TRENDING
Babak Baru Sidang Amber Heard Vs Johnny Depp, Kini Muncul Nama Supermodel Kate Moss
ANNISAAFANI | HaiBunda
Sabtu, 14 May 2022 11:40 WIBPersidangan Amber Heard versus Johnny Depp terus memanas, Bunda. Yang terbaru, nama supermodel Kate Moss muncul dan disebut turut menjadi korban kekerasan Johnny Deep.
Nama mantan kekasih Johnny Deep ini keluar saat Amber Heard menyampaikan kesaksian di Pengadilan Fairfax, Virginia. Dalam kesempatan tersebut, ia menceritakan perlakuan Johnny Depp terhadap Kate Moss saat mereka masih berpacaran.
Kata Amber, Johnny Deep pernah mendorong Kate di sebuah tangga. Alhasil, pernyataan Amber Heard yang melibatkan Kate Moss pun menjadi viral.
Melansir NY Post, Amber Heard bercerita bahwa pada awalnya, ia melihat perseteruan antara saudara perempuannya, yakni Whitney, dengan Johnny Depp.
Saat perseteruan berlangsung, ia akui melihat Johnny sempat mengguncang Whitney. Keduanya saat itu berada di dekat tangga.
Lalu, Amber Heard pun secara tiba-tiba mengatakan bahwa sikap Johnny kepada saudara perempuannya mengingatkannya pada kejadian yang pernah menimpa model kelahiran Inggris Kate Moss kala menjadi kekasih Johhny Deep.
"Di kepala saya, langsung memikirkan Kate Moss dan tangga. Dan saya mengayunkannya," ujar Amber Heard merujuk pada insiden Whitney dan Johnny Depp yang disebutnya terjadi pada Maret 2015.
Di sisi lain, munculnya nama Kate Moss dalam persidangan ini justru menjadi angin segar bagi tim Johnny Depp, Bunda. Ketika nama model tersebut dilontarkan, pemeran Pirates of the Caribbean dan pengacaranya, Ben Chum, tampak sama-sama tersenyum.
Dalam rekaman yang viral, Ben langsung berbalik ke arah timnya. Ia lalu memandang Johnny Depp yang sedang duduk di sebelahnya sambil menyampaikan sesuatu hal kepada kliennya itu dengan raut sumringah.
Sebelumnya, Amber Heard juga sempat menyebut nama artis Winona Ryder, mantan pacar Johnny Depp lainnya, dalam persidangan, Bunda. Dilansir Reuters, Heard mengaku dipukul usai menertawakan tato bertuliskan 'Wino' yang ada di tubuh mantan suaminya. Wino adalah nama mantan pacar Depp, aktris Winona Ryder.
"Dia menampar wajah saya. Saya tidak tahu apa yang sedang terjadi. Saya hanya menatapnya" kata Heard.
Heard mengaku, Depp memukulnya dua kali di wajah dan berkata, 'Menurutmu itu lucu?'
Dalam keterangannya, Heard juga mengatakan bahwa dia ingin tetap bersama Depp karena berusaha percaya dengan permintaan maafnya. Menurutnya, Depp berjanji untuk tidak akan pernah memukulnya lagi.
Simak kelanjutannya di halaman berikut ya, Bunda.
Bunda, simak juga kata psikolog soal bahaya KDRT pada Bunda dalam video berikut:
AMBER HEARD UNGKAP JOHNNY DEPP TETAP BERTINDAKN KASAR
Halaman Selanjutnya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Memanas! Amber Heard Sewa Pengacara Baru untuk Banding Terhadap Johnny Depp
Mengejutkan! Amber Heard Diajak Nikah Pria Arab Usai Kalah Sidang dari Johnny Depp
Rogoh hingga Rp438 Juta, Fans Johnny Depp Bertekad Hadiri Sidang Lawan Amber Heard
Amber Heard Sebut Johnny Depp Lakukan KDRT, Nama Winona Ryder Muncul di Persidangan
TERPOPULER
Dijuluki Body Goals, Ini Diet & Olahraga Idol K-Pop Jihyo TWICE hingga Karina aespa
Cara Memasak yang Ternyata Berbahaya bagi Ginjal, Simak Penjelasannya
Tes Darah Terbaru ini Mampu Prediksi Depresi Postpartum pada Ibu secara Akurat hingga 80 Persen
Tanggapan Tengku Dewi atas Pernikahan Sang Mantan Suami Andrew Andika
Kenali Tahapan & Ciri-Ciri Pubertas pada Anak Lak-Laki dan Perempuan
REKOMENDASI PRODUK
7 Sabun Cuci Muka atau Facial Wash yang Aman untuk Ibu Hamil Berjerawat
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Susu Bebas Laktosa untuk Anak yang Aman
KinanREKOMENDASI PRODUK
10 Susu UHT untuk Anak 1 Tahun yang Aman Dikonsumsi
KinanREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi BB Cream Korea, Bikin Kulit Wajah Glowing
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
Pilihan Parfum Anak Sekolah yang Wangi Tahan Lama dan Harga di Bawah Rp20 Ribu
Firli NabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Tengku Dewi Putri Ungkap Titik Terendah Hidupnya: Diselingkuhi saat Hamil Anak Kedua
Cara Orang Tua Mendidik Bisa Pengaruhi Kepercayaan Diri dan Kecemasan Sosial Anak
7 Artis Korea dengan IQ Tinggi, Ada Cha Eun Woo
Tes Darah Terbaru ini Mampu Prediksi Depresi Postpartum pada Ibu secara Akurat hingga 80 Persen
Dijuluki Body Goals, Ini Diet & Olahraga Idol K-Pop Jihyo TWICE hingga Karina aespa
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Jumpa Presiden Korea, Ini Kata Prabowo Soal K-pop
-
Beautynesia
7 Masker Wajah dari Bahan Alami untuk Kecantikan Kulit
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Ramalan Zodiak Cinta 2 November: Libra Jangan Emosi, Virgo Harus Sabar
-
Mommies Daily
Koleksi Terbaru UNIQLO x JW ANDERSON, Siap Jadi Andalan Mommies di Musim Hujan!