
moms-life
Rutinitas Skincare Khusus untuk Bunda Hobi Olahraga, Jangan Salah ya!
HaiBunda
Selasa, 09 Nov 2021 06:30 WIB

Tahukah Bunda bahwa olahraga tidak hanya baik untuk kesehatan fisik saja, tetapi juga baik untuk kesehatan kulit?
Olahraga teratur akan membuat kulit Bunda terasa lebih segar dan bercahaya. Namun, Bunda yang sering berolahraga butuh perawatan kulit khusus. Tidak banyak yang menyadari bahwa kesalahan rutinintas skincare malah akan menyebabkan kerusakan pada kulit.
Ketika berolahraga, Bunda pasti akan menghasilkan keringat yang bisa menyebabkan masalah pada kulit seperti jerawat, iritasi, gatal-gatal, dan masalah lainnya jika tidak diatasi dengan benar.
Jika gemar berolahraga, Bunda harus memastikan kulit mendapatkan rutinitas skincare yang tepat, baik sebelum, selama, maupun setelah berolahraga.
Salah satu ahli kosmetologi, Dr Geetika Mittal Gupta, membagikan beberapa tipsnya untuk membantu Bunda dalam melakukan rutinitas skincare ketika berolahraga. Ia mengatakan, melakukan rutinitas skincare dengan benar sebelum, selama, dan setelah latihan akan membuat perbedaan besar pada kulit Bunda.Â
Dilansir dari The Indian Express, berikut adalah tips skincare untuk Bunda yang hobi olahraga. Simak selengkapnya di sini, yuk.
1. Sebelum olahraga
Membersihkan wajah
Sebelum berolahraga, wajah harus dipastikan dalam kondisi bersih tanpa riasan sama sekali. Jika tidak dibersihkan, Bunda bisa saja akan mengalami breakout karena kulit yang kotor.
Menghapus riasan bisa dilakukan dengan pembersihan ganda, mulai dari pembersih berbahan dasar minyak dan dilanjutkan dengan pembersih yang lembut.
Melembabkan bibir
Setelah membersihkan wajah, Bunda disarankan untuk mengoleskan pelembab bibir, karena bibir akan terasa kering dan pecah-pecah setelah berolahraga.
Mengoleskan tabir surya
Dilansir dari Everyday Health, jika Bunda berencana melakukan olahraga di luar rumah, jangan lupa untuk mengoleskan tabir surya di wajah, leher, dada, dan belakang leher. Setidaknya gunakan tabir surya dengan SPF 30 dan pastikan produk yang digunakan memiliki sifat tahan air dan keringat.
Klik baca halaman berikutnya yuk, Bunda.
Kenapa pakai sunscreen penting banget? Temukan jawabannya di video ini:
HINDARI MENYENTUH WAJAH SAAT BEROLAHRAGA BUN
Ilustrasi olahraga/ Foto: Hai Bunda
2. Selama olahraga
Jangan menyentuh wajah
Semua kuman dan bakteri dari peralatan olahraga dapat menyebabkan jerawat dan bahkan infeksi bakteri. Jadi, usahakan jangan menggunakan tangan untuk menyentuh wajah saat berolahraga.
Menyeka keringat
Terkadang, secara tidak sadar Bunda akan menyeka keringat dengan menggosok wajah ke pakaian. Hal ini akan berakibat buruk karena dapat menyebabkan ruam dan gatal pada kulit Bunda. Sebagai gantinya, gunakan handuk lembut untuk menghilangkan keringat.Â
Hidrasi
Usahakan tetap minum air selama aktivitas olahraga. Jika kekurangan minum, Bunda mungkin akan mengalami gejala seperti dehidrasi, mulut kering, kurang berkeringat, dan sebagainya.
3. Setelah olahraga
Bersihkan wajah
Tidak hanya sebelum olahraga, membersihkan wajah juga harus dilakukan setelah selesai berolahraga. Menjaga wajah bebas keringat dapat mencegah pori-pori tersumbat. Bunda bisa menggunakan pembersih lembut yang sesuai dengan jenis kulit.
Segera mandi
Keringat akan menyerap ke pakaian yang digunakan ketika berolahraga. Agar tidak menimbulkan iritasi kulit pada bagian tubuh lainnya, Bunda disarankan untuk segera mandi dan berganti pakaian bersih.
Melembapkan
Kondisi kulit kering bisa terjadi karena hawa panas setelah berolahraga. Setelah wajah dan seluruh tubuh Bunda bersih, segera aplikasikan produk skincare andalan dan jangan lupa gunakan pelembap lembut untuk menenangkan kulit.
ARTIKEL TERKAIT

Mom's Life
7 Tips Skincare untuk Tipe Kulit Berminyak, Biar Wajah Tetap Kinclong Bun

Mom's Life
5 Tips Skincare Selama Masa Pandemi, Jangan Lupa Tidur yang Cukup Bun

Mom's Life
Jangan Bingung Bun, Ini 3 Tips Skincare untuk Pemula Agar Wajah Glowing

Mom's Life
7 Bahan Skincare yang Harus Dihindari Bunda Pemilik Kulit Sensitif

Mom's Life
Setelah Facial Dilarang Olahraga, Mitos atau Fakta

Mom's Life
5 Rekomendasi Lotion yang Bantu Kulit Jadi Lebih Cerah
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda