7 Fakta Menarik Dylan Carr, Pesinetron yang Kecelakaan Parah di Tol
Maya Sofia |
HaiBunda
Jumat, 01 Nov 2019 14:18 WIB
Dylan Carr/ Foto: Instagram @dylancarr8
Dylan Carr mengalami kecelakaan mobil parah di Ruas Tol Jakarta Outer Ring Road KM36 arah Cikunir. Mengutip detikcom, Dylan sempat dikabarkan kritis sehingga harus mendapat perawatan intensif.
"Kondisi cukup kritis," ucap rekan sesama artis, Ari Wibowo ,saat di Rumah Sakit Columbia Asia, Pulomas, Jakarta Timur.
Bagi Bunda yang belum mengenal pemilik nama lengkap Dylan Putra Allan Carr ini, ia adalah pesinetron berusia 24 tahun. Meski tak seterkenal artis lainnya seperti Ammar Zoni dan Verrel, Dylan telah mengantongi beberapa sinetron populer.
1. Keturunan Italia
Dylan merupakan aktor keturunan Inggris, Italia, dan Indonesia. Dylan juga pernah tinggal di Italia saat masih berusia 3 tahun. Setelah itu, ia dan keluarga pindah ke Tanjung Pandan, Belitung, pada saat berusia 8 tahun. Di Tanjung Pandan, Dylan menetap hingga SMA.
2. Terpilih sebagai Bujang Belitong
Pada pemilihan Bujang Dayang Belitong Kabupaten Belitong 2011, Dylan berhasil meraih juara bersama dengan Cinderi Maura Resti. Dylan pun mendapat meraih gelar Bujang Dayang Belitong Kabupaten Belitung 2011.
Nama Dylan mulai naik daun setelah berperan sebagai tokoh antagonis, Rio, dalam sinetron Anak Jalanan.
4. Tersandung kasus narkoba
Dylan sempat tersangkut kasus narkoba pada tahun 2016 lalu. Ia ditangkap di kawasan Ceger, Jakarta Timur. Dari hasil tes urine ketika itu, Dylan positif menggunakan narkoba. Ada barang bukti ganja juga yang ditemukan saat Dylan ditangkap.
5. Kembali ke dunia sinetron
Setelah kasus narkoba, Dylan masih mendapat kesempatan untuk memerankan kembali tokoh Rio. Dylan juga saat ini bermain dalam sinetron Anak Langit.
Dylan Carr sudah sadar usai operasi
Foto: Instagram/dylancarr8
6. Kekasih Angela Gilsha
Dylan Carr diketahui tengah menjalin hubungan dengan artis Angela Gilsha. Terkait kondisi sang kekasih, Angela pun menulis status di Insta Story.
"Cepat sadar dan pulih baba blacskhip. Minta doanya ya semuanya Dylan sedang dirawat di ICU," tulis Angela.
7. Kondisi terbaru Dylan
Saat berita ini diturunkan, Dylan Carr sudah sadar dan berbicara dengan keluarganya. Namun ia sedikit bingung dan lupa dengan peristiwa kecelakaan.
"Kabar baik, ia sudah sadar dan berbicara dengan kami. Sedikit bingung dan tidak ingat dengan kecelakaan. Perbedaan yang hampir tidak bisa dipercaya dibanding kemarin. Saat ini aku akan kembali ke bangsal untuk bersamanya," ujar ayah Dylan, Terrence Carr, dalam Insta Story.