HaiBunda

MOM'S LIFE

Tangis Anak Bungsu 10 Bersaudara Masuk Kuliah, Tak Tega Tinggalkan Ayah Stroke & Ibunda

Asri Ediyati   |   HaiBunda

Minggu, 31 Oct 2021 17:20 WIB
Cerita haru anak bungsu kuliah / Foto: TikTok @m.hasebi
Jakarta -

Merawat orang tua sakit dan berusia senja bisa dibilang sebagai salah satu bakti anak untuk orang tua. Hasbi, pemuda asal Pahang ini membagikan kisah haru yang viral di media sosial, betapa beratnya ia meninggalkan kedua orang tuanya untuk menempuh pendidikan tinggi di salah satu universitas terbaik Malaysia.

Anak bungsu dari 10 bersaudara ini enggan berpisah dengan orang tuanya, lantaran sang ayah mengidap stroke dan ibunda yang sudah menua.

Cerita harunya itu ia bagikan di TikTok. Menurut ceritanya, pria yang bernama Mohamad Hasbi ini mengaku pertama kalinya dia jauh dari ayahnya, Che Mat Ibrahim (74) dan ibundanya, Rafiah Md Yusoff (62) yang tinggal di Bera, Pahang, Malaysia.


Mahasiswa bidang Tata Kota dan Wilayah itu baru saja memulai kehidupan kampus di Universiti Sains Malaysia (USM) Penang, baru-baru ini.

"Saya baru masuk kampus hari Jumat. InsyaAllah kelas akan dimulai Senin depan. Sekarang saya sedang mengikuti masa orientasi," ujar pria 20 tahun itu.

Hasbi mengungkap ia belum pernah duduk di asrama seumur hidupnya. Ini pertama kalinya mereka berpisah. Kakak-kakaknya yang berjumlah 9 itu semuanya bekerja. Di rumah hanya ada dirinya, ibunda, dan ayah.

"Biasanya saya pergi keluar untuk membeli sesuatu. Ketika saya pergi belajar, saya berpikir bagaimana saya bisa membantu mereka? Kakak saya dekat dengan orang tua saya, hanya dia tinggal terpisah," kata Hasbi kepada mStar.

Menurut pengakuan anak bungsu ini, ia menangis karena jauh dari keluarganya karena ayahnya sakit selama lima tahun karena stroke. Bahkan, kata Hasbi, ia juga menangis ketika ibunya ingin kembali ke desa setelah mengirimnya ke kampus pekan lalu.

"Rasanya seperti air mata. Setelah mengetahui hasil melanjutkan studi di USM, saya melakukan yang terbaik untuk menghabiskan waktu bersama ibu saya, tidur dengannya setiap malam karena saya tahu kami akan berpisah," ujarya.

"Saya sudah hampir lima tahun stroke, saya tidak sehat. Biasanya saya memandikan ayah saya karena dia tidak bisa berjalan lagi."

Hasbi mengaku selalu ada perasaan sesal dalam dirinya ketika meninggalkan kedua orangtuanya itu. Saat pertama kali masuk kuliah, momen Hasbi menahan tangis sambil memeluk ibunda terekam dalam video.

Baca kelanjutannya di halaman berikut.

Simak juga cerita remaja 14 tahun diterima kuliah, bercita-cita jadi ahli saraf:



(aci/fir)
JANJI LANJUTKAN STUDI DEMI KELUARGA

JANJI LANJUTKAN STUDI DEMI KELUARGA

Halaman Selanjutnya

Simak video di bawah ini, Bun:

Aktif dan Berprestasi, Bunda Ini Bahagia Jadi IRT

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Pindah ke Australia, Begini Persiapan Indra Bekti dan Aldila Jelita

Mom's Life Amira Salsabila

KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba

Mom's Life Annisa Karnesyia

Gracia Indri Ajak Anak & Suami Bule Pulang Kampung ke Indonesia, Intip 7 Potret Keseruannya

Mom's Life Nadhifa Fitrina

Lahiran Desember, Steffi Zamora Akui Tak Sabar dan Sudah Belanja Perlengkapan Bayi sejak Awal

Kehamilan Amrikh Palupi

9 Barang Rumah yang Bisa Bawa Energi Negatif dan Sial Menurut Feng Shui

Mom's Life Aisyah Khoirunnisa

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba

Resmi Cerai, Tasya Farasya dan Ahmad Assegaf Sepakat Asuh Anak Bersama

Lahiran Desember, Steffi Zamora Akui Tak Sabar dan Sudah Belanja Perlengkapan Bayi sejak Awal

10 Cara Alami Mengusir Kecoa dengan Aroma yang Tidak Disukai

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK