MOM'S LIFE
Cerita Novia Kolopaking Menghilang dari Dunia Artis Setelah Dinikahi Cak Nun
Tim HaiBunda | HaiBunda
Kamis, 19 Jan 2023 10:59 WIBSosok Emha Ainun Nadjib alias Cak Nun memang sangat dikenal. Pria 67 tahun asal Jombang ini adalah seorang tokoh intelektual Muslim di Indonesia, yang tak lain suami Novia Kolopaking.
Cak Nun menikah pertama kali dengan Neneng Suryaningsih pada 1978, namun bercerai pada 1985. Belasan tahun berlalu, yakni pada 1997, barulah Cak Nun menikahi Novia Kolopaking.
Meski banyak yang mengenal Novia karena aktingnya di berbagai sinetron, ternyata ia mengawali kariernya sebagai penyanyi, Bunda. Ia bahkan mulai menapaki dunia tarik suara sejak usia 7 tahun.
Soal hubungannya dengan Cak Nun, Novia sudah mengenalnya sejak 1995. Kemudian Cak Nun mulai jatuh cinta pada Novia, yang dianggapnya memiliki prinsip yang luar biasa.
Novia pun mengenang saat-saat lucu ketika dirinya berkenalan dengan Cak Nun. Saat itu, ia diminta membacakan salah satu puisi karya Cak Nun di sebuah acara. Novia mengaku kaget saat mendapat telepon dari pihak acara karena ternyata, Cak Nun ingin berbicara langsung dengan dirinya.
"Jadi terus telepon, terus tanya. Cak Nun pasti sudah tahu saya ya, kan saya terkenal," canda Novia, dikutip dari kanal YouTube Gusman Channel.
"Terus tanya, 'iya Mbak Novia, kenalkan,' saya waktu itu panggilnya masih Mas kalo enggak salah. Saya belum tahu umurnya soalnya. Kalau tahu ya saya (panggil) Om dulu."
Ia kemudian bercerita bahwa Cak Nun menanyakan hal-hal aneh yang tidak ada hubungannya dengan puisi atau acara yang akan dihadiri Novia. Saat itu, Cak Nun juga sempat memberanikan diri untuk mengajak Novia bertemu, Bunda.
"Yang ditanya yang enggak-enggak. Pertama mengajak ketemuan, dan waktu itu saya lagi break dan saya bilang, 'Maaf saya tidak bisa ketemu karena saya sedang syuting,' padahal saya di rumah," kata pemeran Emak dalam serial Keluarga Cemara ini.
Karena tidak bisa bertemu, akhirnya Cak Nun meminta untuk ngobrol lewat telepon. Cak Nun bahkan menanyakan warna favorit Novia lho.
"Ya sudah telepon saja. Terus nanya sukanya warna apa? Anak ke berapa? Hadeuhh ini mau bikin puisi atau mau sensus sih?" tuturnya.
Setelah pendekatan lewat telepon, akhirnya Cak Nun dan Novia bertemu. Klik baca halaman berikutnya untuk kisah selengkapnya ya.
Intip juga tips pernikahan Nadia Vega dan suami bule mualaf bersatu di atas perbedaan dua budaya, dalam video Intimate Interview di bawah ini:
(mua/muf)
AWAL PERTEMUAN NOVIA KOLOPAKING DAN CAK NUN
Halaman Selanjutnya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Setia Dampingi Suami Saat Sakit, Begini Kisah Cinta Novia Kolopaking dan Cak Nun
Cerita Novia Kolopaking Pilih Diam ketika Cak Nun Dihujat Usai Dirinya Mundur Jadi Artis
5 Pasangan Artis Korea Paling Kaya, Ada yang Cinlok karena Drakor
Kisah Cinta Sacha Stevenson & Suami Berdarah Sunda, Berawal Putus Asa
TERPOPULER
Ciri Orang Sangat Narsis, Sering Ucapkan 7 Kalimat Ini Menurut Psikolog Harvard
7 Kalimat Sering Diucapkan Anak yang Dapat Pengaruhi Harga Dirinya, Perbaiki Segera!
Tak Perlu Bentak, Ini 6 Cara Mendisiplinkan Anak yang Susah Diatur
10 Tanda Orang Tidak Bahagia Meski Hidupnya Terlihat Sempurna Menurut Psikolog
7 Tanda Rasa Malu Anak yang Perlu Jadi Perhatian Orang Tua, Waspadai Kecemasan
REKOMENDASI PRODUK
9 Sepatu Karet Perempuan Waterproof yang Nyaman saat Hujan, Cocok untuk Kerja
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
9 Underpad Bayi untuk Perlindungan Maksimal, Pilih yang Aman dan Bagus Bun!
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Bidet Portable yang Bisa Dibawa Ibu Hamil saat Bepergian & Liburan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
30 Vitamin yang Bagus untuk Ibu Hamil agar Tetap Sehat
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
8 Rekomendasi Yogurt untuk Ibu Hamil, Ketahui Risiko & Manfaatnya
Natasha ArdiahTERBARU DARI HAIBUNDA
Ciri Orang Sangat Narsis, Sering Ucapkan 7 Kalimat Ini Menurut Psikolog Harvard
7 Kalimat Sering Diucapkan Anak yang Dapat Pengaruhi Harga Dirinya, Perbaiki Segera!
Jadi New Mom Gen Z yang Merantau di Korea, Bunda Ini Bersyukur Ada Joriwon
7 Tanda Rasa Malu Anak yang Perlu Jadi Perhatian Orang Tua, Waspadai Kecemasan
Tak Perlu Bentak, Ini 6 Cara Mendisiplinkan Anak yang Susah Diatur
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Curhat Amanda Manopo, Sedih Calon Bayi Disebut Anak Haram
-
Beautynesia
5 Daftar Zodiak yang Dikenal Tidak Posesif, Berikan Kepercayaan Penuh!
-
Female Daily
Olahraga Tanpa Drama, Ini Rekomendasi Hijab Instan yang Nyaman Dipakai!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Adu Gaya Liz dan Rei, Dua Personel IVE Jadi Brand Ambassador Valentino
-
Mommies Daily
Baru di Minggu Ini: UNIQLO Spring/Summer 2026 Preview di Senayan City hingga Musikal Perahu Kertas di Ciputra Artpreneur Jakarta