Terpopuler
Aktifkan notifikasi untuk dapat info terkini, Bun!
Bunda dapat menonaktifkan kapanpun melalui pengaturan browser.
Nanti saja
Aktifkan

kehamilan

10 Manfaat Yogurt untuk Ibu Hamil dan Cara Tepat Mengonsumsinya

Kinan   |   HaiBunda

Senin, 30 Aug 2021 14:11 WIB

Young mother eating and reading book at home
Ilustrasi manfaat yogurt untuk ibu hamil/ Foto: Getty Images/iStockphoto/gpointstudio

Salah satu produk olahan susu yang baik dikonsumsi saat hamil yakni yogurt. Memiliki rasa asam manis yang segar dan khas, manfaat yogurt untuk kehamilan pun sangat beragam. Bunda suka makan yogurt juga?

Dilansir Parenting First Cry, yogurt jenis apa pun yang terbuat dari susu pasteurisasi baik dan aman untuk dikonsumsi bunda hamil. Jenis lain yang dibuat dari bahan-bahan alami dan susu pasteurisasi rendah lemak juga bisa dipilih.

Namun ingat ya, Bunda, ada dua jenis yogurt yang harus dihindari selama kehamilan. Pertama, yogurt yang terbuat dari susu mentah yang tidak dipasteurisasi. Konsumsi asupan jenis ini membawa risiko penyakit seperti Listeria. Kedua, yogurt full-fat, karena dapat menyebabkan kenaikan berat badan yang tidak terkendali.

Ada banyak varian rasa yogurt yang tersedia di pasaran, terutama rasa buah-buahan. Bunda dapat memilih varian rasa yang disukai untuk menggunggah selera.

Akan jauh lebih baik juga apabila Bunda memilih yogurt yang rendah gula, rendah lemak dan mengandung bahan-bahan alami. Tambahkan rasa manis ke dalam yogurt dengan tambahan potongan buah segar atau madu.

Manfaat yogurt untuk kesehatan ibu hamil

Nah, apa saja ya manfaat yogurt yang baik bagi kesehatan Bunda dan si Kecil selama periode kehamilan? Berikut ulasannya:

1. Menjaga kesehatan pencernaan

Bakteri probiotik yang baik dalam yogurt dapat membantu meningkatkan kesehatan dan menjaga kesehatan usus. Rutin konsumsi yogurt juga mengoptimalkan daya serap nutrisi yang lebih tinggi di saluran pencernaan.

2. Meredakan rasa mulas

Manfaat yogurt lainnya yakni mengurangi kemungkinan refluks dan mulas saat Bunda makan makanan yang pedas. Selain itu, jangan lupa barengi juga dengan cukup minum air putih ya, Bunda.

3. Sumber alami kalsium

Kalsium merupakan salah satu nutrisi penting untuk perkembangan tulang dan gigi bayi dalam kandungan. Selain itu, kalsium memastikan penyerapan vitamin D yang lebih cepat dalam tubuh. Maka dari itu, Bunda dapat mendapatkan kalsium dari rutin mengonsumsi yogurt.

Sesuai penelitian, asupan produk susu, yogurt, dan keju ditemukan terkait dengan penurunan kemungkinan karies gigi dan alergi pada anak-anak.

4. Meningkatkan daya tahan tubuh

Nutrisi dalam yogurt membantu mengurangi peradangan dan infeksi dalam tubuh, melalui peningkatan kinerja sistem imun. Manfaat yogurt yakni meningkatkan jumlah probiotik dalam tubuh, sehingga memulihkan jumlah bakteri usus dan meredakan sakit perut jika ada.

5. Meredakan tingkat kecemasan dan stres

Stres dan kecemasan selama kehamilan rentan terjadi karena adanya perubahan hormonal pada tubuh Bunda saat hamil. Jadi, probiotik dalam yogurt membantu meredakan stres dan cemas berlebihan.

Inilah sebabnya mengapa yogurt direkomendasikan sebagai alternatif dessert beku, seperti es krim.

6. Mengendalikan darah tinggi

Tekanan darah tinggi dapat berbahaya selama kehamilan. Manfaat yogurt ini pun dipercaya dapat membuat tubuh rileks dan menjaga tekanan darah tetap terkendali.

Selain itu, manfaat yogurt lainnya yaitu menjaga kadar kolesterol tetap terkendali, yang sangat baik untuk jantung.

7. Menjaga kesehatan kulit

Perubahan hormonal selama kehamilan dapat menyebabkan kulit rentan menjadi kering dan timbul bintik-bintik tidak merata. 

Manfaat yogurt ini juga merupakan efek dari kandungan vitamin E di dalamnya. Selain baik bagi kesehatan kulit, yogurt juga mencegah pigmentasi dan menjaga kulit tetap sehat.

8. Kontrol berat badan

Sedikit penambahan berat badan sangat penting selama kehamilan. Namun, kenaikan berat badan yang terlalu banyak justru dapat menyebabkan komplikasi.

Alasannya, yogurt mengandung asupan gula yang lebih efisien daripada gula buatan. Selain itu, manfaat yogurt lainnya yaitu mencegah peningkatan kortisol (hormon stres) di dalam tubuh, serta mencegah kenaikan berat badan yang berlebihan.

9. Perkembangan otot dan tulang

Protein dalam yogurt membantu kontraksi serat otot yang tepat, sementara kalsium membantu perkembangan tulang bayi yang sehat.

10. Sumber nutrisi alami

Yang terpenting, yogurt mengandung semua nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh setiap hari. Selain protein dan kalsium, yogurt juga mengandung riboflavin dan vitamin B12, yang melindungi dari cacat lahir tabung saraf tertentu.

Kalium, magnesium, dan fosfor pun membantu mengatur tekanan darah dan metabolisme tubuh.

Demikian ulasan tentang ragam manfaat yogurt bagi kesehatan bunda hamil. Bunda juga suka makan yogurt?

Simak juga perkembangan janin saat hamil dua bulan dalam video berikut:

[Gambas:Video Haibunda]



(som/som)

TOPIK TERKAIT

HIGHLIGHT

Temukan lebih banyak tentang
Fase Bunda