Jakarta -
Semua orang percaya ya Bun, kalau madu memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan. Ternyata selain menjaga kesehatan dari dalam, madu juga sangat bermanfaat untuk mengobati luka hingga sebagai produk kecantikan kulit dari luar lho.
"
Madu memiliki sifat antiseptik, anti bakteri, dan anti-inflasi alami," ujar ahli bedah kulit di New York, Dr. Dendy Engleman, MD, dikutip dari
Womenshealthmag.
1. Masker pelembap wajah
Banyak produk kecantikan seperti masker yang dijual mengandung madu di dalamnya. Hal ini dikarenakan madu itu sendiri mampu membuat kulit menjadi lembut.
Menurut Ildi Pekar, seorang pemilik klinik Ildi Pekar skin care, dengan efek yang dapat melembabkan dan menenangkan, madu mampu menjadikan kulit terasa lembut, sehat , dan bercahaya.
Caranya, Bunda bisa mengoleskan madu pada kulit wajah dan biarkan hingga 20 menit, lalu bilas sambil dipijat dengan air.
2. Eksfoliasi atau mengangkat sel kulit mati
Madu akan mengkristal seiring berjalan waktu. Hal ini terjadi karena saat glukosa pada madu membeku, ia terpisah dari air lalu mengkristal.
Butiran tersebut akan bertindak sebagai exfoliant yang lembut dan dapat bunda manfaatkan sebagai scrub. Madu yang telah mengkristal ini mengandung anti bakteri, sehingga dapat digunakan juga untuk mencuci muka. Jadi, madunya masih dapat digunakan ya, Bunda.
Bunda bisa gosokkan pada tangan terlebih dahulu, lalu oleskan langsung pada kulit wajah dengan gerakan memutar. Diamkan terlebih dahulu sambil sedikit dipijat, lalu bersihkan dengan air.
3.Menyembuhkan lukaSelain mengandung anti bakteri, madu juga memiliki sifat antiseptik alami yang mampu mencegah infeksi pada luka. Menurut Dr. Engelman, madu dapat mengurangi masa penyembuhan luka dan tidak tidak akan meninggalkan bekas.
"Antioksidan yang terkandung mampu digunakan sebagai obat alami untuk memulihkan kulit yang rusak," ujarnya.
Pada area luka, bisa bunda oleskan madu secara merata. Jika mau, bisa dibiarkan selama semalaman, agar aman lebih baik ditutupi dengan perban. Bersihkan luka menggunakan air hangat dan lakukan secara rutin.
4. Mengatasi bibir kering
Selain melembapkan kulit wajah, madu juga dapat digunakan untuk mengatasi bibir kering dan pecah-pecah. Antioksidan dan mineral yang dikandung madu dapat menghidrasi dengan alami.
Madu bisa langsung Bunda oleskan ke bibir, diamkan dahulu selama beberapa menit lalu bersihkan.
Selamat mencoba ya, Bunda. Semoga mendapatkan hasil maksimal.
Bunda juga bisa simak video tentang manfaat madu yang luar biasa berikut ini:
(AFN/som)