HaiBunda

KEHAMILAN

Hamil 5 Bulan, Siti Nurhaliza Ungkap Jenis Kelamin & Nama Calon Anak Kedua

Yuni Ayu Amida   |   HaiBunda

Senin, 14 Dec 2020 10:33 WIB
Hamil 5 Bulan, Siti Nurhaliza Ungkap Jenis Kelamin & Nama Calon Anak Kedua/ Foto: Instagram @ctdk
Jakarta -

Penyanyi asal Malaysia, Siti Nurhaliza, tidak sabar menantikan kehadiran buah hatinya yang kedua, Bunda. Ya, Siti Nurhaliza kini memang sedang hamil.

Dikutip dari mStar, kehamilan Siti Nurhaliza sudah mencapai usia hampir lima bulan. Siti juga menyebut kemungkinan anaknya yang lahir nanti berjenis kelamin laki-laki.

"Memang secara ikhlas dalam hati, kalau dapat sepasang anak memang bahagia. Sebab ada perempuan dan laki-laki, tapi saya senantiasa terima apa saja yang akan lahir nanti," ucap Siti.


Sementara itu, sang suami Datuk Seri Khalid Mohamad Jiwa atau akrab dikenal Datuk K juga mengumumkan bahwa kemungkinan besar anak kedua mereka akan lahir pada bulan April tahun depan.

Datuk K juga menyampaikan dirinya telah menyiapkan nama untuk sang calon buah hati. Nama anak kedua mereka nanti akan bermula dengan Muhammad yang kemudian diikuti oleh huruf A.

"Semua anak lelaki diawali dengan Muhammad, dan nama seterusnya diawali dengan huruf A. Tapi apapun, saya bersyukur dengan anugerah terindah ini," ucapnya.

Lebih lanjut, pada kehamilan keduanya ini, Siti mengaku tidak mengalami masalah selama hamil. Karena sejak awal, wanita 41 tahun ini memang sangat menjaga kandungannya.

"Saya bersyukur, sejauh ini tidak ada masalah. Di kehamilan pertama pernah ada pendarahan, tapi yang ini semua dipermudah. Doakanlah sampai akhir bersalin saya diberi kesehatan dan kekuatan," kata Siti.

Hanya saja, pelantun Bukan Cinta Biasa ini juga mengaku merasa bimbang dengan kehamilannya karena keadaan pandemi COVID-19. Itu sebabnya saat ini Siti merasa harus lebih berhati-hati terutama saat ingin keluar rumah. Ia hanya akan pergi jika ada urusan penting.

"Saya memang berjaga-jaga, saya tidak keluar kemana-mana, kecuali memang harus keluar," ucapnya.

Selain itu, Siti juga ternyata sangat hati-hati memilih makanan, Bunda. Bukan tanpa alasan, peyanyi Cindai ini harus menghindari beberapa makanan tertentu. Apa saja ya? Klik BACA HALAMAN BERIKUTNYA ya Bunda.

Simak juga 14 ciri hamil yang jarang disadari dalam video ini:

(yun/rap)
Ada pantangan makanan

Ada pantangan makanan

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3

Mom's Life Annisa Karnesyia

12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara

Menyusui Annisa Aulia Rahim

11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun

Kehamilan Annisa Karnesyia

10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan

Parenting Asri Ediyati

15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah

Mom's Life Amira Salsabila

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3

10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan

12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara

11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK