MOM'S LIFE
Kisah Pria Bali Berikan Istri Mahar Saham Senilai Rp104 juta, Cinta Bersemi di SMA
Annisa A | HaiBunda
Senin, 11 Oct 2021 20:45 WIBMahar atau mas kawin merupakan hal yang tak pernah luput dalam suatu pernikahan. Mahar biasanya diberikan dalam bentuk uang. Namun pria dari Bali ini punya cara unik untuk meminang pujaan hatinya, Bunda.
Pria asal Bali bernama Alit Prajatama memberikan mahar pernikahan berupa 25.000 lembar saham PT Bank Rakyat Indonesia Tbk atau Bank BRI. Saham senilai 250 lot itu digunakan untuk menikahi istrinya, Kadek Nopi Margareni.
Di situs resmi Bursa Efek Indonesia, nilai saham Bank BRI pada hari artikel ini ditulis, Senin (11/10/21) terpantau mencapai Rp4,180 per lembarnya. Itu artinya, nilai saham yang diberikan oleh Alit kepada sang istri mencapai Rp104,5 juta.
Menikah dengan adat Bali, Alit Prajatama sebenarnya tidak diwajibkan memberikan mahar kepada sang istri. Alit menjelaskan, dalam adat Bali, hanya terdapat upacara 'Metipat Bantal'.
Metipat Bantal dilakukan sebagai simbolis penyambung antara keluarga pengantin pria dan wanita. Dalam hal ini, Alit mengaku sudah menyelesaikan seluruh prosedur adat pernikahan.
"Sebenarnya memberikan mahar tidak ada di budaya saya sebagai Hindu Bali, yang ada adalah 'Metipat Bantal' dan itu pun sudah lengkap saya lakukan dan berikan," kata Alit saat dihubungi HaiBunda.
Pemberian saham berupa 25.000 lembar saham Bank BRI dari Alit kepada sang istri dilakukan secara pribadi. Alit melakukannya sebagai wujud cinta kepada calon istrinya, Bunda.
"Ini adalah pemberian saya pribadi di luar adat dan budaya sebagai bentuk saya menghargai wanita yang saya cintai," ungkapnya.
Alih-alih memberikan seserahan dalam bentuk uang atau barang, Alit memilih saham agar dapat digunakan sebagai investasi masa depan, Bunda.
"Daripada uang atau barang yang bisa cepat habis dan sifatnya mudah terdepresiasi, saya lebih memilih memberikan saham dengan fundamental bagus. Ya sekaligus menjadi investasi dan juga asumsi nilainya akan bertambah di kemudian hari," tuturnya.
Alit Prajatama menyerahkan saham tersebut kepada sang istri dalam bentuk piagam resmi di hari pernikahan. Penyerahan piagam dilakukan pada saat acara 'Ngidih' atau meminang pada 17 September 2021 lalu, usai menyelesaikan seluruh upacara adat yang bersifat wajib.
Tak hanya membutuhkan uang, Alit Prajatama juga harus melalui sejumlah prosedur panjang untuk mendapatkan saham demi sang istri. Simak di halaman berikutnya, Bunda.
Saksikan juga video kisah pria Bali yang ikut istri bule ke Kanada.
(anm/fir)
ASET YANG TERUS MENGALIR
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
Sudah Punya Akun Instagram, Ini Nama Anak Kedua Baim Wong dan Paula
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Putri DA Terima Uang Panai Rp2 M Jelang Pernikahan dengan Pengusaha
Nikah di Arab Saudi, Suami Harus Punya Rumah & Mahar Rp189 Juta
Viral Pernikahan Wanita Cantik Bak Bidadari, Hanya Minta Mahar Rp250 Ribu
Cucu Mantan Wapres Shyalimar Malik Berencana Nikah, Minta Maharnya Rp40 M Bun!
TERPOPULER
Tradisi ala India yang Masih Dilakukan Kimmy Jayanti, Intip Potretnya Cium Kaki Sang Bunda
5 Fakta Menarik Sanae Takaichi, Perdana Menteri Perempuan Pertama Jepang
Postingan Lama Hamish Daud soal Pernikahan saat Anniversary ke-7 dengan Raisa Jadi Sorotan
Waspadai 5 Efek Pasca Operasi Caesar, Termasuk Gangguan Tidur dan Pemulihan Lebih Lama
Anak dari Ibu dengan Diabetes Cenderung Punya Skor IQ Lebih Rendah, Ini Penjelasannya
REKOMENDASI PRODUK
11 Rekomendasi Susu Penambah Berat Badan Anak 2 Tahun
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
Pilihan Minyak Telon Bayi yang Aman dan Paling Wangi untuk Anak
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
11 Rekomendasi Balsem Bayi yang Aman dan Nyaman untuk Kulit Si Kecil
KinanREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Primer Make Up Tahan Lama
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
Review Es Krim Baskin Robbins Musk Melon & Popping Shower, Rasa Favorit Nomor #1 di Jepang
Firli NabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Lesti Kejora Sempat KB sebelum Hamil Anak Ketiga, Rizky Billar Ungkit Kondisi Istri
Anak dari Ibu dengan Diabetes Cenderung Punya Skor IQ Lebih Rendah, Ini Penjelasannya
5 Fakta Menarik Sanae Takaichi, Perdana Menteri Perempuan Pertama Jepang
Waspadai 5 Efek Pasca Operasi Caesar, Termasuk Gangguan Tidur dan Pemulihan Lebih Lama
11 Rekomendasi Susu Penambah Berat Badan Anak 2 Tahun
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Dicap Cewek Red Flag, Jule Hapus Nama Anak di Profile Instagram
-
Beautynesia
Penyanyi Jessica Simpson Turunkan BB 45 Kg dengan Cara Diet 'Body Reset', Apa Itu?
-
Female Daily
Pencinta Crocs Merapat! Croctober Kembali ke Indonesia!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Viral Momen Finalis Ratu Kecantikan Salah Dengar, Canggung Saat Maju ke Depan
-
Mommies Daily
Lagi Cari Catering Sehat? Ini Rekomendasinya untuk Area Jabodetabek