Terpopuler
Aktifkan notifikasi untuk dapat info terkini, Bun!
Bunda dapat menonaktifkan kapanpun melalui pengaturan browser.
Nanti saja
Aktifkan

kehamilan

Cerita Bunda Melahirkan di Inggris, Gratis tapi Tak Boleh Masuk RS sebelum Bukaan 5

Annisa Karnesyia   |   HaiBunda

Rabu, 05 Apr 2023 17:20 WIB

Team of doctors and nurses wear masks and gloves and prepare for surgery.
Cerita Bunda Melahirkan di Inggris, Gratis Tapi Tak Boleh Masuk RS Sebelum Bukaan 5/ Foto: iStock

Melahirkan di negeri orang bisa menjadi pengalaman tak terlupakan. Hal ini dialami Bunda Meidy yang melahirkan anak pertamanya di Inggris.

Belum lama ini, Meidy menceritakan perjuangannya melahirkan sang putri di salah satu rumah sakit di Inggris. Dalam unggahan ini, Meidy mengungkapkan bahwa ia tak ingin mengulang lagi proses persalinannya bila diberikan pilihan.

"MasyaAllah Tabarakallahhh cukup dikenang tak perlu diulang sih jujur," tulisnya di caption TikTok @meidyarswn. Tim HaiBunda sudah mendapatkan izin untuk mengutip unggahan ini.

Tak boleh masuk RS sebelum bukaan 5

Bunda Meidy melahirkan normal anak pertamanya di RS saat usia kehamilan sudah masuk 40 minggu lebih. Meski sudah merasakan kontraksi, ia belum diizinkan masuk RS karena belum mengalami bukaan melahirkan 5. Alhasil, ia pun mencoba untuk berjalan agar bisa cepat masuk RS.

"Negara yang bener2 pro normal, aku udah lewat 40 weeks masih ditungguin kontraksinya (karena semuanya masih aman2 aja). Padahal udah bener2 GEDE & engap & gasabar ketemu baby-ku. Akhirnya kontraksi subuh2 di 40w 2d!!!" ujarnya.

"Tapi RS di sini ga mau nerima kalo kita belum bukaan 5 ke atas, jadi aku seharian jalan kaki banyaaak bgt," sambungnya.

Tiba-tiba saat makan ramen bersama sang suami, Bunda Meidy kembali merasakan kontraksi. Kali ini, kontraksi lebih sering terjadi bahkan ketika ia akan pergi ke RS.

"Tiba2 jam 6 sore lg makan ramen kok kontraksinya jadi tiap 10 menit sekali. Lagi ambl barang di apart, tiba2 kontraksinya jadi tiap 5 menit dan kita gapunya mobil.. jadi harus jalan kaki dulu cari taxi biar ceper (aku takut bgt brojol di mobil pas ini HAHA). Dan ini suhu lagi minus, tapi saking paniknya gaada yg kepikiran bawain aku coat," ungkapnya.

Setelah sampai rumah sakit, Bunda Meidy masih belum dibolehkan masuk ruang tindakan. Hal ini karena pembukaan melahirkannya masih 4. Ia pun kembali berjalan-jalan kecil meski dalam kondisi sakit kontraksi.

Proses persalinan Bunda Meidy berlangsung pada pagi di keesokan hari. Setelah melahirkan, ia sempat sedih karena tak bisa ditemani sang suami sepenuhnya. Seperti apa ceritanya?

Baca halaman berikutnya ya, Bunda.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

Simak juga besaran biaya yang dibutuhkan bila melahirkan ditemani doula, dalam video berikut:

[Gambas:Video Haibunda]

BIAYA PERSALINAN GRATIS KARENA DICOVER OLEH NHS

Melahirkan

Cerita Bunda Melahirkan di Inggris, Gratis Tapi Tak Boleh Masuk RS Sebelum Bukaan 5/ Foto: iStock

Sedih tak didampingi suami usai melahirkan

Bunda Meidy melahirkan anak pertamanya dengan didampingi sang suami dan seorang bidan. Menurutnya, suasana saat persalinan sangat tenang, sehingga ia pun bisa mengaplikasikan hypnobirthing.

Namun, usai persalinan, Bunda Meidy harus menghadapi kesedihan baru. Sang suami tidak diperbolehkan menginap untuk menemani karena aturan rumah sakit.

"Begitu selesai lahiran langsung kyk ke bangsal gt isinya 6 orang, ruangannya sempit banget, dan suaminya ga boleh nginep cuma boleh visit saat visiting hours. Sediiiiih banget karna suamiku sumber kekuatan bgt," ujarnya.

Banner Kebiasaan untuk Kecilkan Lingkar Perut

Meski begitu, menurut Bunda Meidy, pelayanan di rumah sakit sangatlah bagus. Ia selalu didampingi oleh suster dan diajarkan proses menyusui yang benar.

"Tapi nursesnya bener2 mau bantu gantiin popok, bantuin aku ke toilet, ajarin aku breastfeeding berkali2. Setip pagi disuruh pilih menu mau makan apa dan lumayan enak2!!" ungkap Meidy.

Setelah 1,5 hari di rumah sakit, ia dan bayinya diperbolehkan pulang. Nah, setelah pulang, Bunda Meidy kembali dikunjungi oleh suster dan bidan untuk memantau kondisinya usai melahirkan.

Tak cuma sekali, petugas medis beberapa kali mengunjunginya di apartemen untuk juga mengecek keadaan Si Kecil. Bahkan, mereka juga memastikan sang suami ikut berperan dalam proses merawat anak.

"Healthcare di sini bagus BGT midwifes & nurses-nya, h+1, h+3, h+5 lahiran dan masih banyak lagi non stop visit aku langsung ke apart buat cek kondisi baby, ibunya, dan juga tempat tinggalnya. Bener2 dijaga banget gaboleh ada kelalaian atau ketidaksesuaian sama regulasi mereka," katanya.

"Suamiku jg dicek bantuin apa engga, aku jg ditawarin berbagai group meetings jikalau aku ngerasa stress (karna mereka tahu aku cuma berduaan)."

Biaya melahirkan gratis karena dicover NHS

Pengalaman Bunda Meidy melahirkan memang cukup berliku. Tapi, semua proses tersebut memang sudah sesuai dengan standar pelayanan dari rumah sakit.

Perlu diketahui nih, semua proses persalinan yang dijalani Bunda Meidy ternyata gratis lho. Mulai dari melahirkan hingga imunisasi bayi, tidak dipungut biaya sepeser pun karena tercover oleh NHS (Pelayanan Kesehatan Nasional Inggris).

"Oiya lahiran di sini gratis tis tis, aneh bgt rasanya pulang2 ga ditagih apa2 wkwk. Bahkan sampe semua imunisasi baby jg gratis loh!!" ungkapnya.


(ank/pri)
Loading...

TOPIK TERKAIT

HIGHLIGHT

Temukan lebih banyak tentang
Fase Bunda