HaiBunda

MOM'S LIFE

Cara Sederhana Rayakan Ultah Pernikahan ala Enno Lerian

Amelia Sewaka   |   HaiBunda

Rabu, 01 Aug 2018 09:00 WIB
Cara Sederhana Rayakan Ultah Pernikahan ala Enno Lerian/ Foto: Instagram
Jakarta - Siapa sih yang nggak ingin merayakan ultah pernikahan bareng suami? Apalagi kalau suami ingat tanggalnya dan ngerayain dengan dara tang romantis bareng kita ya, Bun. Aih, radanya senang banget. Ini juga yang dilakukan Enno Lerian, Bun.

Baru-baru ini Enno Lerian mengunggah foto dan keterangan yang sweet banget bareng suami dan terselip juga foto mereka sekeluarga. Dalam keterangan foto Enno Lerian bercerita, ia harus menunggu anak-anaknya tidur terlebih dahulu untuk bisa dinner romantis merayakan ultah pernikahannya yang ke-7.

"Walaupun dinner baru kesampean jam 9.30 malem, dan masih diintilin abi, sambil dasteran makan gule kepala ikan kakap dari restoran padang favorit di Cibubur rasanya luar biasa nikmat, nggak kalah romantis dibandingin dinner di restoran mewah di Paris," tulis Enno Lerian di Instagram-nya.






Ternyata, dinner romantis versi Enno Lerian (https://www.haibunda.com/aktivitas/d-3697204/cerita-enno-lerian-soal-kebiasaan-makan-bareng-di-keluarga) ya seperti itu, Bun. Mau makan apa saja, di mana saja, kita lagi pakai baju apa aja selama bareng suami tetap aja romantis. Hi-hi-hi.

Enno berharap dia dan suami bisa seperti ini terus, baik untuk mereka maupun untuk anak-anaknya. Selamat ultah pernikahan Enno Lerian, langgeng dan bahagia selalu ya.

Bicara kehidupan setelah berumah tangga, pasangan memang bisa jadi sosok yang signifikan dalam hidup ini untuk membantu kita lebih berkembang. Tapi jika pasangan bukanlah orang yang suportif, tentu akan menghalangi kemampuan untuk berkembang.

Karena itu penting banget nih mengenal pasangan sebelum memutuskan untuk menikah. Seperti saran psikolog Nuzulia Rahma Tristinarum bagi yang hendak menikah untuk mencari tahu informasi dunia pernikahan itu seperti apa.

"Kita pasti beranggapan bakal punya pasangan yang perhatian. Ternyata kita juga harus belajar dari orang yang sudah menikah lebih dulu atau kita cari informasi secara ilmiah bagaimana sih pernikahan itu. karena memang kehidupan pernikahan itu ada fase-fasenya," kata Nuzulia.

Buat Bunda sendiri, perayaan ultah pernikahan romantis itu seperti apa? Samakah dengan Enno Lerian? Yuk, sharing di kolom komentar.

(rdn)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya

Parenting Nadhifa Fitrina

Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya

Parenting ZAHARA ARRAHMA

Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk

Menyusui Amrikh Palupi

Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

Cara Diet Aktor Korea Yoon Si Yoon untuk Turunkan BB 5 Kg dalam 1 Hari

Mom's Life Arina Yulistara

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Khayru Putra Gunawan Sudrajat Kerap Dibully saat Kecil, Kini Sudah Kuliah di Australia

Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya

Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk

Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli

Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK