HaiBunda

MOM'S LIFE

Cerita Ratu Bhutan Ungkapkan Cinta di Usia 7 Tahun, Tak Sadar Sang Pria Calon Raja

Mutiara Putri   |   HaiBunda

Jumat, 24 Dec 2021 11:17 WIB
Jetsun Pema/Foto: Instagram @queenjetsunpema
Jakarta -

Memang tak ada yang pernah tahu siapa yang akan menjadi jodoh seseorang, Bunda. Namun, seorang wanita biasa, Jetsun Pema, sepertinya sudah bisa meramalkan siapa yang akan menjadi suaminya sejak berusia tujuh tahun.

Diketahui, Jetsu Pema merupakan istri dari seorang Raja Bhutan, Bunda. Raja itu tak lain dan tak bukan adalah Jigme Khesar Namgyel Wangchuck.

Jetsun Pema adalah perempuan biasa yang tidak berasal dari keluarga bangsawan. Namun, keluarganya memiliki koneksi dengan kerajaan. Sayangnya, hal ini tidak membuat Jetsun menjadi seseorang yang spesial.


Jetsun Pema bertemu dengan Jigme Khesar Namgyel Wangchuck memiliki perbedaan usia yang terpaut jauh yakni 10 tahun. Saat usia Jetsun menginjak 7 tahun, ia secara tak terduga bertemu dengan Jigme yang sudah berusia 17 tahun.

Saat pertama bertemu, Jetsun langsung terpikat dengan ketampanan Jigme. Padahal, saat itu Jetsun tak tahu siapa sosok Jigme.

Tanpa basa-basi, Jetsun Pema yang masih polos mengungkapkan keinginannya pada saat itu. Ia menghampiri Jigme Khesar dan mengatakan bahwa ia ingin menikahinya.

Hal itu sontak mengejutkan Jigme Khesar. Ia pun bertanya mengapa Jetsun Pema ingin menikahinya di saat mereka baru saja bertemu.

"Aku menyukaimu," jawab Jetsun Pema, dilansir World of Buzz.

Ungkapan perasaan Jetsun Pema yang sangat polos berhasil meluluhkan hati putra mahkota Kerajaan Bhutan. Jigme Khesar kemudian berjanji untuk menikahi Jetsun apabila ia masih melajang dan saling mencintai ketika sudah dewasa nanti.

Jetsun Pema tersipu malu mendengar jawaban Jigme Khesar. Lalu di usia 10 tahun, ia terkejut ketika mengetahui identitas pria yang 'ditembaknya'. Sejak saat itu, Jetsun Pema merasa tertekan dengan kenyataan itu.

Beranjak dewasa, Jetsun Pema sering mendengar pembicaraan mengenai calon istri Jigme Khesar. Banyak orang berpendapat bahwa sebagai putra mahkota, Jigme Khesar harus menikahi wanita keturunan bangsawan dan berasal dari keluarga terpandang.

Hal itu membuat Jetsun Pema cemas dengan statusnya yang merupakan perempuan biasa. Ia bertanya-tanya apakah dirinya bisa menikah dengan calon Raja Bhutan di kemudian hari.

Jetsun Pema tak pernah putus asa dengan impiannya, Bunda. Ia masih ingin menikahi pujaan hatinya itu. Meski begitu, Jetsun yang bukan orang bangsawan ini harus berusaha lebih keras.

Simak kisah selengkapnya di laman berikutnya, yuk!

Bunda, simak juga video fakta di balik wawancara Putri Diana berikut ini:



(mua/fir)
JETSUN PEMA BUKTIKAN DIRINYA PANTAS

JETSUN PEMA BUKTIKAN DIRINYA PANTAS

Halaman Selanjutnya

Simak video di bawah ini, Bun:

5 Tanda Suami Mencintai Istri dengan Tulus, Salah Satunya Menerima Kekurangan

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

5 Potret Kayra Miendra Putri Tora Sudiro Jadi Model Melenggang di Runway JFW

Mom's Life Nadhifa Fitrina

Ibu Bocah SD yang Pembuluh Matanya Pecah Akhirnya Lapor Polisi, Sempat Diancam Guru

Parenting Nadhifa Fitrina

Nita Vior Unggah Foto Baby Bump Penuh Stetch Mark, Dipuji Netizen karena Tak Insecure

Kehamilan Annisa Karnesyia

Kenapa Kakak Adik Sering Saling Memukul? Ketahui Cara Mengatasinya

Parenting Nadhifa Fitrina

Mengenal Kala 4 dalam Tahapan Proses Persalinan

Kehamilan Melly Febrida

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Ashanty Ultah, Ucapan Aurel Hermansyah Haru Ingat Pertama Kali Minta Jadi Ibu Sambung

Jangan Lewatkan! Kemah Dongeng Level Up Angkatan 32 Hadir di Kampung Awan Bogor

Bilangan Biner: Pengertian, Fungsi, Ciri-Ciri, dan Cara Kerjanya

Mengenal Kala 4 dalam Tahapan Proses Persalinan

Kenapa Kakak Adik Sering Saling Memukul? Ketahui Cara Mengatasinya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK