KEHAMILAN
Begini Proses Kontrasepsi Steril Dilakukan, Pahami Manfaat dan Risikonya
Arina Yulistara | HaiBunda
Senin, 27 Mar 2023 17:14 WIBBerencana tak ingin punya anak lagi dan mau menjalani proses kontrasepsi steril? Pahami risiko dan manfaatnya yuk, Bunda.
Kontrasepsi steril merupakan salah satu metode pencegahan kehamilan jangka panjang yang paling efektif. Kontrasepsi steril dilakukan dengan cara memotong saluran tuba falopi pada wanita atau mengikat maupun memotong saluran sperma untuk pria.
Proses kontrasepsi steril pada wanita dikenal sebagai tubektomi. Sementara pada pria dikenal sebagai vasektomi.
Mari kita bahas mengenai proses kontrasepsi steril, manfaat, serta risiko yang mungkin terjadi.
Proses kontrasepsi steril dilakukan
1. Proses kontrasepsi steril pada wanita
Proses kontrasepsi steril pada wanita disebut tubektomi. Prosedur ini biasanya dilakukan di bawah anestesi umum atau epidural.
Dalam prosesnya, dokter akan membuat sayatan kecil di perut bagian bawah dan kemudian mengidentifikasi kedua saluran tuba fallopi. Kemudian dokter akan memotong, mengikat, atau menghentikan kedua saluran tuba fallopi untuk mencegah sperma bertemu dengan sel telur.
Mengutip dari situs The American College of Obstetricians and Gynecologists, ada dua metode operasi untuk melakukan tubektomi. Pertama minilaparotomi.
Minilaparotomi dilakukan dengan membuat sayatan kecil di perut untuk mengangkat saluran tuba. Ketika saluran tuba diangkat, itu disebut salpingektomi.
Minilaparotomi sering digunakan untuk sterilisasi setelah melahirkan. Kemudian metode kedua laparoskopi.
Prosedur laparoskopi menggunakan alat yang disebut laparoskopi dimasukkan melalui sayatan kecil di dalam atau dekat pusar. Laparoskopi memungkinkan organ panggul terlihat.
Saluran tuba dapat ditutup atau diangkat menggunakan instrumen yang melewati laparoskopi atau instrumen lain melalui sayatan kecil tambahan. Setelah operasi selesai, Bunda memerlukan waktu pemulihan yang cukup dan tidak dapat hamil tanpa bantuan medis.
2. Proses kontrasepsi steril pada pria
Proses kontrasepsi steril juga bisa dilakukan pada pria. Prosedur ini disebut vasektomi yang biasanya dilakukan di bawah anestesi lokal.
Dokter akan membuat sayatan kecil di kulit skrotum kemudian mengidentifikasi kedua saluran sperma yang disebut vas deferens. Kemudian dokter akan memotong, mengikat, atau menghentikan kedua saluran sperma ini untuk mencegah sperma keluar saat ejakulasi.
Ini menyebabkan jaringan parut tumbuh dan menyumbat tabung. Setiap vas deferens kemudian ditempatkan kembali ke dalam skrotum.
Ada juga teknik ‘tanpa pisau bedah’ yang tidak memerlukan sayatan pada kulit. Dalam prosedur ini, vas deferens dipotong dengan cara sama tapi menggunakan alat khusus yang digunakan untuk menusuk skrotum di satu tempat.
Tidak diperlukan jahitan setelah prosedur. Rasa sakit berkurang setelahnya dan waktu pemulihan dipersingkat.
Setelah operasi selesai, pria masih dapat melakukan aktivitas seksual tapi tidak akan dapat membuat pasangannya hamil.
Klik halaman selanjutnya untuk mengetahui manfaat dan risiko proses kontrasepsi steril.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
Saksikan video tentang bolehkah lakukan suntik KB saat puasa.
MANFAAT DAN RISIKO KONTRASEPSI STERIL
Halaman Selanjutnya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Pil KB Bikin Bunda Tambah Gemuk, Mitos atau Fakta?
Bunda, Ini Alasan Wajib Rencanakan Kehamilan Selama Pandemi COVID-19
5 Ramuan Herbal yang Dipercaya Bisa Mencegah Kehamilan
2 Cara Mencegah Kehamilan Usai Berhubungan Seks, Bisa Pakai Cara Alami
TERPOPULER
5 Potret Kompak Maudy Ayunda dan Adik Rayakan Ultah Ibunda, Dipuji Cantik Semua
5 Potret Ashanty Turun 5 Kg setelah Diet IF dan Olahraga
5 Potret Cantik Steffi Zamora Pamer Baby Bump Kehamilan di Jakarta Fashion Week 2026
Ramai Soal Selingkuh Melalui Pinterest, Studi Ini Ungkap Faktor Penyebabnya
Deretan Artis Temani Anak Nonton Konser BLACKPINK di Jakarta, Ini 7 Potret Serunya
REKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sabun Bayi untuk Kulit Kering dan Sensitif
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Sabun Cuci Muka atau Facial Wash yang Aman untuk Ibu Hamil Berjerawat
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Susu Bebas Laktosa untuk Anak yang Aman
KinanREKOMENDASI PRODUK
10 Susu UHT untuk Anak 1 Tahun yang Aman Dikonsumsi
KinanTERBARU DARI HAIBUNDA
5 Resep Bolu 4 Telur Anti Gagal yang Mudah Dibuat dan Lembut
Mengenal Anomali, Bentuk, dan Contoh Penggunaannya
Tak Punya Telinga, Sedari Kecil Nani Dirundung Hingga Menangis
Oh Beauty Festival 2.0 Hadirkan 200 Brand Beauty, Fragrance & Lifestyle
5 Potret Kompak Maudy Ayunda dan Adik Rayakan Ultah Ibunda, Dipuji Cantik Semua
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Keanu Reeves Ternyata Tak Suka Nonton Film Sendiri, Kecuali Dua Judul Ini
-
Beautynesia
5 Tanda Perempuan Alpha, Salah Satunya Berani Ambil Risiko
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Potret Gaya Hijab Zaskia Sungkar Saat Foto Maternity Estetis di Jepang
-
Mommies Daily
Hati-Hati! Anak Remaja Mungkin Sudah Jadi Korban Judi Online Tanpa Disadari