TRENDING
5 Artis RI Kerja dan Tinggal di Luar Negeri, Ada Terry Putri hingga Gisella Cindy
Mutiara Putri | HaiBunda
Selasa, 03 Sep 2024 15:10 WIBBanyak artis Indonesia menjadi diaspora di luar negeri. Mereka meninggalkan Tanah Air untuk melanjutkan hidup dan meraih tujuan tertentu.
Mereka tak ragu untuk meninggalkan ingar bingar dunia hiburan untuk menetap di luar negeri dan memulai karier dari nol.
Tak sedikit yang betah menetap selama bertahun-tahun di luar negeri. Tinggal dan bekerja di luar negeri memang menawarkan sejumlah keuntungan, Bunda.
Selain berkesempatan untuk menikmati lingkungan baru yang mendukung gaya hidup dan karier, mereka juga bisa mendapatkan infrastruktur dan fasilitas kesehatan yang lebih lengkap.
Seleb Indonesia yang bekerja dan tinggal di luar negeri
Melansir dari berbagai sumber, ada banyak artis Indonesia yang memutuskan untuk bekerja dan tinggal di luar negeri. Berikut ini Bubun bantu rangkumkan deretan kisahnya:
1. Terry Putri
Setelah menikah dengan Derly Darmawan, Terry Putri memutuskan untuk ikut sang suami tinggal di Amerika Serikat. Tidak hanya itu, Terry bercerita bahwa dirinya sibuk mengurus rumah tangga dan pekerjaan barunya.
Terry mengatakan dirinya sibuk menjadi pengantar makanan di Amerika Serikat, Bunda. Sampai saat ini, kegiatan tersebut masih ia tekuni.
"Jadi kebayang enggak tinggal di Amerika itu harus benar-benar kita semua ngerjain sendiri,e nggak mungkin ada mbak, urusin semua, urusin anak-anak. Selesai semua harus kerja, pulang tengah malam, pagi bangun lagi dan semua dikerjakan sendiri," ungkap Terry Putri saat ditemui di kawasan Thamrin, Jakarta.
Pekerjaan ini dipilih Terry karena memiliki waktu yang fleksibel. Dirinya mengaku bisa mengatur sendiri waktunya.
"Karena itu yang bisa aku bagi waktu. Jadi aku ada suami dan anak-anak. Jadi aku pengin dari pagi sampai siang ngurusin keluarga dulu, kan itu waktunya fleksibel kan, aku bisa atur sendiri ya," kata Terry Putri.
"Jadi begitu selesai urusan rumah, suami ku berangkat kerja sore biasanya, baru aku kerja, nah itu aku jadi pada saat salat aku bisa pulang dulu. Terus baru jalan lagi. Jadi kenapa aku pilih itu karena bisa atur waktunya sendiri," sambungnya.
2. Tengku Firmansyah
Tengku Firmansyah dan sang istri, Cindy Fatikasari, tengah menikmati kehidupan barunya usai pindah ke Kanada. Tidak berdiam diri, Tengku Firmansyah memulai karier-nya dari nol sebagai seorang tukang las dan besi.
Meski melakukan pekerjaan kasar, Cindy mengaku sangat bangga dengan sang suami. Ia pun kerap membagikan momen ketika tengah bekerja.
Perubahan gaya hidup sang aktor tak hanya mengejutkan netizen. Sang putri, Tengku Syaira Anataya mengaku sempat tidak terbiasa melihat rutinitas baru sang Ayah.
"Aku enggak biasa banget sebenarnya melihat kayak gini, karena kan bisanya sehari-hari tuh syuting. Kalau kayak gini kayak bukan papa aku sih pas awal-awal aku melihatnya. Kayak bukan papa banget," ungkapnya di acara Rumpi No Secret, dikutip dari kanal YouTube TRANS TV Official.
Klik baca halaman berikutnya untuk melihat seleb Indonesia yang bekerja dan tinggal di luar negeri lainnya, yuk.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(anm/fir)
TENGKU FIRMANSYAH & CINDY FATIKASARI
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
Keren Bun! Putri Ariani Mengunjungi The Juilliard School New York, Sekolah Seni Impiannya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
5 Seleb Indonesia Kerja dan Tinggal Luar Negeri, Terry Putri Jadi Pengantar Makanan di AS
Cerita Hijrah Tengku Firmansyah & Cindy Fatika, Pernah di Titik Terendah & Nyaris Cerai
Terpopuler: Perkembangan Bayi 3 Bulan-Alasan di Balik Jelita Ramlan Turun 40 Kg
Terry Putri Kerampokan, Kaget Rumah Dibongkar hingga Brankas Hilang
TERPOPULER
Gracia Indri Ajak Anak & Suami Bule Pulang Kampung ke Indonesia, Intip 7 Potret Keseruannya
Momen Harmonis Reisa Broto Asmoro Bareng Anak & Suami Keturunan Ninggrat, Intip 5 Potretnya
9 Barang Rumah yang Bisa Bawa Energi Negatif dan Sial Menurut Feng Shui
5 Artis Indonesia yang Baru Pertama Kali Rayakan Hari Ayah di 2025
5 Resep Nasi Goreng Spesial Simpel hingga ala Cafe, Praktis dan Lezat!
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
9 Barang Rumah yang Bisa Bawa Energi Negatif dan Sial Menurut Feng Shui
5 Artis Indonesia yang Baru Pertama Kali Rayakan Hari Ayah di 2025
5 Resep Nasi Goreng Spesial Simpel hingga ala Cafe, Praktis dan Lezat!
Momen Harmonis Reisa Broto Asmoro Bareng Anak & Suami Keturunan Ninggrat, Intip 5 Potretnya
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Ini 6 Film Indonesia dengan Rating Sempurna di Rotten Tomatoes, Bukti Kualitas Dunia!
-
Beautynesia
3 Tips Maksimalkan Liburan Meski Waktunya Singkat
-
Female Daily
Parfum Mengandung Skincare? Kenalan sama Hybrid Perfume Lokal Pertama!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Drama Miss Universe 2025, Kontestan Indonesia Sanly Liu Keracunan Makanan
-
Mommies Daily
Kenalan dengan Gaya Bercinta Sagitarius, Penuh Petualangan dan Seru!