MOM'S LIFE
Ilmuan Ungkap Cara Masuk Virus Corona ke Tubuh Manusia, Bunda Perlu Tahu
Mutiara Putri | HaiBunda
Kamis, 26 Aug 2021 14:26 WIBSudah hampir dua tahun virus Corona melanda dunia, Bunda. Selama itu pula dunia telah berjuang untuk membasmi serta berperang melawan virus yang berasal dari Wuhan, China ini.
Banyak ilmuan yang mengatakan bahwa virus ini bisa dihindari dengan melakukan vaksinasi, Bunda. Namun, nyatanya banyak orang yang sudah melakukan vaksinasi lengkap masih terserang virus COVID-19.
Virus Corona memiliki banyak jenis mutasi. Tak hanya itu, perbedaan jenis mutasi pun berbeda juga penyebaran serta gejala yang ditimbulkan.
Karena selalu bermutasi dan tak ada perlindungan 100 persen yang bisa melindungi diri dari virus ini, para ilmuan kemudian mulai melakukan berbagai macam penelitian, Bunda. Penelitian bahkan sudah dimulai sejak awal virus ini menyebar.
Para ilmuan dan peneliti secara agresif ingin mencari tahu apa rahasia dari penyebaran virus Corona atau SARS-CoV-2. Pasalnya, virus ini mudah masuk dan menginfeksi sel manusia yang sedang dalam keadaan sehat.
Di awal pandemi, seorang peneliti sekaligus ahli kimia biofisik komputasi dari University of California (UC) San Diego, AS, Rommie Amaro, membantu mengembangkan visualisasi dari spike protein SARS-CoV-2, Bunda. Nyatanya, mereka secara efisien bisa menempel pada reseptor sel manusia.
Tak sampai sana, perjuangan Amaro masih belum berakhir. Selain dari UC, kini Amaro dan rekannya dari University of Pittsburgh, University of Texas di Austin, Columbia University, dan University of Wisconsin-Milwaukee, kembali melakukan penelitian terkait virus ini.
Mereka telah menemukan bagaimana glycan, molekul yang membentuk residu manis di sekitar tepi spike protein bertindak sebagai gerbang infeksi, Bunda. Penelitian ini telah diterbitkan dalam jurnal Nature Chemistry pada 19 Agustus.
Dalam studinya, Amaro dan kawan-kawan menjelaskan bahwa pertemuan 'gerbang' glycan terbuka dan membuat kemungkinan masuknya virus. Tanpa gerbang ini, virus tidak akan masuk dan tidak mampu menginfeksi.
"Kami pada dasarnya menemukan bagaimana lonjakan sebenarnya terbuka dan menginfeksi. Kami telah membuka rahasia penting tentang lonjakan cara menginfeksi sel. Tanpa 'gerbang' ini, virus pada dasarnya tidak mampu menginfeksi," jelasnya seperti dikutip dari USCDNews, Selasa (24/8/2021).
Amaro percaya bahkan penguncian gerbang glycan secara efektif bisa mencegah virus masuk dan menginfeksi tubuh, lho. Bagaimana bisa?
TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI.
Bunda, simak juga video syarat Bunda hamil boleh menerima vaksin COVID-19 berikut ini:
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Kata Kemenkes soal Kapan Pandemi COVID-19 Berakhir dan Hidup 'Normal' Kembali
Angka COVID-19 Naik, 3 Negara Ini Wajibkan Pakai Masker Lagi Bun
Duh, Peneliti Sebut Orang yang Pernah Kena Omicron Rentan Kembali Terpapar Bun
Kasus COVID-19 RI Tembus Seribu Per Hari, Pemerintah Ungkap Beberapa Faktornya
TERPOPULER
9 Rekomendasi Gultik di Blok M Terenak dan Terkenal Wajib Coba
Potret Tempat Tinggal Ibunda Luna Maya di Bali yang Kini Jadi Bungalow, Menghadap Pantai
5 Potret Tampan King Zhafi Anak Fairuz A Rafiq & Sony Septian, Sering Dikira Perempuan
Kasus Tripledemic Naik Drastis di New York, Ini Gejala yang Perlu Diwaspadai
Andhara Early dan Suami Cerai Setelah 14 Th Nikah, Akui Bukan Keputusan Mudah
REKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Muted Lip Tint, Pas untuk Makeup Look Lembut
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomedasi Susu Program Hamil untuk Dukung Keberhasilan Promil
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
Review Eomma Head to Toe Happiness, Sampo & Sabun Mandi untuk Perawatan Bayi
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Lipstik Warna Muted, Ada Pilihan Bunda?
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
PROTERAL Junior, Solusi Nutrisi untuk Si Kecil yang Suka Pilih-pilih Makan
Tim HaiBundaTERBARU DARI HAIBUNDA
Deretan Artis Indonesia Awali Tahun 2026 dengan Olahraga
Ramai Sepekan: Drama Rumah Tangga Selebriti hingga Liburan Akhir Tahun
9 Rekomendasi Gultik di Blok M Terenak dan Terkenal Wajib Coba
Potret Tempat Tinggal Ibunda Luna Maya di Bali yang Kini Jadi Bungalow, Menghadap Pantai
Kasus Tripledemic Naik Drastis di New York, Ini Gejala yang Perlu Diwaspadai
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Larissa Chou Bantah Mantan Suami Jadi Dalang Buzzer yang Menyerangnya
-
Beautynesia
Kuis Nostalgia Film 5cm yang Jadi Favorit di Tahun 2012, Kamu Tahu Semua?
-
Female Daily
Siap Ketemu Kim Seon Ho dan Go Youn Jung di Jakarta? Catat Informasi Ini!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Ramalan Zodiak 3 Januari: Scorpio Emosi Kurang Stabil, Libra Berhati-hati
-
Mommies Daily
10 Taman Bermain Outdoor untuk Anak di Jabodetabek, Ada Tebet Eco Park hingga Peruri