MOM'S LIFE
Resep Baceman Bawang Putih yang Bikin Masak Praktis Tapi Tambah Lezat, Coba Bun!
Amira Salsabila | HaiBunda
Senin, 29 Aug 2022 03:00 WIBBunda, siapa yang tidak kenal dengan bumbu dasar yang satu ini? Baceman bawang putih. Mungkin sebagian besar Bunda, terutama Bunda yang hobi memasak, sudah tidak asing lagi dengan baceman bawang putih.
Baceman bawang putih ini bisa digunakan sebagai bumbu dasar untuk membuat nasi goreng, mi goreng, capcai, dan berbagai jenis masakan lainnya, lho, Bunda. Semakin disimpan, aromanya pun akan semakin wangi.
Selain itu, bawang putih juga memiliki beragam manfaatnya tersendiri, lho, Bunda. Lalu, apa saja manfaat yang diberikan oleh bawang putih? Yuk, simak berikut ini, ya, Bunda.
Manfaat bawang putih
Biasanya bawang putih digunakan sebagai penyedap masakan, tetapi juga telah digunakan sebagai obat juga, lho, Bunda. Berikut adalah beberapa manfaat bawang putih yang bisa digunakan sebagai obat.
1. Mengurangi risiko kanker paru-paru
Orang yang makan bawang putih mentah setidaknya dua kali seminggu memiliki risiko 44 persen lebih rendah terkena kanker paru-paru. Hubungan pelindung antara asupan bawang putih mentah dan kanker paru-paru telah diamati dengan pola respons dosis, menunjukkan bahwa bawang putih berpotensi berfungsi sebagai agen kemo-preventif untuk kanker paru-paru.
2. Sebagai antibiotik yang kuat
Senyawa yang ada dalam bawang putih, 100 kali lebih efektif daripada dua antibiotik populer dalam memerangi bakteri Campylobacter, menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Antimicrobial Chemotherapy.
3. Membantu menurunkan kolesterol
Mengonsumsi suplemen bawang putih efektif dalam menurunkan kolesterol total dan kadar kolesterol LDL yang tinggi, yang merupakan dua faktor risiko penyakit jantung.
4. Meningkatkan kekebalan tubuh
Meskipun tidak ada bukti yang cukup untuk menunjukkan bahwa bawang putih akan mencegah atau mengobati flu biasa, bawang putih dapat berperan dalam mekanisme pertahanan tubuh Bunda dalam beberapa cara.
Lalu, bagaimana cara membuat baceman bawang putih sebagai bumbu dasar masakan Bunda? Yuk, simak berikut ini, ya, Bunda.
Resep baceman bawang putih
Dirangkum dari laman Masakan Sedap ala @Mbaiyya HITS DI INSTAGRAM karya Ira Isnaini, berikut adalah resep membuat baceman bawang putih yang bisa Bunda ikuti di rumah.
Bahan:
- 10 butir bawang putih
- 1 butir kemiri
- 30 ml minyak
Cara membuat:
- Haluskan bawang putih dan kemiri. Lalu, campurkan dengan minyak, simpan di tempat tertutup selama 7 hari.
- Setelah 7 hari, baceman akan mengeluarkan aroma yang kuat dan siap digunakan. Sisanya bisa disimpan kembali di kulkas, ya, Bunda.
Lanjut baca halaman selanjutnya untuk mengetahui resep masakan yang bisa diolah dengan baceman bawang putih, ya, Bunda.
Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.
Saksikan juga video resep bayam gulung cumi, ide untuk bekal Si Kecil yang ada di bawah ini, ya Bunda.
(asa/asa)
OLAHAN BACEMAN BAWANG PUTIH
Halaman Selanjutnya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
7 Resep Spaghetti Carbonara Creamy dan Lezat, Buat Variasi Menu Masakan di Rumah
7 Menu Masakan Enak Bergizi dengan Total Belanja Rp200 Ribu Seminggu
7 Resep Menu Masakan 100 Ribu Seminggu untuk Keluarga, Hemat Bergizi
13 Resep Masakan Kerang Kupas Saus Tiram, Bumbu Rica & Beragam Bumbu
TERPOPULER
Irish Bella Rayakan Ultah Anak Sambung, Intip Potret Kehangatannya Bun
Kenali Gaya Parenting Berdasarkan Zodiak
5 Potret Bambang Anak Bungsu Meisya Siregar & Bebi Romeo, Kompak Bareng Dua Kakak Perempuannya
Pro-Kontra Patung Postpartum di London, Dianggap Kurang Gambarkan Realitas Ibu Sebenarnya
Kisi-kisi TKA Mulai dari SD, SMP, SMA Lengkap: Muatan, Kompetensi, dan Contoh Soal
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sabun Bayi untuk Kulit Kering dan Sensitif
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Sabun Cuci Muka atau Facial Wash yang Aman untuk Ibu Hamil Berjerawat
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
11 Kalimat Toksik yang Pantang Diucapkan Bos Baik
Kisi-kisi TKA Mulai dari SD, SMP, SMA Lengkap: Muatan, Kompetensi, dan Contoh Soal
11 Idol Kpop Tercantik 2025 Pilihan Warganet Dunia, Jisoo BLACKPINK Urutan Lima
Pro-Kontra Patung Postpartum di London, Dianggap Kurang Gambarkan Realitas Ibu Sebenarnya
5 Potret Bambang Anak Bungsu Meisya Siregar & Bebi Romeo, Kompak Bareng Dua Kakak Perempuannya
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Perjalanan Cinta Davikah dan Ter Chantavit, Pasangan Artis Thailand yang Resmi Nikah
-
Beautynesia
Tanpa Diucapkan, Ini 5 Tanda Seseorang Memiliki Masa Kecil yang Sulit
-
Female Daily
Ini 3 Brand Hijab Lokal Malaysia yang Bikin Gayamu Makin On Point!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Penelitan: Cara Edit Foto Selfie Bisa Ungkap Seberapa Kaya Kamu!
-
Mommies Daily
Stimulasi Otak Anak Tanpa Gadget: 13 Ide Kegiatan Seru untuk Anak Usia 1-5 Tahun