Terpopuler
Aktifkan notifikasi untuk dapat info terkini, Bun!
Bunda dapat menonaktifkan kapanpun melalui pengaturan browser.
Nanti saja
Aktifkan

moms-life

Resep ala Nabi Muhammad: 5 Minuman Sehat untuk Atasi Masalah Pencernaan

Mutiara Putri   |   HaiBunda

Selasa, 17 Aug 2021 07:00 WIB

Air Jahe
Ilustrasi Ramuan Jahe/Foto: iStock

Setiap orang memiliki masalah kesehatan yang berbeda-beda, Bunda. Karena itu, Bunda harus mengetahui terlebih dahulu kondisi tubuh sendiri sehingga bisa memberikan obat yang seharusnya dikonsumsi.

Salah satu masalah yang kerap terjadi pada banyak orang adalah masalah pencernaan, Bunda. Masalah ini kerap menyerang salah satu atau lebih dari organ pada sistem pencernaan.

Ada banyak cara untuk mengetahui Bunda mengalami pencernaan yang terganggu, nih. Misalnya saja mual, muntah, perut kembung, diare, sembelit, dan sebagainya.

Untuk mengobatinya, Bunda bisa pergi ke dokter dan meminta obat yang diresepkan. Namun, kalau Bunda tak ingin meminum obat, ada resep minuman sehat yang bisa Bunda coba di rumah untuk mengatasinya, lho.

Resep minuman sehat ala Nabi Muhammad

Ada banyak resep ala Nabi Muhammad untuk atasi masalah pencernaan yang bisa Bunda coba, nih. Kalau tertarik membuatnya, berikut ini beberapa resep yang dirangkum dari buku Resep Sehat JSR 200 Resep Menyehatkan karya dr. Zaidul Akbar.

1. Jahe dan kurma

Bahan:

  • 2 ruas jahe sebesar jempol orang dewasa
  • 3/5/7 buah kurma, buang bijinya
  • Madu secukupnya
  • Garam non-rafinasi secukupnya
  • Air secukupnya

Cara membuat:

  1. Blender semua bahan hingga tercampur menjadi satu, Bunda.
  2. Setelah tercampur, saring ramuan ke dalam gelas.
  3. Minuman sehat jahe dan kurma siap Bunda nikmati

Catatan: Ramuan ini bisa menguatkan lambung dengan menyuplai prebiotik, mineral, dan enzim, Bunda. Tak hanya itu, minuman ini juga bisa menjadi minuman untuk meningkatkan kesehatan mata, meningkatkan daya tahan tubuh, menurunkan berat badan, dan meningkatkan sirkulasi darah.

2. Serai dan daun jeruk

Bahan:

  • 1 batang serai, geprek
  • 2 lembar daun jeruk
  • 300 ml air panas
  • 1 sdm madu

Cara membuat:

  1. Seduh serai dan daun jeruk dengan air panas, Bunda. Kemudian tunggu hingga hangat.
  2. Setelah hangat, jangan lupa tambahkan madu.

Catatan: Minuman ini baik diminum di pagi hari sebelum sarapan. Selain untuk asam lambung, minuman ini juga bisa membersihkan lendir di area lambung atau saluran cerna serta atasi diare yang berlendir.

Klik baca halaman berikutnya untuk melihat resep yang lainnya yuk, Bunda.

Bunda, simak juga video resep keripik pisang renyah berikut ini:

[Gambas:Video Haibunda]



DAUN PANDAN JAHE HINGGA ULTIMATE TAPEKUR

Healthy ayurvedic drink golden almond milk or pumpkin turmeric latte with curcuma powder on white background close-up. Trendy Asian natural detox morning beverage with spices for vegans. Horizontal orientation

Ilustrasi Kunyit dan Jahe/Foto: Getty Images/iStockphoto/Darya Arnautova

3. Daun pandan dan jahe

Bahan:

  • Daun pandan secukupnya
  • 1 ruas jahe seukuran jempol orang dewasa
  • Madu secukupnya

Cara membuat:

  1. Buat ramuan wedang pandan dan jahe dengan air panas, Bunda. Kemudian diamkan hingga hangat.
  2. Setelah hangat, jangan lupa tambahkan madu dan minumlah.
  3. Agar hasil lebih maksimal, Bunda bisa konsumsi resep ini dua kali sehari, ya.

4. Kunyit dan jahe

Bahan:

  • 1 ruas kunyit seukuran telunjuk orang dewasa
  • 1 ruas jahe seukuran jempol orang dewasa
  • Madu secukupnya

Cara membuat:

  1. Rebuslah jahe dan kunyit. Setelahnya, diamkan sampai hangat lalu tambahkan madu.
  2. Minum setiap pagi dan sore ya, Bunda.

5. Ultimate tapekur

Bahan:

  • 300 ml air
  • Tape secukupnya
  • Kurma ajwa atau kurma biasa secukupnya
  • Garam non-rafinasi secukupnya

Cara membuat:

  1. Campurkan semua bahan dengan menggunakan blender, Bunda.
  2. Setelah tercampur, Bunda boleh menyaringnya atau tidak.

Catatan: Kalau suka, Bunda boleh menambahkan jahe ke minuman ini dengan cara menggepreknya lalu tambahkan air panas sampai aromanya keluar. Setelahnya, tambahkan ke ramuan yang sudah dibuat.

Saksikan juga video resep telur dadar keju yang simpel berikut ini:

[Gambas:Video Haibunda]




(mua/fir)
Loading...

TOPIK TERKAIT

HIGHLIGHT

Temukan lebih banyak tentang
Fase Bunda