HaiBunda

MOM'S LIFE

5 Cara Mudah Membersihkan Perhiasan Emas dan Perak

Arina   |   HaiBunda

Minggu, 05 Jul 2020 12:28 WIB
Cara membersihkan perhiasan/ Foto: iStock
Jakarta -

Berapa banyak perhiasan dalam lemari Bunda? Apa jarang dibersihkan? Membersihkan perhiasan emas atau perak bisa Bunda lakukan sendiri di rumah.

"Semua perhiasan dapat mengumpulkan kotoran atau noda akibat pemakaian dan penanganan," terang Jess Hannah Reversz dari J.Hannah Jewelry dikutip dari Wellangood.

Menurut Hannah, perhiasan perak seringkali terkena noda dari paparan cahaya, yang artinya harus dibersihkan secara berkala agar tetap berkilau. 


Menggunakan bahan-bahan yang ada di rumah, berikut ini cara mudah membersihkan perhiasan emas dan perak. Seperti dilansir dari Boldsky, Bunda bisa mencoba membersihkan perhiasan emas sendiri secara rutin agar tak kehilangan kilaunya, seperti berikut ini:

Cara mudah membersihkan perhiasan/ Foto: iStock

1. Sabun Cuci Piring

Salah satu cara mudah membersihkan perhiasan emas dan silver dengan menggunakan sabun cuci piring, Bunda. Sabun cuci piring bisa digunakan untuk membersihkan perhiasan emas.

Ambil satu mangkok air hangat, kemudian tambahkan beberapa sabun pencuci piring. Rendam emas dalam larutan ini selama beberapa waktu. Lalu ambil sikat gigi dan sikat perlahan tepinya agar perhiasan emas mudah dibersihkan.

Setelahnya, rendam perhiasan emas dalam air bersih. Keringkan menggunakan kain yang lembut. Ini menjadi salah satu solusi termudah dan ampuh untuk membersihkan perhiasan emas.

2. Pasta Gigi

Cara lain membersihkan perhiasan emas dan perak dengan menggunakan pasta gigi. Bunda bisa mengambil sedikit pasta gigi dan menerapkannya pada perhiasan.

Gosok perhiasan menggunakan sikat gigi secara perlahan terutama sudut-sudutnya. Kemudian rendam perhiasan dalam air hangat selama kurang lebih lima menit. Keringkan dengan kain lembut.

3. Garam

Mandikan perhiasan perak Bunda ke dalam air garam. Bunda bisa mencobanya dengan mengambil air panas, lalu tambahkan garam. Rendam semua perhiasan perak Bunda ke dalamnya.

Ambil sikat gigi dan bersihkan perhiasan perak. Lalu cuci dengan air bersih. Keringkan dengan kain yang lembut.

4. Silver Polish

Silver polish disediakan memang khusus untuk membersihkan perhiasan perak, Bunda. Ini membantu menghilangkan noda terberat pada perhiasan.

Bersihkan dengan kain dan bilas menggunakan air dingin. Pastikan Bunda tidak menggores perhiasan dengan kuku karena bisa memudarkan warnanya.

5. Aluminium Foil

Ambil beberapa aluminium foil dan oleskan di atas mangkok. Masukkan perhiasan perak ke dalamnya dan taburkan soda kue di atasnya.

Tuang air hangat ke dalamnya. Jangan sampai terlalu panas karena bisa merusak warna perhiasan. Ini cara mudah untuk menjaga kilau perhiasan perak.

Selamat mencoba!

Bunda, simak juga yuk fasilitas facial menggunakan skincare berkandungan emas dalam video berikut ini:



(rap/rap)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

7 Nama yang Dilarang di Beberapa Negara, Ada Tom hingga Linda

Nama Bayi Ajeng Pratiwi & Sandra Odilifia

Maldives Jadi Negara Pertama di Dunia yang Sukses Hentikan Penularan HIV, Sifilis & Hepatitis B dari Ibu ke Anak

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

Sering Ucap 'Tidak' ke Anak Bisa Bikin Si Kecil jadi Pembangkang, Ini Kata Riset

Parenting Nadhifa Fitrina

Viral, Bunda Influencer Ini Melahirkan Dibantu Sang Suami saat Live Streaming di Rumah

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

Alami Plantar Fasciitis, Cynthia Lamusu Beruntung Punya Suami Act of Service & Rajin Beri Pijatan

Mom's Life Nadhifa Fitrina

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Kisah di Balik Pelukan Pangeran William yang Bikin Putri Diana Bangga

Maldives Jadi Negara Pertama di Dunia yang Sukses Hentikan Penularan HIV, Sifilis & Hepatitis B dari Ibu ke Anak

7 Nama yang Dilarang di Beberapa Negara, Ada Tom hingga Linda

Potret Park Geon Roung Bocah Laki-laki Viral di Video Baby Shark 10 Th Lalu, Kini Sudah Remaja Bun

Sering Ucap 'Tidak' ke Anak Bisa Bikin Si Kecil jadi Pembangkang, Ini Kata Riset

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK