Terpopuler
Aktifkan notifikasi untuk dapat info terkini, Bun!
Bunda dapat menonaktifkan kapanpun melalui pengaturan browser.
Nanti saja
Aktifkan

kehamilan

Manfaat Air Kelapa untuk Ibu Hamil Muda, Bantu Kurangi Mual

Siti Hafadzoh   |   HaiBunda

Kamis, 05 Dec 2019 17:02 WIB

Manfaat air kelapa ternyata enggak cuma menghilangkan haus, Bun. Minuman alami yang satu ini juga punya manfaat kesehatan untuk ibu hamil muda.
Manfaat Air Kelapa untuk Ibu Hamil Muda, Bantu Kurangi Mual/ Foto: istimewa
Jakarta - Air kelapa punya rasa yang enak dan menyegarkan. Katanya, air kelapa juga punya banyak manfaat, termasuk untuk wanita yang sedang hamil muda.

Ketika hamil muda, wanita sering mengalami mual, muntah, juga sembelit. Nah, ternyata minum air kelapa dapat meredakan gejala tersebut, Bun.


Air kelapa kaya akan potasium, sodium, serat, gula dalam kadar sedang, vitamin, dan protein. Mengutip Firstcry Parenting, Kandungan tersebut dapat membantu mengatasi dehidrasi karena mual di pagi hari dan diare ketika hamil muda.

Selain itu, air kelapa muda juga tinggi serat. Satu gelas air kelapa di pagi hari dapat menghilangkan sembelit lho. Perubahan hormon selama kehamilan menyebabkan mulas, ini bisa diatasi dengan konsumsi air kelapa.

Bunda mungkin pernah dengar, katanya kalau ibu hamil minum air kelapa, bayi akan lahir dengan kulit yang cerah. Faktanya, air kelapa tidak berpengaruh pada kulit bayi yang ada di dalam kandungan, Bun.

Manfaat Air Kelapa untuk Ibu Hamil Muda, Bantu Kurangi MualIlustrasi minum air kelapa/ Foto: iStock

Mitos ini memang menyenangkan untuk didengar. Tapi, kenyataannya tidak seperti itu. Dilansir Manipal Hospitals, kesehatan dan warna kulit bayi sepenuhnya tergantung pada faktor genetik dan tidak dapat diubah hanya dengan minum air kelapa.

Tidak hanya ketika hamil muda, air kelapa juga punya manfaat sepanjang kehamilan. Di trimester akhir kehamilan, air kelapa dapat membantu tekanan darah agar lebih stabil.

"Air kelapa juga mengandung mineral mikro yang membantu mengatasi tekanan darah yang naik turun, terutama di trimester akhir menjelang persalinan," kata ahli nutrisi olahraga dan diet Deepshikha Agarwal dikutip dari The Health Site.

Nah, setelah tahu manfaat air kelapa, Bunda yang sedang hamil muda enggak perlu ragu lagi ya untuk minum air kelapa.

Manfaat Air Kelapa untuk Ibu Hamil Muda, Bantu Kurangi Mual


Bunda juga bisa simak penjelasan mitos kehamilan berikut ini.

[Gambas:Video Haibunda]

(sih/rap)

TOPIK TERKAIT

HIGHLIGHT

Temukan lebih banyak tentang
Fase Bunda