HaiBunda

KEHAMILAN

Cerita Nadia Mulya Hamil dan Melahirkan Empat Kali

Muhayati Faridatun   |   HaiBunda

Jumat, 28 Jun 2019 15:30 WIB
Nadia Mulya/ Foto: Andri Ziauddin
Jakarta - Bunda pasti sudah akrab dengan wajah perempuan cantik satu ini. Nadia Mulya, host Insert Pagi yang setia menemani pagi Bunda di layar kaca.

Perempuan kelahiran 19 Februari 1980 tersebut punya pengalaman menarik tentang kehamilan anak pertama hingga keempatnya. Seperti diketahui, Nadia memiliki empat anak dari pernikahannya dengan Dastin Mirjaya Mudijana.

Mereka adalah Nadine Andjanimulya Mudijana, Nuala Andharamulya Mudijana, Delmar Bevandimulya Mudijana, dan si bungsu Nilouh Alessandramulya Mudijana. Nadia menuturkan bahwa masing-masing anak memiliki cerita kehamilan sendiri yang berkesan.

Saat hamil anak pertama, Nadine, yang lahir pada 24 Juni 2006, Nadia mengaku sempat terkena mitos. Salah satunya adalah ibu hamil harus makan untuk dua orang.

"Orang tua bilang,'Ayo kamu makan harus untuk berdua.' Kasih lagi nasinya satu centong. Alhasil anak pertama aku naiknya 25 kilogram," ujar Puteri Pariwisata 2004 ini.

Nadia menuturkan bahwa ia membutuhkan waktu sembilan bulan untuk menurunkan bobot tubuhnya saat itu. Lulusan S2 University of Reading di Inggris ini bahkan berolahraga setiap hari.

"Aku melihat pengalaman pertama agak sedikit berbeda. Karena it's all new, new to me, new to my husband, all new to my parents juga. Jadi banyak yang aku simpan, aku catat nih buat kehamilan dan persalinan selanjutnya," kata dia.

Sementara saat kehamilan anak keduanya, Nuala, Nadia lebih santai menjalaninya. Jika anak pertama, ia lebih memilih renang sebagai olahraga maka di kehamilan keduanya, perempuan berusia 39 tahun ini melakukan olahraga yang lebih serius di pusat kebugaran atau gym.

"Jadi anak kedua, ketiga, dan keempat lumayan stabil. Aku kenaikan berat badannya hanya sekitar 14-16 kg. Kalau melahirkan, alhamdulillah semuanya normal, semuanya lancar, semuanya cukup mudah," ucap perempuan keturunan Jawa-Belgia ini.

Nadia Mulya bersama suami dan anak-anaknya/ Foto: Instagram

Jika ditanya makan pengalaman kehamilan dan melahirkan yang paling berkesan maka Nadia menjawab anak keempat, Nilouh. Saat melahirkan Nilouh, Nadia sendiri sudah berusia 38 tahun.

Menurut Nadia, itu adalah proses melahirkan yang menyenangkan. Bagaimana tidak, Bun. Nadia ternyata masih sempat syuting untuk program Insert ketika bukaan ketujuh.

"Aku masih pakai clip on. Kontraksi saja masih di (lokasi) syuting. Terus aku bilang sama kreatifnya, 'Aduh sorry gue sudah enggak kuat nih, gue lahiran dahulu ya.'" ujar Nadia.

Saat di rumah sakit, tak butuh waktu lama bagi Nadia melahirkan anak bungsunya. Dari tiba di rumah sakit hingga melahirkan, ia hanya membutuhkan waktu dua jam.

Bahkan setelahnya, Nadia sudah bisa diwawancara. Luar biasa ya, Bunda. Nadia juga berbagi tips bagaimana ia bisa tetap tenang saat kontraksi. Rahasianya adalah ternyata hypnobirthing.

"Jadi pada saat kontraksi senyumin saja. Walaupun yang namanya kontraksi itu sakitnya minta ampun. Tapi karena mindset aku tuh, sudah senyumin saja. Ya gue tahu sakit, tapi sebentar lagi sakitnya itu bakal hilang," tutur penulis buku Kamus Mitos & Fakta Seputar Kehamilan & Menyusui ini.

Momen bahagia itu diabadikan dalam sebuah video dan dibagikan Nadia di akun Instagramnya. Video yang diunggah oleh Nadia ternyata mendapat banyak respons postif dari followers-nya.

"Mereka bilang,'Mba Nadia aku lagi hamil besar, tiap hari aku lihat videonya mba Nadia biar bisa menjadi afirmasi positif kepada aku biar aku bisa normal.' Dan dia lahiran normal," kata Nadia.

"Jadi itulah menurut aku manfaat social media ya. Kita bisa sharing hal-hal positif. Hal-hal bermanfaat bagi followers kita."

Kompak dengan suami

Lebih lanjut, Nadia juga menceritakan soal kekompakannya dengan sang suami, Dastin. Kata Nadia, ia dan sang suami tak pernah berdebat soal pola asuh anak. Keduanya selalu satu suara, Bun.

"Kayaknya enggak ada karena suami sudah tahu aku tuh orangnya keras banget. Kalau debat sama aku tuh pasti kalah," ujar Nadia sambil tersenyum.

Bahkan sang suami pun tak melarang Nadia untuk menggunakan ojek online ketika hamil. Hanya saja Dastin, ujar Nadia, meminta agar ia berhenti naik ojek online lantaran kena marah dari orang-orang sekitar adalah sang suami.


"Dia bukannya melarang, tapi dia tuh sudah tahu aku orangnya enggak bisa dibilangin. Pas hamil besar aku masih angkat beban kan. Dia pasti bukan melarang aku karena aku melakukan apa-apa riset dahulu, prepare dahulu," katanya.

Seru ya. Apakah Bunda dan Ayah juga satu suara dalam hal mendidik anak seperti Nadia Mulya? Share di kolom komentar ya, Bun.


(som/som)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Turunkan BB dengan Jalan Kaki, ini Jarak Ideal per Harinya Bun!

Mom's Life Ajeng Pratiwi & Fauzan Julian Kurnia

Perempuan Lansia Lebih Rentan Terinfeksi HPV Pemicu Kanker Serviks, Ini Faktor Utamanya

Kehamilan Azhar Hanifah

9 Tempat dan Rumah Sunat di Depok Beserta Estimasi Biayanya dengan Pelayanan Terbaik

Parenting Azhar Hanifah

Fenomena Blind Box Makin Ramai, Pemerintah China Sampai Bikin Aturan Ketat

Parenting Azhar Hanifah

10 Nama Anak Perempuan dari Penyanyi Indonesia yang Aesthetic & Artinya, dari Zalina hingga Lyrics

Nama Bayi Annisya Asri Diarta

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Deretan Anak Artis Lulusan Hukum Universitas Ternama, Siti Adira Kania Putri Ikke Nurjanah Raih IPK 3.78

Perempuan Lansia Lebih Rentan Terinfeksi HPV Pemicu Kanker Serviks, Ini Faktor Utamanya

9 Tempat dan Rumah Sunat di Depok Beserta Estimasi Biayanya dengan Pelayanan Terbaik

Turunkan BB dengan Jalan Kaki, ini Jarak Ideal per Harinya Bun!

Bukan Putri Diana, Ternyata ini Anggota Keluarga Kerajaan Inggris Paling Pintar

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK