MOM'S LIFE
Cerita Wanita Dibully karena Wajahnya Seperti Lansia, Ternyata Idap Sindrom Langka
Tim HaiBunda | HaiBunda
Rabu, 12 Oct 2022 13:40 WIBSeorang wanita bernama Sari berusia 28 tahun mendapat perlakuan tak menyenangkan di media sosial, Bunda. Hal ini ia alami karena memilik penampilan tak biasa, yakni berwajah tua seperti nenek-nenek.
Kondisi tersebut membuat ia kerap dibully. Bahkan, ada yang menyebutnya sengaja mengedit wajah dengan penampilan seperti itu untuk menarik atensi netizen.
Mendapat serangan seperti itu, Sari lantas memberikan penjelasan. Melalui akun TikTok @puspaa126, ia menyebut bahwa kondisi tersebut menjadi takdirnya. HaiBunda sudah mengontak pemilik akun TikTok @puspaa126 dan diizinkan menulis kisahnya.
"Stiap mnusia punya takdir yg brbeda. Dan stiap takdir itu adlh yg trbaik," tulisnya.
Lebih lanjut, Sari juga menerangkan bahwa ia tak pernah mengedit bentuk wajahnya menjadi tua. Kondisi tersebut terjadi karena ia mengalami sindrom langka.
"Jadi ini tuh, asli tanpa editan sama sekali. Kenapa bisa seperti ini, karena aku tuh memiliki penyakit langka yang mengakibatkan seperti ini,"
"Seperti yang kalian lihat sendiri (terlihat tua), di umur aku yang masih 28 tahun," tuturnya.
Kondisi ini ia alami sejak kecil, Bunda. Katanya, ini bukan sindrom yang datang sejak ia dilahirkan.
"Dan satu lagi, ini tuh bukan dari lahir."
Dari penjelasan tersebut, Sari lantas mendapat banyak dukungan dari netizen. Mereka memuji suaranya merdu didengar, memberikan semangat, dan mendoakan agar ia cepat sembuh.
"Sabar ya. Pasti ada keistimewaan yang dimiliki. Semangat," kata @Kade****.
"Semangat... semoga bisa sembuh dan sama seperti yang lain, tp suaranya enak bgt," ujar @Dan*****.
Sebagai informasi, sindrom yang dialami oleh Sari ini disebut sebagai Cutis Laxa. Ini adalah kelainan langka pada jaringan ikat dengan ciri-ciri kulit berkerut dan tidak elastis.
Apa saja tanda dan gejala Cutis Laxa?
Gejala yang muncul biasanya berhubungan dengan kelainan jaringan ikat. Jaringan ikat berfungsi sebagai kerangka struktural untuk banyak bagian tubuh, termasuk kulit, otot, persendian, pembuluh darah, dan bahkan organ dalam.
Baca kelanjutannya di halaman berikut ya, Bunda.
Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.
Saksikan juga video tentang penanganan bibir sumbing menurut dokter:
SINDROM CUTIS LAXA
Halaman Selanjutnya
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
Marissa Anita dan Andrew Trigg Resmi Cerai Setelah 17 Tahun Menikah
Daftar Nama Anak yang Bisa Naik di Kapal Pesiar Mewah Gratis
Cerita Chiki Putri Marissa Haque & Ikang Fawzi Terpilih Jadi Petugas Haji 2026
Baru Menikah? Begini Cara Gabungkan BPJS Kesehatan Suami dan Istri secara Online
REKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Bidet Portable yang Bisa Dibawa Ibu Hamil saat Bepergian & Liburan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
30 Vitamin yang Bagus untuk Ibu Hamil agar Tetap Sehat
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
8 Rekomendasi Yogurt untuk Ibu Hamil, Ketahui Risiko & Manfaatnya
Natasha ArdiahREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Serum Vitamin C, Cerahkan Wajah Kusam dan Bikin Glowing
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
3 Tips Jaga Pencernaan Anak saat Bepergian
Tim HaiBundaTERBARU DARI HAIBUNDA
Kisah Artis Hollywood Valerie Bertinelli Dipecat karena Berat Badannya Naik
Marissa Anita dan Andrew Trigg Resmi Cerai Setelah 17 Tahun Menikah
Momen Haru Ranty Maria Resmi Menikah, Digandeng Ayah Asal Korsel Menuju Pemberkatan
Kurang Serat Selama Kehamilan Bisa Lambatkan Perkembangan Otak Anak
Daftar Nama Anak yang Bisa Naik di Kapal Pesiar Mewah Gratis
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
7 Kondisi Bibir Pertanda Adanya Masalah Kesehatan
-
Beautynesia
5 Inspirasi Gaya Rambut Artis dengan Poni, Ada Sadie Sink hingga Lisa Blackpink
-
Female Daily
ParagonCorp Beauty Science Tech 2026: Memajukan Ekosistem Kecantikan Global ke Level Selanjutnya!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Ramalan Zodiak Cinta 27 Januari: Libra Hindari Prasangka, Sagitarius Redam Cemburu
-
Mommies Daily
Cek Cara Dapatkan Pin Ibu Hamil agar Perjalanan dengan Transportasi Umum Tetap Nyaman