HaiBunda

MOM'S LIFE

Jerry Aurum Sebut Shakira Tetap Tersenyum Meski Pipi Bengkak

Ratih Wulan Pinandu   |   HaiBunda

Senin, 17 Dec 2018 19:06 WIB
Shakira Aurum/ Foto: Instagram @jerryaurum
Jakarta - Beberapa hari lalu, kita dibuat haru dengan perayaan ulang tahun putri semata wayang Denada. Artis 39 tahun itu menggelar pesta ulang tahun khusus di rumah sakit, tempat Shakira Aurum dirawat. Denada sampai rela membeli kostum Hello Kitty demi memberi kejutan untuk Shakira lho, Bun.

Tak hanya Denada, karena sang ayah Jerry Aurum juga terbang ke Singapura untuk merayakan ulang tahun Shakira yang ke-6. Melalui Instagram-nya, Jerry mengungkap rasa sayang untuk Shakira yang berulang tahun pada 11 Desember setiap tahunnya.


Lewat kata-kata manis, Jerry mengungkap rasa syukur memiliki Shakira. Bahkan, Jerry ingin jika Shakira tetap semangat menghadapi penyakitnya.

"Dearest Shakira, you're turning six today. One day when you read this, you'll know that I can't be a prouder daddy since the day you were born. You are truly God's greatest gift. Keep on fighting, baby. We got each other, always. Happy birthday! Your Papa."


Tak hanya itu lho, Bun, Jerry membagikan fotonya bersama Shakira bersama keluarganya. Mereka berfoto bersama Shakira yang berdandan seperti karakter kartun kesukaannya. Terlihat dari wig berwarna abu-abu yang dikenakannya. Serta kostum berwarna fuschia dan kuning, yang terlihat sangat cerah dan ceria.

Jerry mengungkap, Shakira tetap senang meskipun saat ini rambutnya tipis dan mukanya bengkak akibat kemoterapi. Namun, anaknya itu masih mampu tersenyum indah dan membuat hati siapapun meleleh saat melihatnya.

Dukungan keluarga memang sangat dibutuhkan untuk membantu kesembuhan seorang anak yang sedang sakit seperti Shakira. Keluarga menjadi tempat berbagi, sekaligus tumpuan bagi anak untuk terus semangat melawan penyakitnya. Meskipun orang tua dipenuhi dengan kekhawatiran melihat kondisi sang anak, namun harus tetap lebih tegar di depannya.

Melansir Huffington Post, Jenny Mosier, co-founder dan direktur Michael Mosier Defeat DIPG (Diffuse Intrinsic Pontine Glioma) Foundation memberi saran cara mendukung anak yang sedang sakit parah. Jenny berpengalaman mendampingi anaknya, Michael Mosier yang berusia 6 tahun dalam melawan kanker otak pediatrik terminal DIPG.

"Meskipun kata-kata yang tepat mungkin sulit untuk dibuat, hal yang paling penting adalah membuat upaya untuk memberi tahu keluarga bahwa Anda memikirkan mereka dan Anda ada di sana untuk membantu," ungkap Jenny.

"Beberapa keluarga memilih privasi mereka, sementara yang lain sebaliknya dan membutuhkan perhatian aktif untuk membantu mereka melewatinya," tegas Jenny.


(rap/rdn)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun

Kehamilan Annisa Karnesyia

12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara

Menyusui Annisa Aulia Rahim

10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan

Parenting Asri Ediyati

15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah

Mom's Life Amira Salsabila

Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym

Mom's Life Amira Salsabila

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3

10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan

12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara

11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK