Biaya Promil di Rumah Sakit & Klinik Fertilitas di Jakarta & Bekasi

Kehamilan Tim HaiBunda

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Ciri-ciri Orang Iri Sama Kita, Ini 7 Kalimat yang Sering Diucapkan Mereka

5 Penyakit Menular yang Diprediksi Naik di 2026 Menurut Pakar

5 Tindakan Operasi yang Tidak Ditanggung oleh BPJS Kesehatan, Catat Bunda!

Biaya Promil di Rumah Sakit & Klinik Fertilitas di Jakarta & Bekasi

66 Soal Ujian Matematika Kelas 4 SD Semester 1 dan Kunci Jawabannya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK