
moms-life
Postingan Foto Lama Ririe Fairus & Ayus Sabyan Diserbu Hujatan Netizen
HaiBunda
Minggu, 28 Feb 2021 09:36 WIB

Netizen masih geram dengan dugaan perselingkuhan yang terjadi antara Ayus dan Nissa Sabyan. Kini, unggahan lawas Ririe Fairus bersama sang suami, Ayus, di media sosial Instagram diperbincangkan.
Laman media sosial ibu dua orang anak itu diserbu netizen. Mereka meninggalkan komentar berupa hujatan pada Ayus.
Komentar berisi hujatan tersebut banyak muncul pada pada postingan yang diunggah pada 22 Januari 2021 lalu. Kala itu, berita terkait dugaan perselingkuhan suami Ririe itu belum tercium oleh publik.
Setelah semua terungkap, netizen pun berbondong-bondong mengunjungi Instagram Ririe, Bunda. Berikut beberapa komentar yang HaiBunda rangkum.
"Salfok sama foto yg bini nya gendong dr belakang tp gak d balas d gendong lg kaki nya sama laki nya ... Laki nya ttp masukin tangan ke saku celana ... Bini nya di biarin aja begelantung sendiri d blakang ... Udh keliatan bgt . Sama kyk pasangan lg pelukan klw salah satu pasangan gak balas tangan nya meluk lg brrt dia sudah gak bisa lagi," papar akun @angg****.
"Udah lah mbak ksh aja ksh. Mbak cakep ko," tutur @dest****.
"Berat banget nih pasti ... Nyimpan sakit hati 2th tp masih pose foto kya bgin," kata @aldi****.
"wkwkwkkw ga ganteng banyak tingkah," tulis @lrmi****.
"Dr foto ini aja saya bisa liat...yg aktif cm bininya, lakinya hmm..kya gaa semangat diajak foto sm bini," tulis @Tika****.
Untuk diingat kembali, Ririe baru menggugat cerai Ayus pada akhir Januari 2021 lalu. Kini ia tak lagi tinggal serumah dengan sang suami. Seperti apa kondisi terkini Ririe? Simak selengkapnya di halaman berikut ya, Bun.
Bunda, simak cerita Kristania Miss Indonesia yang bercerai di usia muda dalam video berikut:
KONDISI TERKINI RIRIE FAIRUS
Ririe Fairus/ Foto: Instagram ririe_fairus
Ririe Fairus telah membawa prahara rumah tangganya dengan Ayus Sabyan ke hakim Pengadilan Agama Jakarta Utara, Bunda. Belum lama ini, Humas Pengadilan Agama Jakarta Utara, Agus Abdullah memberi keterangan pada media. Katanya, Ririe telah pisah rumah dari Ayus sejak dirinya melaporkan gugatan perceraian.
"Kami lihat dari berkas, Mbak Eri telah berpisah tempat tinggal dengan suaminya," tuturnya.
"Yang meninggalkan rumah adalah suaminya, yakni sejak Januari 2021," sambungnya.
Untuk Bunda ketahui, sejauh ini Ririe tak pernah mengungkap soal rumah tangganya pada publik secara pribadi. Semua keterangan yang diperoleh, disampaikan oleh perwakilannya, yakni keluarga.
Untungnya, kondisi Ririe saat ini baik-baik saja. Namun, wanita tersebut sempat syok karena tak menyangka jika berita perselingkuhan suaminya bisa tersebar luas seperti sekarang.
"Kakak saya baik-baik saja dan masih syok dengan berita ini. Memang kakak saya menyembunyikan ini selama dua tahun, dan tidak ingin menyebarluaskannya," tutur Riska, adik sepupu Ririe yang dikutip dari kanal YouTube Cumicumi pada Selasa (23/2/2021).
Dalam kesempatan yang sama, Riska tak menyinggung masalah apapun terkait isu dugaan perselingkuhan Ayus dan Nissa Sabyan, Bunda. Ia hanya fokus untuk mendukung Ririe agar tabah dan kuat menghadapi situasi sulit yang tengah dialaminya.
Selain itu, Riska juga menjelaskan bahwa sang kakak kini telah kembali ke rumah orang tuanya. Hal tersebut terjadi sejak Januari, saat gugatan cerai dilayangkan.
"Dan tidak menyangka (bakal viral). Kakak saya memang sudah tinggal di rumah orangtua saya sejak menggugat perceraian itu. Gugat tiga minggu yang lalu," jelasnya.
Selengkapnya, simak di halaman berikut ya, Bun.
SOAL KEDEKATAN AYUS dan NISSA SABYAN
Ririe Fairus/ Foto: Instagram ririe_fairus
Di momen lain, mantan manajer grup Sabyan, Eki pun angkat bicara soal isu kedekatan Ayus dan Nissa. Katanya, Ayus memang memiliki peran penting di dalam grup tersebut, sehingga hanya terpikir bahwa kedekatannya dengan Nissa sebagai vokalis hanya sebatas profesional semata.
"Ayus itu sebagai pencipta lagu, sudah pasti ada kedekatan dengan vokalis. Saya lihat saat itu wajar karena harus tektokan," papar Eri.
"Selama masih di lingkup kerja, memang begitu saya lihat. Waktu itu saya anggapnya antara aranjer sama vokalis.(Saya) menyayangkan sekali (terkait isu perselingkuhan yang terjadi," beber Eki.
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Mom's Life
Psikolog Bongkar Penyebab Utama Perselingkuhan, Waspada Bun

Mom's Life
Riset Sebut Suami 'Numpang' Hidup pada Istri Berisiko Selingkuh, Ini Penjelasannya

Mom's Life
Diisukan Selingkuh, Ternyata Ayus Panggil Nissa Sabyan Ummi

Mom's Life
Ibunda Ayus Jatuh Sakit Usai Sang Anak & Nissa Sabyan Diisukan Selingkuh

Mom's Life
Kisah Pilu Istri Pura-pura Bahagia Tanpa Cinta Suami, Dicerai Saat Hamil


7 Foto
Mom's Life
7 Potret Akad Nikah Juliana Moechtar dan Letkol TNI
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda