
moms-life
7 Tips Membuat Dapur Outdoor di Rumah Minimalis
HaiBunda
Minggu, 11 Jul 2021 03:00 WIB

Apa rumah minimalis Bunda memiliki sedikit outdoor space di area belakang rumah? Atau mungkin bagian depan? Jika ada outdoor space, yuk manfaatkan untuk membuat dapur luar portable yuk!
Adanya dapur outdoor bisa membantu menghilangkan kebosanan saat harus masak setiap hari di rumah, mengingat kasus COVID-19 sedang meningkat pesat di Indonesia.
Ya, kini Bunda mungkin lebih sering masak dibandingkan membeli makanan di luar untuk mengurangi kontak dengan orang lain. Hal ini dilakukan menjaga kesehatan keluarga.
Biar semakin semangat masaknya, coba suasana baru dengan membuat dapur outdoor di rumah minimalis Bunda. Dapur outdoor bisa dibuat tidak harus dengan membangunnya secara permanen tapi hanya memanfaatkan lahan yang ada.
Berikut tips membuat dapur outdoor agar tak bosan masak selama karantina di rumah saja.Â
1. Siapkan meja dapur portable
Untuk membuat dapur outdoor di rumah minimalis, hal utama yang perlu dilakukan adalah menyiapkan meja dapur portable. Kini banyak meja dapur portable yang bisa beralih fungsi menjadi meja makan.Â
Tidak hanya itu, meja dapur portable juga banyak yang sudah dilengkapi dengan roda sehingga mudah dipindahkan. Bahkan beberapa meja dapur juga telah dilengkapi dengan wastafel, Bunda.
2. Buat daftar makanan yang dimasak di luar ruangan
Dilansir dari The Spurce, Bunda bisa membuat daftar makanan yang akan dimasak di luar ruangan terlebih dahulu. Fungsinya apa? Untuk memudahkan Bunda melengkapi peralatan masak yang dibutuhkan untuk dapur outdoor.
Apa Bunda berencana hanya memasak makanan panggang di dapur outdoor? Atau mungkin ingin memasak menu lain menggunakan kompor?
Bunda bisa mulai menentukan perabotan yang akan digunakan dari daftar makanan tersebut. Misalnya saja butuh panggangan, gas, listrik, arang, oven, hingga kompor.Â
Pikirkan pula jumlah maksimum orang yang makan di luar. Ini bisa membantu melakukan penyesuaian dengan tambahan beberapa piring dan perlengkapan makan lainnya.
3. Tetap ada wastafel
Wastafel menjadi bagian penting dari dapur outdoor di rumah minimalis Bunda. Namun tidak harus membuat wastafel permanen tapi bisa secara DIY.Â
Sebagai contoh, Bunda bisa memanfaatkan air tetesan dari air conditioning (AC) di rumah minimalis untuk ditampung. Kemudian buatkan selang hingga bisa menjadi keran untuk wastafel buatan di dapur outdoor.Â
Wastafel pada dapur outdoor tentu penting agar memudahkan Bunda memasak saat butuh air atau tempat mencuci tangan. Selain itu, Bunda juga tidak perlu bolak-balik masuk ke dalam rumah hanya untuk mengambil air.Â
TAMBAHKAN ATAP HINGGA JAUHKAN DARI CUCIAN
Tips membuat dapur outdoor di rumah minimalis/iStock
4. Tambahkan rak penyimpanan
Tambahkan rak penyimpanan untuk dapur outdoor rumah minimalis Bunda. Rak penyimpanan di sini bisa sederhana saja berupa meja kosong, papan portable di dinding, atau storage box.Â
Rak penyimpanan berguna untuk meletakkan segala perabotan masak dan piring Bunda agar tidak terlihat berantakan. Hal ini penting terutama ketika dapur outdoor berada di area depan rumah.
5. Tetap ada atap meski di luar ruangan
Pastikan dapur outdoor dalam rumah minimalis Bunda tetap memiliki atap. Meski berada di luar ruangan, Bunda bisa menambahkan kanopi di atasnya.
Atap tersebut tentu akan membuat Bunda merasa nyaman selama memasak. Kita tidak pernah tahu kapan hujan turun dan sinar matahari langsung bisa merusak kesehatan. 


6. Jauhkan dari cucian
Jangan memasang dapur outdoor di area laundry atau dekat jemuran. Asap dari masakan Bunda bisa menempel pada pakaian yang sedang dijemur.Â
Belum lagi jika tanpa sengaja Bunda menyenggol pakaian bersih dengan bumbu masak yang tentu bisa membuat semuanya berantakan.
7. Pastikan dapur indoor tetap berfungsi baik
Pastikan dapur indoor dalam rumah minimalis tetap berfungsi baik. Jadi, jangan pindahkan kompor dari dalam rumah ke dapur outdoor.Â
Bunda tetap memerlukan dapur dalam ruang terutama jika akan memasak sesuatu pada malam hari. Ingat, Bunda harus memastikan dapur outdoor hanya bersifat sementara dan tentu bukan menjadi yang utama.Â
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Mom's Life
5 Tips Membuat Model Dapur Minimalis Bunda Jadi Lebih Cantik

Mom's Life
5 Tips Mendekor Ulang Dapur Rumah Minimalis Sesuai Tren Pandemi

Mom's Life
Tips Menata Dapur Kecil di Rumah Minimalis agar Fungsional dan Estetis

Mom's Life
3 Rekomendasi Tipe Lampu yang Cocok untuk Dapur Rumah Minimalis

Mom's Life
5 Desain Dapur Rumah Minimalis Modern, Bisa Jadi Inspirasi Buat Renovasi


7 Foto
Mom's Life
7 Tips Menata Dapur Rumah Minimalis Bernuansa Putih agar Lebih Hidup
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda