
kehamilan
Cerita Shanju Eks JKT 48 Jalani Persalinan Melalui Operasi ERACS, Akui Santai & Minim Rasa Sakit
HaiBunda
Jumat, 30 Aug 2024 18:00 WIB

Pengalaman melahirkan pasti akan terasa berbeda pada setiap Bunda, ada yang terasa menegangkan dan ada juga yang merasa sangat santai. Shanju Eks JKT 48, menjadi salah satu Bunda yang memiliki pengalaman persalinan dengan lancar.
Ia bahkan mengibaratkan persalinannya seperti proses periksa ke dokter gigi, Bunda. Wah, unik sekali ya pengalamannya. Yuk simak artikel ini sampai tuntas untuk mengetahui kisah lengkapnya!
Cerita persalinan Shanju Eks JKT48
Perempuan bernama asli Shania Junianatha ini diketahui baru saja melahirkan anak pertamanya pada 24 Agustus lalu, Bunda. Proses persalinan anak pertama ini ditempuh Shanju melalui operasi caesar ERACS di sebuah rumah sakit di daerah Tangerang.
Selama proses persalinan, Shanju mengaku melaluinya dengan sangat santai, Bunda. Ia bahkan merasa proses persalinan ini seperti pemeriksaan biasa ke dokter gigi.
“Operasi ngeluarin anak, rasa kayak lagi mau ke dokter gigi saking santainya,” tulis Shanju dalam unggahan di akun Instagram pribadinya @shanju.
Memiliki pain tolerance yang cukup tinggi
Rasa santai saat bersalin yang dirasakan Shanju, menurutnya karena ia memiliki pain tolerance yang cukup tinggi. Ketika dokter menyuntikkan obat bius di tulang belakang pun ia mengaku tidak merasa sakit seperti yang diceritakan orang-orang.
“Bahkan kata orang-orang suntik tulang belakang sakit, menurutku sih biasa-biasa aja ya,” jelas Shanju.
Tak hanya itu, proses recovery setelah operasi juga dilalui dengan sangat cepat oleh istri dari atlet bulu tangkis, Jonathan Christie ini. Ia menuturkan beberapa jam setelah operasi dirinya sudah bisa bergerak lincah seperti sebelum hamil.
“Pain toleranceku kan emang tinggi juga sih, jadi kemarin paksain gerak udah hampir kembali gesit seperti sebelum hamil yippie,” sambung Shanju.
Proses persalinan caesar yang dijalani Shanju memang menggunakan metode terbaru yang bernama ERACS, Bunda. Metode ini disinyalir bisa membuat Bunda sembuh lebih cepat setelah operasi.
Lantas, benarkah hal tersebut? Yuk kita simak lebih lengkap tentang caesar ERACS pada halaman selanjutnya, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
LEBIH DEKAT DENGAN METODE PERSALINAN CAESAR ERACS
Foto: Getty Images/iStockphoto/Nimito
Apa itu caesar ERACS?
ERACS atau enhanced recovery after cesarean surgery adalah metode persalinan caesar yang dirancang untuk mempercepat pemulihan pasca operasi. Teknik ini menggabungkan pendekatan anestesi, manajemen nyeri, dan perawatan pasca operasi yang lebih terstruktur untuk mengoptimalkan pemulihan Bunda setelah operasi.
Perbedaan caesar ERACS dengan caesar biasa
Caesar ERACS tentunya memiliki perbedaan dengan caesar biasa, berikut adalah beberapa perbedaannya.
1. Manajemen nyeri
Pada metode caesar biasa, penggunaan obat pereda nyeri biasanya dilakukan setelah operasi, dengan pemberian analgesik melalui infus atau suntikan. Sebaliknya, pada ERACS manajemen nyeri dimulai sebelum operasi dengan teknik anestesi regional dan penggunaan obat non opioid
2. Mobilisasi lebih cepat
Pasien caesar biasa sering kali dianjurkan untuk beristirahat di tempat tidur selama beberapa jam atau bahkan sehari setelah operasi. Mobilisasi dini sering kali terbatas karena rasa sakit atau ketidaknyamanan.
Pada ERACS, pasien didorong untuk mulai bergerak dan duduk dalam waktu beberapa jam setelah operasi. Mobilisasi cepat ini membantu mencegah komplikasi seperti pembekuan darah dan meningkatkan pemulihan usus, sehingga pasien bisa pulang lebih cepat.
3. Durasi rawat inap
Pada caesar biasa, durasi rawat inap di rumah sakit biasanya lebih lama berkisar antara 3 hingga 4 hari, tergantung pada pemulihan pasien dan komplikasi yang mungkin terjadi. Sementara itu, pada ERACS, durasi rawat inap dapat dipersingkat menjadi 1 hingga 2 hari.
Bunda, itulah dia sekilas tentang caesar ERACS dan perbedaannya dengan caesar biasa. Bagaimana? Apakah Bunda tertarik melahirkan dengan metode ini?
Semoga informasi ini bermanfaat ya!
Saksikan juga video tentang cara agar Bunda cepat pulih setelah melahirkan:
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Kehamilan
Melahirkan 69 Anak dalam 76 Tahun, Bunda Ini Tuai Kontroversi

Kehamilan
Beragam Kisah Unik Persalinan di Luar Negeri, Ada yang Melahirkan saat Konser

Kehamilan
Detik-detik Bumil Melahirkan Secara Dramatis, Leher Dimasukkan Selang!

Kehamilan
11 Tips Supaya Bunda Melahirkan Normal dan Lancar

Kehamilan
7 Tips agar Bunda Bisa Melahirkan dengan Mudah dan Lancar


5 Foto
Kehamilan
2 Kali Keguguran, Intip 5 Potret Kebahagiaan Ashilla Zee Eks Blink Melahirkan Anak Pertama
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda