HaiBunda

KEHAMILAN

Kenali Hamil Ektopik, Saat Bunda Mengandung di Luar Rahim

Radian Nyi Sukmasari   |   HaiBunda

Selasa, 01 Oct 2019 09:25 WIB
ilustrasi kehamilan ektopik/ Foto: iStock
Jakarta - Kehamilan ada yang terjadi dengan tidak normal, Bun. Kita menyebutnya kehamilan tidak normal dan salah satunya adalah kehamilan ektopik. Apa itu?

Disampaikan dr.Rinto Riantori, Sp.OG dari Mayapada Healthcare Jakarta Selatan, kehamilan ektopik adalah kehamilan dengan pertumbuhan sel telur yang telah dibuahi tapi tidak menempel pada dinding endometrium rahim. Bila kehamilan tersebut mengalami proses pengakhiran (abortus) maka disebut dengan kehamilan ektopik terganggu (KET).

"Sebagian besar kehamilan ektopik berlokasi di tuba fallopi, sekitar 90 - 95 persen, dengan 70 - 80 persen di ampula yakni bagian terluas tuba falopi yang jadi tempat terjadinya fertilisasi," tutur Rinto kepada HaiBunda.


Dia menekankan, kehamilan ektopik sangat jarang terjadi di ovarium, cavum abdominal, canalis servikalis, dan intraligamenter. Rinto mengatakan, kehamilan ektopik bisa disebabkan adanya kerusakan pada tuba dengan sebab infeksi atau penggunaan alat kontrasepsi yang tidak teratur.

Dikutip dari Web MD, ketika terjadi gangguan pada tuba falopi, sel telur yang sudah dibuahi enggak bisa masuk ke rahim. Justru, sel telur itu akan menempel di tuba falopi atau tempat lain.

Faktor risiko terjadinya kehamilan ektopik antara lain:
1. Memiliki penyakit radang panggul
2. Mengalami infeksi menular seksual
3. Ada bekas luka dari operasi panggul sebelumnya
4. Ada riwayat kehamilan ektopik
5. Ligasi (pengikatan) tuba yang gagal atau pembalikan ligasu tuba
6. Memakai obat kesuburan
7. Menjalani perawatan infertilitas, misalnya in vitro fertilization (IVF) alias bayi tabung.

ilustrasi kehamilan ektopik/ Foto: iStock
Bunda, simak juga cerita Tanrti 'Kotak' jalani kehamilan dengan toksoplasma di video berikut.

(rdn/rdn)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Turun BB 25 Kg dalam 4 Bulan, Ini 4 Cara Ampuh Menurut Pakar Bun!

Mom's Life Ajeng Pratiwi & Randu Gede

5 Potret Lamaran Brisia Jodie & Jonathan Alden, Kompak Pakai Kebaya dan Beskap Warna Hijau

Mom's Life Nadhifa Fitrina

60 Ucapan Khitanan Anak Lengkap dari Singkat, Islami hingga Bahasa Inggris Penuh Doa & Rasa Syukur

Parenting ZAHARA ARRAHMA

Daun Bawang Ternyata Bisa Membantu Penyembuhan 8 Penyakit Ini, Termasuk Penurun Gula Darah

Mom's Life Arina Yulistara

Cerita Perempuan 30 Th Alami Kanker Serviks Stadium Akhir, Ini Gejala yang Dialami

Kehamilan Amrikh Palupi

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Keren! 5 Potret Sada Anak Fitri Tropica Ikut Lomba Ice Skating di Malaysia, Jadi Princess Belle

Turun BB 25 Kg dalam 4 Bulan, Ini 4 Cara Ampuh Menurut Pakar Bun!

Intip 5 Momen Hengky Kurniawan Bareng Putranya Bintang yang Tak Kalah Tampan Bun

Bunda yang Keguguran juga Bisa Alami Postpartum Depression, Simak Gejala & Cara Mengatasinya

60 Ucapan Khitanan Anak Lengkap dari Singkat, Islami hingga Bahasa Inggris Penuh Doa & Rasa Syukur

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK